5 Fakta Asteroid 2022 AA, Bakal Melewati Bumi di Awal Februari Ini

Apakah berbahaya?

Baru-baru ini, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menyampaikan bahwa akan ada sebuah asteroid yang melewati Bumi di awal Februari 2022. Asteroid tersebut diberi nama 2022 AA atau objek kosmik pertama yang mendekati Bumi di tahun 2022.

Keberadaan asteroid ini dikonfirmasi oleh Minor Planet Center yang berada di bawah naungan Internasional Astronomical Union. Lalu, apakah asteroid ini berbahaya bagi Bumi? Yuk, simak fakta-faktanya di bawah ini!

1. Asteroid pertama yang mendekati Bumi di tahun 2022 

5 Fakta Asteroid 2022 AA, Bakal Melewati Bumi di Awal Februari Iniilustrasi asteroid 2022 AA (dok. JPl NASA)

Material luar angkasa ini diberi nama 2022 AA karena merupakan asteroid pertama yang mendekati Bumi di tahun 2022. Berdasarkan informasi dari Peneliti Pusat Riset Antariksa BRIN Andi Pangerang, objek ekstraterestrial ini ditemukan pada 1 Januari lalu.

Keberadaan asteroid 2022 AA dikonfirmasi oleh Minor Planet Center. Pergerakan batu luar angkasa ini sudah diamati oleh stasiun pengamatan di Amerika Serikat dan Chili sejak awal penemuannya.

2. Bakal berpapasan dengan Bumi pada 4 Februari 2022

5 Fakta Asteroid 2022 AA, Bakal Melewati Bumi di Awal Februari Iniilustrasi asteroid bergerak melewati Bumi (dok. NASA)

Asteroid 2022 AA diperkirakan bakal berpapasan dengan Bumi pada 4 Februari pukul 21.16 UT atau pada 5 Februari pukul 04.16 WIB. Perlu diingat, objek kosmik ini hanya akan melewati Bumi, bukan menabrak. Oleh sebab itu, BRIN mengimbau agar masyarakat tak perlu khawatir akan asteroid ini.

Baca Juga: 5 Fakta Asteroid Bennu, Asteroid yang Paling Mungkin Menabrak Bumi

3. Termasuk ke dalam keluarga asteroid Apollo

5 Fakta Asteroid 2022 AA, Bakal Melewati Bumi di Awal Februari Iniilustrasi orbit asteroid Apollo (dok. Study Astronomy Online at Swinburne University)

BRIN menjelaskan bahwasanya Asteroid 2022 AA termasuk ke dalam keluarga Apollo. Ini dilihat dari jarak rata-rata asteroid dengan Matahari jauh lebih besar dibandingkan jarak rata-rata Bumi dengan Matahari.

Asteroid pertama yang mendekati rumah manusia di tahun 2022 ini memiliki jarak rata-rata 192,6 juta kilometer dari Matahari. Sementara Bumi berjarak rata-rata 149,6 km dari sang bintang induk.

Dilansir Study Astronomy Online at Swinburne University, Apollo memang sering bergerak melewati Bumi. Oleh sebab itu, kumpulan asteroid ini diberi julukan Near Earth Asteroids (NEAs) atau asteroid yang dekat dengan Bumi.

4. Memiliki ukuran yang mencapai 71 meter

5 Fakta Asteroid 2022 AA, Bakal Melewati Bumi di Awal Februari Iniilustrasi asteroid melaju di luar angkasa (dok. NASA)

Untuk karakteristiknya sendiri, asteroid 2022 AA memiliki ukuran yang mencapai 71 meter dengan diameter 43 meter. Saat berpapasan dengan Bumi, asteroid ini bakal melaju dengan kecepatan 13.200 kilometer per jam.

Dilansir Xinhua Net, ukuran objek kosmik ini diperkirakan sebesar setengah lapangan sepakbola. Keberadaan asteroid 2022 AA juga teramati oleh stasiun pengamatan miliki Tiongkok, Purple Mountain Observatory of the Chinese Academy of Sciences, pada 1 Januari 2022.

5. Tidak akan membahayakan Bumi

5 Fakta Asteroid 2022 AA, Bakal Melewati Bumi di Awal Februari Iniilustrasi Bumi dari angkasa (pexels.com/Pixabay)

Sama seperti kebanyakan asteroid Apollo, 2022 AA tidak akan membahayakan Bumi. Hal ini dipertegas oleh Peneliti Ahli Utama Pusat Riset Antariksa BRIN, Clara Yono Yatini, ia mengatakan bahwa asteroid ini tidak akan berpengaruh pada kehidupan manusia.

Ini lantaran 2022 AA masih dalam jarak aman saat melintasi Bumi, yakni 2.542.000 kilometer. Jangankan manusia, Clara menjelaskan jika asteroid ini tidak ada akan memengaruhi cuaca antariksa.

Itu artinya, asteroid 2022 AA bakal berpapasan dengan Bumi dengan aman pada 4 atau 5 Februari mendatang. Jadi, tak perlu khawatir, ya!

Baca Juga: 5 Fakta Tornado Api, Fenomena Alam Langka Indah tapi Ngeri

Mutiara Ananda Photo Verified Writer Mutiara Ananda

I write what I read, I read what I wrote.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya