6 Fakta Unik Emu, Sayapnya Sangat Kecil!

Emu adalah hewan endemik Australia

Emu adalah burung besar yang tidak terbang. Mereka terlihat mirip dengan burung unta, dan berasal dari Australia. Nama ilmiah nya adalah Dromaius novaehollandiae. Mereka adalah omnivora dan suka memakan biji-bijian, buah-buahan dan serangga.

Bukan hanya penampilannya yang terlihat unik, ada banyak fakta lainnya tentang Emu lho! Yuk, baca penjelasan berikut ini.

1. Emu adalah hewan endemik Australia

6 Fakta Unik Emu, Sayapnya Sangat Kecil!Emu (pixabay.com/Erwin)

Emu adalah hewan endemik Australia yang memiliki tubuh besar dan sayap yang kecil. Treehugger menjelaskan bahwa mereka adalah burung tertinggi kedua, lebih pendek dari burung unta Afrika. Emu bisa tumbuh hingga 1.8 meter tingginya dan berukuran 1.5 meter dari paruh hingga ekornya, beratnya kisaran 54 kilogram.

Dengan tubuh yang besar seperti itu, emu nyatanya memiliki sayap yang kecil. Karena tidak perlu terbang, sayap mereka hanya berukuran 20 sentimeter.

2. Emu harus memiliki akses pada air segar setiap harinya

6 Fakta Unik Emu, Sayapnya Sangat Kecil!Emu (pexels.com/Mehmet Turgut Kirkgoz)

Di habitat asli mereka, emu akan menjelajah ratusan mil jauhnya untuk mendapatkan sumber makanan dan air. Mereka harus memilik akses ke air segar setiap harinya. Ketika makanan langka, emu akan menyimpan banyak lemak sebagai persediaan. Mereka memakan bagian tumbuhan yang memiliki banyak nutrisi seperti biji-bijian buah-buahan, bunga dan tunasnya.

Melansir Smithsonian's National Zoo, emu juga memakan serangga dan hewan vertebrata kecil ketika mudah didapatkan. Emu tidak akan memakan rumput kering dan daun tua. Mereka bahkan memakan arang juga, lho!

3. Emu pandai berlari, melompat dan berenang

6 Fakta Unik Emu, Sayapnya Sangat Kecil!Emu (pexels.com/Ozgur Camurlu)

Kaki unik dari emu memungkinkannya untuk mengambil langkah besar dan bisa berlari dengan kecepatan 48 kilometer per jam. Mereka juga memiliki lompatan vertikal yang luar biasa, lompatan mereka bisa sejauh 2.1 meter tingginya, itu dilakukan emu tanpa bantuan sayapnya. Ketika diharuskan untuk masuk ke dalam air, mereka sebenarnya cukup pandai berenang, dilansir Treehugger.

Baca Juga: 5 Invasi Hewan Terburuk dalam Sejarah, dari Emu hingga Tikus!

4. Emu jantan yang mengerami telur dan membesarkan anaknya

6 Fakta Unik Emu, Sayapnya Sangat Kecil!Emu (pexels.com/Mehmet Turgut Kirkgoz)

Pada sumber yang sama dijelaskan bahwa sebenarnya yang bersaing untuk mendapatkan pasangan adalah emu betina, sementara jantan akan membangun sarang dan menunggu untuk didekati. Setelah menemukan pasangan dan kawin, betina bertelur di sarang jantan selama beberapa hari. Kebanyakan emu betina akan meninggalkan wilayah jantan dan terkadang mencari pasangan baru.

Ada juga emu betina yang bertahan di sarang jantan dan mengumumkan kehadirannya dengan suara yang keras dan menggelegar. Jantan akan mengerami telur selama 56 hari, mereka tidak makan dan minum selama periode tersebut. Karenanya, jantan akan kehilangan sepertiga dari berat tubuhnya. Ketika bayi emu menetas, jantan menjadi agresif dan mengusir betina manapun, termasuk induknya dari wilayahnya.

5. Ujung sayap emu memiliki cakar kecil

6 Fakta Unik Emu, Sayapnya Sangat Kecil!Emu (pixabay.com/ejakob)

Emu adalah salah satu dari sedikit spesies burung yang memiliki cakar pada sayapnya. Spesies burung lainnya yang memiliki cakar pada sayapnya adalah burung unta, bebek dan angsa, jelas A-Z Animals. Emu mempunyai modifikasi unik untuk menjaga keseimbangannya saat berlari. Mereka juga memiliki paruh yang lembut untuk merumput dan alas kaki tebal untuk melakukan perjalanan jauh.

6. Audi dan BMW menggunakan bulu emu untuk menggosok mobil

6 Fakta Unik Emu, Sayapnya Sangat Kecil!Emu (pexels.com/Amn Faishal)

Audi dan BMW adalah manufaktur otomitif terkenal. Keduanya menggunakan hal yang sama yaitu bulu emu. Dua perusahaan tersebut menggunakan bulu emu sebagai kemoceng untuk menyeka kendaraan sebelum dan sesudah mengecatnya. Melansir A-Z Animals, bulu secara efektif menghilangkan partikel halus dan memastikan hasil cat sehalus mungkin. Audi mengimpor bulu emu sementara BMW mengimpornya dari peternakan emunya di Bavaria, Jerman.

Emu adalah hewan endemik Australia yang cukup unik, bukan? Tidak hanya perawakannya, mereka bahkan memiliki tingkah yang sama uniknya. Emu betina dan jantan sepertinya mempunyai peran terbalik, tidak sama seperti kebanyakan hewan lainnya. Fakta apa yang paling unik, menurutmu?

Baca Juga: 7 Fakta Menarik Burung Pegar, Mandi Debu untuk Tetap Bersih!

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya