IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusia

Hati-hati! Jangan mau kalah sama mereka

Jika ada perlombaan kepintaran antara manusia dan seluruh makhluk hidup di dunia ini, ada kemungkinan manusia tidak selalu menjadi juaranya. Itu bisa terjadi mengingat hewan-hewan pun tak kalah pintarnya dengan manusia.

Beberapa penelitian sudah berhasil membuktikan kepintaran hewan-hewan tersebut. Umumnya kriteria penilaiannya itu dilihat dari seberapa besar kemampuan sosial, penyelesaian masalah, kapasitas emosi, hingga kemampuan matematika. Berikut ini adalah hewan-hewan yang jelas punya kepintaran berlebih itu.

1. Burung gagak

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiailustrasi gagak (Pexels/Mike B)

Gagak mempunyai kemampuan mengenal wajah manusia dan mampu berpikir akan masa depan. Bentuk komunikasinya terbilang lebih kompleks ketimbang burung lain. Para ahli beranggapan kepintaran burung gagak mampu disetarakan dengan kepintaran anak berumur tujuh tahun.

2. Simpanse

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiailustrasi simpanse (Pexels/Francesco Ungaro)

Sebagai salah satu spesies yang terdekat dengan manusia, tidak mengagetkan mereka punya kepintaran yang tinggi. Simpanse dikenal bisa membuat peralatan, seperti tombak, dan juga menunjukkan sejumlah bentuk emosi.

3. Gorila

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiailustrasi gorila (Pexels/Julia Filirovska)

Gorila juga masuk dalam golongan primata dan itu sudah menjadi dasar menebak seberapa pintarkah mereka. Satu gorila yang terkenal pintar bernama Koko. Ia mampu berkomunikasi dengan manusia lewat simbol-simbol.

4. Lumba-lumba

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiailustrasi lumba-lumba di lautan (pexels.com/Jeremy Bishop)

Mamalia laut satu ini dinilai tak kalah pintar dengan spesies primata. Terbukti dengan besarnya ukuran otak mereka dan bentuknya sendiri punya lebih banyak lipatan ketimbang otak manusia. Dalam satu eksperimen melalui permainan, diketahui ada satu lumba-lumba yang bisa “berbuat curang” demi memaksimalkan hadiah yang didapatkannya.

5. Babi

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiailustrasi babi (Pexels/mali maeder)

Sejauh pengamatan para ahli, babi dikenal bisa memahami emosi, menunjukkan empati, menyelesaikan teka-teki, hingga belajar bahasa simbol. Satu fakta yang menarik adalah bayi babi bisa paham akan konsep cermin hanya dalam waktu beberapa jam.

Baca Juga: 10 Hewan Kuno yang Patut Kamu Syukuri karena Sudah Punah

6. Gurita

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiailustrasi gurita (Pexels/Pia)

Walaupun bukan makhluk bertulang punggung, nyatanya gurita mampu menyelesaikan teka-teki rumit yang diberikan sejumlah peneliti. Tidak mengagetkan karena gurita sendiri menyandang gelar invertebrata dengan otak paling besar. Pernah ditemukan momen seekor gurita menjadi batu sebagai alatnya, yang kemudian dilemparkan ke lampu akuarium demi mengurangi cahayanya.

7. Rakun

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiarakun (Unsplash/Alex Makarov)

Dikenal sebagai hewan yang suka mencuri di luar sana, rakun mampu memutar otaknya lebih keras untuk mendapatkan apa yang dia inginkan. Layaknya pencuri handal, rakun memang mampu membuka kunci dan mengingat caranya selama kurang lebih tiga tahun.

8. Burung merpati

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiaburung merpati (pixabay.com/kieutruongphoto)

Kamu sebenarnya sudah bisa mengetahui kepintaran burung merpati dengan melihat catatan sejarah soal bagaimana ia menjadi tenaga pengiriman surat. Namun lebih dari itu, studi di Jerman mencatat burung dara juga mampu membedakan warna, yang mana tesnya sendiri dapat membuat kewalahan manusia.

9. Burung kakak tua

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiailustrasi burung beo (Pexels/Magda Ehler)

Bukan cuman menirukan suara saja, burung kakak tua juga dapat menyelesaikan teka-teki dengan penalaran yang logis. Malahan ada yang mengatakan burung kakak tua dapat memahami konsep hubungan sebab-akibat, menjadikan mereka dapat mempertanyakan makna dunia ini.

10. Lebah

IQ Tinggi, 10 Hewan Ini Punya Kepintaran Setara Manusiailustrasi lebah (Pexels/Pixabay)

Diakui menilai kepintaran dunia serangga sangatlah sulit. Namun kesulitan itu tidak menutup fakta peneliti berhasil mengetahui bahwa lebah sangatlah demokratis dan beradab. Sebagai contoh saat ada populasi berlebihan di koloni mereka, lebah pemandu akan “berdansa” demi mengajak lebah-lebah lain berpindah tempat.

Menarik ya. Kira-kira hewan apa lagi yang punya tingkat kepintaran tinggi, yang sekiranya mampu menyaingi kepintaran manusia? Menurutmu adakah hewan yang jauh lebih pintar daripada manusia? Hewan apakah itu?

Baca Juga: 9 Hewan Liar Ini Gak Akan Kamu Temukan di Kebun Binatang, Kenapa?

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya