TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hampir Semua Betina, 7 Fakta Unik Pola Bulu Tortoiseshell pada Kucing

Siapa yang punya kucing tortie di rumahnya?

yahoo.com/news

Kucing tortoiseshell punya corak yang unik dan biasanya lebih dikenal dengan kucing tortie. Biasanya, kucing dengan corak tortie seperti ini punya karakter sassy, berisik, dan sensitif. Tak jarang, kucing tortie juga selalu punya energi berlebih sehingga tampak galak dan alfa di mata pemiliknya.

Kalau kamu punya jenis kucing tortie di rumah, ada tujuh fakta unik soal kucing dengan corak bulu campur aduk ini.

1. Asal nama tortie, tortoiseshell

hiveminer.com

Kucing tortoiseshell bukanlah jenis kucing tertentu, namun hanya penyebutan jenis warna yang merupakan gabungan dari berbagai warna. Kucing tortie biasanya punya warna dasar hitam, merah atau oranye, cokelat, dan sedikit sentuhan putih.

2. Jenis kucing tortie

pets4homes.co.uk

Kucing tortie bisa berasal dari berbagai jenis, termasuk American Shorthair, British Shorthair, Persian, Cornish Rex, Ragamuffin dan Maine Coon. Entah itu purebred atau mixed breed, pola warna tortie bisa muncul begitu saja.

Baca Juga: Setara Harga Motor! Ini 11 Fakta Unik Sphinx si Kucing Gundul

3. Mosaik vs chimera

petbucket.com

Motif bulu yang paling umum dari kucing tortie yaitu mosaik, kombinasi warna dasar yang secara acak bercampur. Di sisi lain, kucing tortie chimera adalah kucing yang punya satu warna di satu sisi tubuhnya dan warna yang berbeda di sisi tubuh lainnya. Letaknya bisa hanya di wajah atau seluruh tubuh. Tahu Venus the Cat? Yap, dia kucing tortie chimera.

4. Hampir semua kucing tortie adalah betina dan sangat jarang kucing tortie jantan

news.yahoo.com

Seperti kucing calico (belang tiga), kayaknya jarang banget ada kucing tortie jantan. Sebagian besar yaitu betina. Itu disebabkan kromosom yang menentukan jenis kelamin juga menentukan warna corak bulu kucing.

Kromosom jenis kelamin betina (X) juga membawa kode genetik untuk warna oranye atau hitam; kromosom jantan (Y) tak membawa kode keduanya. Karena betina memiliki dua kromosom X, mereka membawa informasi genetik yang bisa menentukan corak warna bulu.

Karena kucing jantan hanya punya satu kromosom X dan satu kromosom Y, kucing jantan hanya bisa berwarna hitam atau oren, gak keduanya.

Dalam kasus yang langka banget, mungkin 1.000 dari 3.000, seekor tortoiseshell jantan bisa terlahir dengan dua kromosom X dan satu kromosom Y. Namun, biasanya, kucing ini akan steril (mandul) dan sering kali punya gangguan kesehatan sehingga usia hidupnya tak sepanjang tortie betina.

5. Kucing tortie biasanya punya perangai yang "berbeda" dibandingkan kucing lainnya

meowmoe.com

Tortoiseshell memang bukan jenis kucing tertentu, tapi banyak yang menganggap kalau kucing tortie punya temperamen yang berbeda. Riset yang dilakukan UC Davis Venterinary Medical Teaching Hospital mengungkap adanya hubungan antara warna corak bulu kucing domestik dan perilakunya.

Kucing tortiesomewhat, punya temperamen yang sassy atau galak, yang kemudian menjadi istilah tortitude. Uniknya, banyak pemilik kucing tortie yang mengaku kalau kucing mereka memang galak dan sensitif.

Baca Juga: 6 Kucing Fenomenal dengan Kisah Hidup Epik, Ada yang Jadi Wali Kota!

Verified Writer

Ice Juice

A dyslexic peculiar organism capable of turning caffeine into words.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya