Apakah Kucing Bisa Menstruasi? Kenali Tanda-Tandanya!

Siklus reproduksi pada kucing ini disebut masa birahi

Sama halnya dengan mamalia betina lain, kucing juga mengalami siklus reproduksi. Siklus reproduksi pada kucing ini disebut estrus atau masa birahi. Masa reproduksi hanya akan dialami oleh kucing betina yang belum disteril.

Perdarahan tidak selalu dialami oleh kucing saat menstruasi. Karena pendarahan hanya sebagai efek samping dari siklus menstruasi pada kucing. Penting untuk para pemilik hewan mengetahui siklus menstruasi pada kucing dan seberapa sering kucing mengalami birahi dan penanganan pada kucing betina menstruasi.

Kapan menstruasi pada kucing?

Apakah Kucing Bisa Menstruasi? Kenali Tanda-Tandanya!ilustrasi kucing (Pixabay.com/selene2303)

Dilansir Basepaws, kucing betina akan mengalami menstruasi dan menjadi dewasa secara seksual ketika mencapai pubertas saat usia 4-6 bulan. Setelah kucing memasuki usia dewasa secara reproduksi, hewan ini akan memasuki masa estrus yang merupakan siklus menstruasi kucing. 

Siklus estrus kucing ini berlangsung tujuh hingga 10 hari. Siklus estrus pada kucing biasanya terjadi secara musiman. Ketika kucing berada dalam masa birahi, akan terdapat perubahan perilaku untuk menarik pasangannya, kucing betina diinseminasi oleh kucing jantan kemudian berovulasi dan mengakhiri siklus estrusnya kemudian memulai kehamilannya selama 9 minggu. Setelah saat itu, kucing akan memiliki anak kucing sendiri.

Apa itu siklus birahi pada kucing?

Apakah Kucing Bisa Menstruasi? Kenali Tanda-Tandanya!ilustrasi kucing (unsplash.com/Jonathan Fink)

Dilansir Purina, Kucing merupakan ‘Polyestrous’ di mana hewan ini dalam setahun selama masa suburnya akan mengalami siklus birahi beberapa kali. Siklus birahi tersebut akan dialami selama dua hingga tiga minggu.

Bukan hanya dipengaruhi oleh masa subur, siklus reproduksi juga dikarenakan oleh faktor geografis dan lingkungan. Kucing yang berada di daerah hangat sepanjang tahun akan mengalami siklus reproduksi, sementara kucing yang berada di daerah dingin hanya pada awal musim dingin hingga akhir musim gugur mereka mengalami siklus reproduksi.

Baca Juga: Kenapa Kucing Mendengkur, Apakah Mereka Merasa Nyaman?

Tanda-tanda kucing menstruasi

Apakah Kucing Bisa Menstruasi? Kenali Tanda-Tandanya!ilustrasi kucing mengeong (unsplash.com/Marlon Soares)

Dilansir Purina, kucing akan memperlihatkan beberapa perilaku saat sedang mengalami siklus birahi daripada tanda-tanda fisik. Berikut beberapa perilaku yang perlu kamu ketahui:

  1. Vokalisasi. Kucing akan lebih banyak melolong sebagai cara untuk memanggil pasangan kawinnya.
  2. Kucing akan meminta banyak perhatian dan lebih sayang kepada pemiliknya dengan menggosokkan tubuhnya pada pemiliknya atau barang-barang di sekitar rumah.
  3. Di beberapa kucing mereka akan sering buang kecil karena adanya kandungan feromon dan hormon pada  betina yang akan mengundang kucing jantan untuk kawin.
  4. Adanya sedikit darah seperti menstruasi pada manusia, namun hal ini jarang terjadi. Namun, segera datangi dokter hewan jika kucing mengalami pendarahan secara terus-terusan.

Penanganan kucing menstruasi

Apakah Kucing Bisa Menstruasi? Kenali Tanda-Tandanya!ilustrasi kucing di dokter hewan (freepik.com/Tonodiaz)

Dilansir Hills Pet, siklus reproduksi atau masa-masa birahi kucing bisa mengakibatkan berbagai risiko penyakit pada kucing, seperti kanker payudara, serviks, atau ovarium. Pertumbuhan hormon dalam tubuh kucing betina membuat munculnya berbagai penyakit ini.

Salah satu langkah bijak yang perlu dilakukan untuk mengurangi berbagai dampak penyakit tersebut yaitu steril. Langkah ini akan mendukung untuk mengurangi populasi kucing. Sebelum mengalami siklus reproduksi pertamanya, kucing betina bisa melakukan steril.

Sekarang jadi tahu kan, gimana siklus menstruasi pada kucing? Kamu perlu mempelajarinya agar bisa memberikan perawatan terbaik bagi kucing kesayanganmu.

Baca Juga: Apakah Anak Kucing Boleh Makan Makanan Kucing Dewasa?

Topik:

  • Rihanna Bunga
  • Fatkhur Rozi
  • Bayu Nur Seto

Berita Terkini Lainnya