Dada Selalu ‘Berdarah’, Ini 5 Fakta Burung Luzon Bleeding-Heart

Burung setia yang tampak terluka

Bagian dadanya terluka? Terkena tembak? Atau bahkan ditusuk? Tenang, burung ini sama sekali tidak berdarah! Warna merah di dada burung merpati ini hanyalah corak warna dari bulunya. Unik dan agak bikin panik, ya?

Burung merpati luzon bleeding-heart ini merupakan burung endemik asal Filipina. Burung dengan nama ilmiah Gallicolumba luzonica ini bersifat diurnal atau aktif di siang hari. Burung ini dapat hidup selama 15 hingga 25 tahun, lama juga ya! Selain itu, ada fakta apa lagi ya mengenai hewan berdada merah ini? Yuk kita simak!

1. Tampilan yang unik sekaligus mengerikan

Dada Selalu ‘Berdarah’, Ini 5 Fakta Burung Luzon Bleeding-HeartMerpati Luzon Bleeding-Heart (www.flickr.com/casanovafrankenstein)

Sesuai dengan namanya, merpati luzon bleeding-heart ini memiliki corak bulu seperti percikan warna merah cerah di tengah bagian dadanya. Hal ini menyebabkan bagian dada burung ini tampak seperti berdarah. Burung yang umumnya memiliki berat 184 gram dan panjang 30 cm ini tidak memiliki perbedaan warna bulu antara jantan ataupun betina. Oleh karena itu, burung jantan dan betina agak sulit dibedakan dari tampilan fisiknya saja. Namun terdapat beberapa jantan yang berukuran sedikit lebih besar dibandingkan betina. Ada juga beberapa betina yang warna merah pada dadanya sedikit lebih pucat dan berukuran lebih kecil dibandingkan jantan.

2. Hewan pemakan segala

Dada Selalu ‘Berdarah’, Ini 5 Fakta Burung Luzon Bleeding-HeartBurung pemakan segala (dok. Zoo Barcelona)

Burung merpati luzon bleeding-heart ini merupakan burung omnivora atau pemakan tumbuhan dan hewan lainnya. Ketika berada di alam liar, burung ini memakan biji-bijian, buah beri, cacing, dan beberapa serangga. Burung yang berada di penangkaran umumnya juga diberikan nutrisi tambahan berupa sayur-sayuran hingga keju. Hal ini dilakukan agar burung merpati ini dapat hidup lebih lama daripada di alam, sehingga kegiatan breeding atau pembiakan dapat dilakukan lebih lama.

3. Burung yang setia

Dada Selalu ‘Berdarah’, Ini 5 Fakta Burung Luzon Bleeding-HeartBurung yang setia (www.flickr.com)

Burung merpati merupakan hewan yang setia, bahkan banyak dijadikan lambang dari kesetiaan. Hal ini terbukti pada merpati luzon bleeding-heart. Burung ini merupakan hewan monogami, yaitu hewan yang hanya kawin dengan satu pasangan saja. Pasangan jantan dan betina ini umumnya memiliki ikatan yang sangat kuat dan setia hanya dengan satu pasangan hingga akhir hayatnya. 

4. Terkadang membunuh anaknya sendiri

Dada Selalu ‘Berdarah’, Ini 5 Fakta Burung Luzon Bleeding-HeartMerpati Luzon Bleeding-Heart (dok. Sedgwick County Zoo)

Burung betina luzon bleeding-heart yang telah kawin umumnya akan menghasilkan dua buah telur. Telur tersebut akan menetas menjadi anak setelah 15 hingga 17 hari dierami oleh kedua induk yang mengerami bergantian, jantan pada siang hari dan betina pada malam hari. Anak burung ini harus pergi meninggalkan sarang ketika berusia 2 hingga 3 bulan ketika sudah mengembangkan bulu dewasanya. Jika anak burung tidak segera meninggalkan sarang, umumnya induk akan menyerang bahkan dapat membunuhnya. 

5. Burung pemalu

Dada Selalu ‘Berdarah’, Ini 5 Fakta Burung Luzon Bleeding-HeartBurung yang pemalu (www.zoochat.com)

Burung merpati jenis ini merupakan burung yang banyak menghabiskan waktu di tanah. Spesies ini sangat tertutup dan pemalu. Ketika didekati, burung ini akan terbang dengan jarak yang pendek, kemudian dilanjutkan berlari menggunakan kakinya. Karena sangat tertutup dan pemalu, burung ini juga cukup pendiam dan berkomunikasi dengan suara yang pelan.

Jadi ketika kalian melihat burung ini, tidak perlu panik lagi ya, karena warna merah di dadanya bukan karena ia terluka. Melainkan hanya pola dari bulunya. Selain memiliki pola bulu yang unik, ternyata burung ini juga setia dan cukup pemalu. Walau begitu, burung merpati luzon bleeding-heart ini juga bisa tega membunuh anaknya sendiri. Siapa sangka?

Baca Juga: Miris! 7 Spesies Burung Merpati Ini Dinyatakan Punah di Tahun 2023

Fiti Aigaka Photo Writer Fiti Aigaka

Mari mencari tahu lebih banyak lagi!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ane Hukrisna

Berita Terkini Lainnya