5 Fakta Mengerikan dari Bajak Laut, Ancaman bagi Para Pelaut!

Bajak laut memang sering diantisipasi oleh banyak pelaut

Pernahkah kamu mendengar kata bajak laut? Selama ini mungkin istilah bajak laut hanya dikenal sebagai film atau pun tokoh kartun saja. Padahal ternyata keberadaan kapal laut benar-benar ada, namun justru jarang disadari oleh banyak orang.

Bajak laut seolah menjadi salah satu ancaman serius yang sering diwaspadai oleh para pelaut, bahkan ada wilayah lautan yang termasuk ke dalam area rawan akan bajak laut. Kamu bisa menyimak deretan fakta berikut ini untuk semakin mengenal keberadaan bajak laut secara lebih dekat.

1. Bajak laut sudah ada sejak 140 Sebelum Masehi

5 Fakta Mengerikan dari Bajak Laut, Ancaman bagi Para Pelaut!ilustrasi bajak laut (unsplash.com/Elena Theodoridou)

Bajak laut merupakan kelompok perampok atau pun bandit yang memang terbiasa mengarungi lautan untuk menargetkan kapal-kapal tertentu. Tidak heran jika bajak laut memang menjadi ancaman tersendiri bagi banyak pelaut, termasuk untuk mereka yang tinggal di wilayah pesisir.

Dilansir ABDN, banyak yang percaya bahwa kata bajak laut pertama kali digunakan sekitar tahun 140 Sebelum Masehi oleh sejarawan Romawi Polybius. Hal ini ternyata didasari karena banyaknya laporan penyerangan kapal lepas di wilayah Mediterania yang cukup terkenal kejam di Afrika Utara.

2. Para bajak laut sangat aktif pada tahun 1650 dan 1720

5 Fakta Mengerikan dari Bajak Laut, Ancaman bagi Para Pelaut!ilustrasi kapal (pexels.com/Martin Damboldt)

Keberadaan bajak laut memang menjadi tindak kriminalitas tersendiri yang sangat berbahaya untuk banyak pelaut. Namun, ternyata para bajak laut dan keberadaannya pernah sangat aktif pada beberapa tahun, apalagi dengan mobilitas kapal-kapal yang mulai aktif pada saat itu.

Dilansir Royal Museum Greenwich, ribuan bajak laut ternyata sangat aktif pada tahun 1650 dan 1720, hingga tahun-tahun tersebut pun disebut sebagai 'era keemasan' dari pembajakan laut. Ada beberapa bajak laut terkenal pada periode tersebut, termasuk Henry Morgan, Jack Rackham, William 'Captain' Kidd, dan lain sebagainya yang terkenal menakutkan. Meski memang zaman keemasannya berakhir pada abad ke-18, namun tetap ada beberapa pembajakan, khususnya di Laut Cina Selatan.

Baca Juga: 6 Mitos tentang Bajak Laut yang Ternyata Berbeda dari Film

3. Kapal kargo paling sering menjadi target para bajak laut

5 Fakta Mengerikan dari Bajak Laut, Ancaman bagi Para Pelaut!ilustrasi kapal kargo (unsplash.com/william william)

Para bajak laut memang mengincar banyak hal dari targetnya, termasuk kapal-kapal yang melintas. Namun, tentu saja tidak sembarangan kapal menjadi target dari para bajak laut, sebab harus memperhatikan banyak hal terlebih dahulu.

Dilansir Marine Digital, bajak laut memang memiliki tujuan utama untuk merampok dan mencuri barang-barang di kapal, bahkan menjadikan kru kapalnya sebagai tawanan. Namun, sebetulnya para bajak laut paling sering menargetkan kapal kargo karena biasanya membawa banyak barang-barang dan tak terlalu banyak orang di dalamnya dibandingkan kapal pesiar dan sejenisnya.

4. Para bajak laut saling berkompetisi satu sama lain

5 Fakta Mengerikan dari Bajak Laut, Ancaman bagi Para Pelaut!ilustrasi bajak laut (unsplash.com/Nick Karvounis)

Pada dasarnya memang bajak laut merupakan ladang bisnis, sehingga bukan berarti para bajak laut harus saling bekerja sama. Sering kali bajak laut memang saling berkompetisi satu sama lain untuk bisa memeroleh lebih banyak keuntungan dibandingkan bajak laut lainnya.

Dilansir Sea of Thieves, memang ada beberapa bajak laut yang saling menyerang secara rutin, namun memang tidak akan selalu terus menerus saling menyerang. Namun, bajak laut juga membutuhkan adanya tempat yang aman untuk mereka dalam bersantai, memperbaiki, menyembuhkan, hingga memasok kebutuhan yang memang dibutuhkannya.

5. Indonesia menjadi negara dengan penyerangan bajak laut terbanyak

5 Fakta Mengerikan dari Bajak Laut, Ancaman bagi Para Pelaut!ilustrasi kapal bajak laut (unsplash.com/Zoltan Tasi)

Seperti yang diketahui bahwa Bumi memang didominasi dengan lautan yang luasnya bahkan mencakup 72% dari luas Bumi. Tidak heran jika penyerangan bajak laut pun pastinya akan selalu ada di berbagai tempat, sehingga bukanlah hal yang baru.

Dilansir NBC News, ternyata Indonesia menjadi negara yang paling rentan mengalami penyerangan bajak laut, bahkan tercatat ada sekitar 43 penyerangan bajak laut pada 2023. Somalia yang bahkan dinilai menjadi negara berisiko atas bajak laut ternyata ada di posisi kedua, diikuti Nigeria sebagai posisi ketiga.

Memang ternyata ada berbagai fakta menarik mengenai bajak laut. Tentunya keberadaan bajak laut ini seolah menjadi tantangan dan ancaman tersendiri bagi banyak pelaut. Mana yang baru kamu ketahui mengenai bajak laut?

Baca Juga: 5 Kapal Bajak Laut yang Populer dan Ditakuti pada Masanya

Salsabila Manlan Photo Verified Writer Salsabila Manlan

Hello!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya