7 Fakta Menarik Petrel Salju, Memiliki Minyak Perut Multifungsi

Petrel salju melalukan migrasi saat musim dingin

Petrel salju adalah salah satu dari tiga spesies burung yang menghuni Antartika. Mereka satu-satunya anggota dalam genus Pagodroma. Petrel salju mempunyai warna bulu putih bersih dan paruh hitam kecil. Untuk memberimu gambaran lebih jelas, mereka memiliki panjang tubuh 36--41 sentimeter dengan berat 200--460 gram.

Sementara itu, lebar kepakan sayapnya mencapai 76--79 sentimeter. Nama ilmiah mereka adalah Pagodroma nivea. Mari mengenal petrel salju lebih jauh melalui fakta berikut ini.

1. Wilayah penyebaran petrel salju

7 Fakta Menarik Petrel Salju, Memiliki Minyak Perut MultifungsiPetrel salju (commons.m.wikimedia.org/Broken Inaglory)

Petrel salju menghuni Semenanjung Antartika dan berbagai pulau Antartika. Mereka menyebar di Kepulauan Sandwich Selatan, Geologie, Georgia Selatan dan pulau-pulau lainnya di Scotia Arc. Beberapa petrel salju tetap berada dalam koloni sepanjang tahun, sementara yang lain berkeliaran di laut utara dan akan kembali ke koloni pada pertengahan September hingga awal November.

Animalia menjelaskan bahwa petrel salju mendiami perairan Antartika yang dingin. Mereka kerap ditemui bertengger di gunung es, bersarang di tebing atau dekat laut. Petrel salju juga bisa kamu temui di area pedalaman.

Baca Juga: 6 Fakta Kelelawar Berambut Perak, Melakukan Migrasi untuk Berhibernasi

2. Diet petrel salju

7 Fakta Menarik Petrel Salju, Memiliki Minyak Perut MultifungsiPetrel salju (commons.m.wikimedia.org/Ilya Grigorik)

Saat berada di laut, petrel salju pada umumnya memakan ikan, beberapa cephalopoda seperti cumi-cumi, moluska dan euphausiid. Australian Antarctic Program menginformasikan bahwa petrel salju juga memakan plasenta anjing laut, lho. Tidak hanya itu, burung ini mengonsumsi bangkai anjing laut, paus dan penguin. Bahkan petrel salju tampaknya tidak masalah jika harus memakan sampah di darat.

3. Petrel salju adalah burung sosial

7 Fakta Menarik Petrel Salju, Memiliki Minyak Perut MultifungsiPetrel salju (commons.m.wikimedia.org/NOAA NMFS SWFSC Antarctic Marine Living Resources Program)

Berdasarkan informasi dari Ocean Wide Expeditions, petrel salju adalah burung sosial yang membentuk koloni perkembangbiakan. Mereka berkumpul di atas gumpalan es yang terapung dan jumlahnya bisa mencapai ratusan. Akan tetapi, petrel salju tidak membentuk koloni besar seperti beberapa burung lainnya yang bisa mencapai ribuan atau bahkan jutaan individu.

4. Petrel salju bermigrasi

7 Fakta Menarik Petrel Salju, Memiliki Minyak Perut MultifungsiPetrel salju (commons.m.wikimedia.org/Matthieu Weber)

Burung yang hidup di Antartika ini juga melakukan migrasi. Mereka bergerak lebih jauh ke utara pada musim dingin. Penelitian dalam beberapa tahun terakhir  menunjukkan bahwa lautan Antartika di bawah es saat musim dingin, ternyata kaya akan kehidupan dan ini tentu saja dimanfaatkan dengan baik oleh burung-burung yang hidup di sana.

Petrel salju juga sering kali berada di selatan pada musim dingin. Mereka melakukan perjalanan dalam kondisi cuaca yang buruk untuk mendapatkan manfaat sumber daya melimpah di bahwa es, dan persaingannya tidak terlalu ketat seperti saat musim panas, dilansir Cool Antartica.

5. Apa mekanisme pertahanan petrel salju?

7 Fakta Menarik Petrel Salju, Memiliki Minyak Perut MultifungsiPetrel salju (commons.m.wikimedia.org/Grant.C)

Tahukah kamu bahwa petrel salju menghasilkan minyak perut yang bisa disemprotkan melalui mulutnya? Itu digunakannya sebagai pertahanan diri dari pemangsa, jelas Animalia. Selain itu, minyak perut juga menjadi sumber makanan kaya energi untuk anaknya. Bahkan berguna juga bagi petrel salju yang dalam perjalanan panjang.

Mengutip dari laman Kidadl, petrel salju juga diketahui memiliki kecepatan terbang mencapai 24.85 mil per jamnya. Ini bisa membantunya melarikan diri dari pemangsa cukup mudah.

6. Petrel salju mempunyai kelenjar garam!

7 Fakta Menarik Petrel Salju, Memiliki Minyak Perut MultifungsiPetrel salju (commons.m.wikimedia.org/Akulovz)

Sebagai burung yang menyerap larutan garam tinggi, petrel salju harus mengeluarkan itu untuk bisa bertahan hidup. Sumber yang sama menjelaskan bahwa mereka memiliki kelenjar garam yang terletak di atas saluran hidungnya, itu digunakannya untuk membantu desalinasi tubuhnya. Burung ini mengeluarkan kandungan garam tinggi dari tubuhnya melalui lubang hidungnya.

7. Petrel salju setia pada pasangannya

7 Fakta Menarik Petrel Salju, Memiliki Minyak Perut MultifungsiPetrel salju (commons.m.wikimedia.org/Samuel Blanc)

Sistem perkawinan burung sangat beragam, tapi petrel salju merupakan salah satu burung yang setia pada pasangannya dan berpasangan seumur hidup. Musim kawin dimulai pada akhir Oktober hingga awal November. Betina biasanya bertelur pada akhir November dan pertengahan Desember. Telurnya akan dierami selama 41-49 hari.

Sangat menarik bahwa petrel salju bisa hidup di area dingin seperti Antartika dan beradaptasi dengan baik di sana. Mereka juga melakukan migrasi bahkan dalam cuaca buruk agar bisa memanfaatkan sumber daya di tempat tujuannya. Untuk bertahan hidup, petrel salju juga mengeluarkan kadar garam yang diserapnya melalui kelenjar garam. Menarik!

Baca Juga: 5 Fakta Black-Capped Chickadee, Burung Mungil Si Penyimpan Makanan

Nur Aulia Safira Photo Verified Writer Nur Aulia Safira

Grow in silence

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya