4 Fakta Menarik dari Seng, Logam Kimia yang Mudah Ditemukan

Seng sering digunakan untuk keperluan banyak hal

Seng merupakan timah sari yang termasuk ke dalam unsur kimia dan memiliki lambang N dengan nomor atom 30. Seng bisa disebut sebagai jenis logam yang cukup mudah rapuh dengan tampilan abu-abu yang sekilas mirip seperti perak.

Seng termasuk unsur umum di alam dan sering tampak berkilau dan cukup reaktif jika berinteraksi dengan oksigen. Kamu bisa mencoba mengenal seng lebih dekat dengan deretan fakta berikut ini agar tak sampai keliru dalam memfari tahu fakta-faktanya.

1. Seng sudah ada sejak awal 1374

4 Fakta Menarik dari Seng, Logam Kimia yang Mudah Ditemukanilustrasi logam seng (pexels.com/Mike Bird)

Seng menjadi logam yang tentu sarat dengan sejarah, sebab sudah ada sejak lama dan bukanlah hal yang baru. Meski demikian, keberadaan logam tetap saja digunakan secara aktif hingga saat ini, sehingga membuat logam ini mudah ditemukan dimana pun.

Dilansir PubChem, seng telah dikenal sebagai logam sejak 1374, meski pada awalnya seng sudah diproduksi selama 2.500 tahun dalam produksi kuningan. Barulah setelah itu, seng dikenal sebagai unsur tersendiri dan mulai pertama kali diproduksi di India pada tahun 1400-an.

2. Logam seng bisa ditemukan dengan mudah

4 Fakta Menarik dari Seng, Logam Kimia yang Mudah Ditemukanilustrasi logam seng (pexels.com/Pixabay)

Keberadaan logam memang tidak selalu tersedia dengan mudah, sebab masing-masing jenis logam pasti memiliki tempat yang berbeda untuk ditemukan. Kebanyakan dari jenis logam biasanya terdapat di kerak Bumi, sehingga ada yang memang sulit ditemukan dan ada pula yang mudah.

Dilansir USGS.gov, seng bisa dikatakan sebagai unsur paling melimpah ke-23 di kerak Bumi. Hal ini membuat nilai harga dari seng tidak semahal jenis logam lain seperti emas misalnya, sehingga cukup sering dimanfaatkan untuk beragam jenis produk. 

Baca Juga: 10 Bangunan Miring di Seluruh Dunia, Kesalahan Konstruksi?

3. Seng banyak digunakan untuk beragam fungsi

4 Fakta Menarik dari Seng, Logam Kimia yang Mudah Ditemukanilustrasi seng (pexels.com/Pixabay)

Banyak orang yang tentunya menyadari bahwa keberadaan seng ini memiliki fungsi yang sangat beragam dalam kehidupan manusia. Bahkan, ada banyak sekali produk yang menggunakan seng sebagai bahan utamanya, sehingga memang sudah tidak asing lagi.

Dilansir RSC, kebanyakan seng digunakan untuk menggembleng logam lain, seperti besi, untuk mencegah karat. Ada pula yang dicampurkan dengan baja galvanis untuk badan mobil, tiang lampu jalan, jembatan gantung, dan lain sebagainya. Tidak heran jika penggunaan seng banyak digunakan untuk dunia arsitektur atau pun otomotif.

4. Tiongkok memproduksi paling banyak seng di dunia

4 Fakta Menarik dari Seng, Logam Kimia yang Mudah Ditemukanilustrasi seng (pexels.com/Marta Nogueira)

Seperti yang diketahui bahwa pemanfaatan seng memang bisa digunakan untuk beragam keperluan, sehingga sangatlah dibutuhkan. Beberapa negara seolah saling memproduksi seng dengan jumlah yang cukup banyak untuk kemudian diekspor ke negara-negara lain yang memang membutuhkan.

Dilansir Statista, Tiongkok menjadi negara terbesar yang memproduksi logam seng di dunia. Meski begitu, Australia menjadi negara dengan cadangan logam seng terbesar di dunia dengan 66 juta metrik ton, serta ada pula Amerika dengan cadangan 7,3 juta metrik ton logam seng.

Logam seng ternyata memainkan peran yang cukup penting dalam kehidupan sehari-hari. Ada banyak sekali benda yang bahkan dibuat dengan menggunakan seng sebagai bahan utamanya. Apakah kamu cukup familier dengan keberadaan seng?

Baca Juga: 5 Fakta Mencengangkan Meerkat, Pintar Berkomunikasi!

Salsabila Manlan Photo Verified Writer Salsabila Manlan

Hello!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agsa Tian

Berita Terkini Lainnya