Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hari

Teori mereka digunakan sebagai landasan teknologi masa kini

Ada begitu banyak teknologi dan penemuan sains yang kita pakai untuk membantu kehidupan kita sehari-hari. Namun, kita jarang menyadari bahwa teknologi yang kita pakai tersebut merupakan temuan dari para ilmuwan di berbagai bidang.

Nah, tentunya kamu penasaran dengan ilmuwan yang berada di balik penemuan tersebut, bukan? Yuk, dibaca artikelnya!

1. Konsep pendinginan mekanis

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hariscrapsofmygeeklife.com

Lemari pendingin atau kulkas adalah salah satu perlengkapan rumah tangga yang sering kita gunakan sehari-hari. Jika suka dengan minuman dingin, tentunya kamu juga akan bergantung pada benda yang satu ini, bukan? Nah, faktanya, penemuan kulkas membutuhkan sejarah panjang dan pada akhirnya sistem pendingin mekanis ditemukan oleh ilmuwan bernama William Cullen, dicatat dalam Live Science.

Bangsa Tiongkok dan Yunani kuno sebetulnya sudah menciptakan wadah pendingin dengan bantuan salju beku saat ribuan tahun Sebelum Masehi. Namun, secara mekanis, konsep teknologi pendingin baru ditemukan pada 1970-an di Skotlandia oleh William Cullen. Baru pada 1835, seorang ilmuwan lain bernama Jacob Perkins menerima paten untuk penemuannya dalam hal siklus kompresi uap yang menggunakan amonia cair (bahan pendingin).

2. Televisi

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hariPexels.com/Lisa Fotios

Seperti ditulis dalam laman New York University, di Amerika, konsep televisi elektrik sederhana pada awalnya diperkenalkan di San Francisco pada 1927 oleh seorang penemu yang masih berusia 21 tahun bernama Philo Taylor Farnsworth. Pada saat itu, Farnsworth sudah memahami sistem kerja yang bisa menangkap gambar bergerak. Nah, sistem tersebut diringkas dengan kode dalam gelombang radio dan diubah jadi gambar.

Satu tahun sebelumnya, yakni pada 1926, ilmuwan fisika asal Jepang bernama Dr. Kenjiro Takayanagi sudah lebih dulu menemukan sebuah sistem televisi berbasis elektronik, dicatat dalam Tokyo Institute of Technology. Itu sebabnya, hingga kini, Dr. Takayanagi dianggap sebagai Bapak Televisi di mana jasa dan penemuannya itu sudah digunakan oleh semua orang di dunia.

3. Sistem kelistrikan

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hariPexels.com/Daniel Reche

Lampu dan alat-alat elektrik lainnya merupakan bagian tak terpisahkan dalam kehidupan manusia di zaman modern. Nah, setidaknya ada beberapa nama ilmuwan besar yang berada di balik penemuan sistem kelistrikan ini. Mereka adalah Thomas Edison, Nicola Tesla, Michael Faraday, Alessandro Volta, Benjamin Franklin, dan George Westinghouse.

Bahkan, Universe Today dalam lamannya mengungkap bahwa sebetulnya sistem kelistrikan sudah ditemukan sejak tahun 600 Sebelum Masehi oleh ilmuwan Yunani kuno. Pada saat itu, ilmuwan Yunani kuno akan menggosokkan dua objek benda, yakni bulu dan ambar (resin pohon). Akhirnya, mereka mengerti bahwa gesekan tersebut bisa menghasilkan sistem listrik statis.

4. Motor atau sepeda motor

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-harirideapart.com

Di negara-negara Asia Tenggara pada umumnya, keberadaan sepeda motor sudah sangat umum dijumpai. Bahkan, di beberapa negara, moda transportasi utama yang digunakan adalah sepeda motor. Nah, apakah kamu tahu sejarah awal tentang penemuan sepeda motor?

Bicycle History dalam lamannya mencatat bahwa cikal bakal sepeda motor ditemukan di Eropa pada 1868 oleh ilmuwan asal Prancis bernama Ernest Michaux. Nah, sebelumnya, pada 1860, ayah dari Ernest yang bernama Pierre Michaux sudah menemukan konsep mengenai sepeda dengan mesin atau rotor penggerak.

Lalu, pada 1885, dua orang ilmuwan dan ahli mesin asal Jerman bernama Gottlieb Daimler dan Wilhelm Maybach menjadi perakit sepeda motor pertama di dunia. Pada era 1900-an, Jepang juga memulai studi dan penelitian untuk menciptakan sepeda motor buatan mereka sendiri. Pada 1950-an, pabrikan motor asal Jepang sudah mulai menguasai dunia.

5. Mobil

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hariPexels.com/Pixabay

Dilansir Britannica, pada abad ke-15, Leonardo da Vinci lebih dulu memiliki konsep akan sebuah kendaraan yang bisa bergerak secara mekanis. Lalu, pada 1760, seorang pendeta asal Swiss bernama J.H. Genevois menciptakan gerobak dengan kincir angin di belakangnya sebagai tenaga penggerak dari gerobak beroda empat tersebut.

Pada 1600-an, seorang fisikawan Jerman bernama Otto von Guericke menemukan sistem pompa yang melibatkan piston logam, silinder, dan batang penghubung yang dijadikan komponen dasar bagi sistem kerja mesin bolak-balik. Nah, pompa inilah yang menjadi cikal bakal kompresor yang digunakan pada mobil-mobil kuno.

Catatan sejarah membuktikan bahwa penemu mobil pertama adalah Nicolas Joseph Cugnot, yakni ilmuwan Prancis yang menemukan mobil roda tiga dengan penggerak tenaga uap. Cugnot berhasil menciptakan kendaraan sederhana tersebut pada 1769. Di tahun-tahun berikutnya, perkembangan mobil semakin maju dan canggih.

Sementara, ilmuwan Jerman bernama Karl Friedrich Benz merupakan orang yang menggagas mobil roda empat pertama di dunia. Pada 1886, Karl Benz dan mitra-mitranya menciptakan mobil sederhana yang sudah digerakkan dengan mesin mekanis. Era inilah yang menjadi tonggak sejarah peralihan antara mobil bertenaga uap dan mobil bertenaga mesin mekanis.

Baca Juga: Sains Menjawab: 5 Pertanyaan Membingungkan Seputar Evolusi Biologi

6. Kompor

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hariPexels.com/Andrea Piacquadio

Pada 1490, kompor yang tampak modern sudah dibuat di era Skandinavia kuno. Mereka membuat kompor dengan batu bata, ubin, dan cerobong besi untuk mengalirkan hawa panas serta asap ke luar ruangan. Nah, dalam sejarahnya, rupanya kompor berkembang menjadi sebuah perangkat yang jauh lebih praktis. Bahan bakarnya menggunakan gas, listrik, bahkan panas Matahari.

Alexis Soyer adalah ilmuwan sekaligus koki asal Prancis yang berhasil merancang kompor modern berbahan bakar minyak pertama di dunia pada 1840-an. Nah, pada 1851, kompor yang ditemukan oleh Soyer tersebut dikembangkan menjadi kompor gas. Sejak itu, pemakaian kompor gas semakin dikenal luas di Eropa. Bahkan, pada 1859, ilmuwan Amerika George B. Simpson mematenkan kompor listrik pertama di dunia.

7. Video game atau permainan video

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hariPexels.com/EVG Culture

Jika seorang gamer, kamu wajib tahu sejarah perkembangan video game atau permainan video yang ternyata memiliki sejarah panjang. Nah, menurut laman sains APS Physics, seorang fisikawan Amerika bernama William Higinbotham telah menemukan sistem permainan video untuk pertama kali di dunia pada 1958.

Tentu saja, permainan video saat itu sangat sederhana dan hanya melibatkan pergerakan pada satu atau dua objek titik saja. Game pertamanya dibuat mirip seperti permainan tenis dan menjadi cikal bakal game berjudul Pong yang dibuat pada 1970-an. Saat ini, perkembangan video game sudah sangat pesat dan berada pada level grafis yang mendekati realistis.

8. Telepon

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hariooma.com

Saat ini, penggunaan alat komunikasi canggih seperti telepon dan perangkat seluler atau telepon genggam sudah jamak dilakukan oleh semua orang. Nah, penemuan telepon tentu saja tidak bisa dilepaskan dari nama besar Alexander Graham Bell dan Elisha Gray. Ya, pada 1870-an, keduanya menciptakan dan merancang sebuah perangkat telekomunikasi suara melalui kabel listrik pertama di dunia.

Dicatat dalam Independent Telecommunications Pioneer Association, penemuan telepon oleh Graham Bell menjadi tonggak sejarah bagi perkembangan alat komunikasi yang lebih canggih. Pada era 1980 hingga 1990-an, perkembangan telepon tanpa kabel atau ponsel sudah dimulai. Kini, telepon sudah berwujud smartphone yang bisa melakukan banyak tugas digital.

9. GPS

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hariPexels.com/Pixabay

Seorang ilmuwan besar bernama Albert Einstein pernah menemukan teori relativitas sebagai pedoman penghitungan sains modern. Teori tersebut sudah terbukti bisa dijadikan fondasi bagi penemuan-penemuan di bidang ilmu pengetahuan, seperti teknologi nuklir, pesawat luar angkasa, dan sistem kerja GPS beserta satelitnya.

GPS merupakan sistem pemetaan global yang didasarkan pada kerja satelit sehingga bisa menghasilkan titik yang akurat di semua wilayah Bumi. Nah, cara kerja ini sangat berkaitan dengan pergerakan Bumi, jarak, dan kecepatan yang dipengaruhi oleh gravitasi. Dengan kata lain, GPS bekerja berdasarkan kajian relativitas yang dulu pernah digagas oleh Einstein, seperti ditulis dalam Physics Central.

10. Komputer

Wajib Tahu! Ini 10 Penemuan Ilmuwan Fisika yang Kita Pakai Sehari-hariPexels.com/Oleg Magni

Komputer merupakan perangkat serbabisa yang digunakan untuk banyak hal. Segala aspek dalam kehidupan manusia tidak dapat dilepaskan dari komputer sebagai teknologi pendukungnya. Namun, apakah kamu tahu awal mula penemuan komputer di dunia? Live Science menulis bahwa komputer kompleks pertama dibuat di Amerika Serikat pada 1880.

Namun, saat itu, fungsi komputer hanyalah sebagai penghitungan angka. Ide membuat alat hitung ini didasarkan pada fakta bahwa jumlah populasi AS kala itu bertambah dengan sangat masif sehingga dibutuhkan sistem penghitungan sensus penduduk yang lebih akurat ketimbang manual.

Bahkan, di abad yang sama, ilmuwan Inggris Charles Babbage sudah mulai mengembangkan peralatan hitung sederhana yang menggunakan mesin uap untuk menghitung tabel angka. Tonggak sejarah penciptaan komputer terjadi pada 1936 di tangan Alan Turning, seorang ilmuwan dan ahli matematika yang juga berasal dari Inggris.

Sejak 1936 sampai saat ini, perkembangan kecanggihan komputer sudah sangat maju dan seolah tak terbendung. Pada dekade 1970-an, ada nama-nama besar, seperti Steve Jobs, Bill Gates, Paul Alen, Alan Shugart, Robert Metcalfe, dan Steve Wozniak, yang terus berinovasi dalam mengembangkan sistem komputer digital dan dipakai hingga saat ini.

Itulah beberapa penemuan dan teknologi penting karya dari ilmuwan dunia yang kita gunakan sehari-hari. Semoga artikel ini dapat menambah dan memperkaya wawasan kamu, ya!

Baca Juga: Ini 5 Cara Menghadapi Wabah Zombi Menurut Sains, Sudah Siap?

Dahli Anggara Photo Verified Writer Dahli Anggara

Age quod agis...

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya