Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

5 Perbedaan Daging Kambing dan Domba yang Sekilas Mirip

daging kambing
ilustrasi daging kambing (pixabay.com/blackwolfi)

Kambing dan domba, keduanya banyak dikonsumsi masyarakat di Indonesia terlebih setelah Idul adha. Dengan sekelebat mata, tidak sulit membedakan hewan kaki empat tersebut. Domba memiliki bulu tebal putih mengembang, sedangkan kambing dilindungi dengan bulu tipis dan lurus. Kambing dan domba populer di hari raya Idul Adha. Keduanya tergolong hewan kurban yang ramai diperjualbelikan. 

Sebagian besar orang mudah membedakan kambing dan domba dari tampilan fisiknya. Apabila sudah disembelih dan menjadi potongan daging, apakah kamu tahu perbedaan daging domba dan daging kambing? Ini perbedaan daging kambing dan domba.

1. Kandungan gizi daging kambing dan domba

Dimulai dari perbedaan daging kambing dan daging domba yang tidak tampak dari pandangan mata yaitu kandungan gizi daging. Setiap daging memiliki kandungan yang khas tiap jenisnya. Buku berjudul Beternak Domba dan Kambing memuat kandungan gizi daging kambing dan daging domba dalam 100 gram, yaitu:

Kalori

  • Daging domba: 206

  • Daging Kambing: 154

Vitamin B1

  • Daging domba: 0,15

  • Daging kambing: 0,09

Protein

  • Daging domba: 17,1

  • Daging kambing: 16,6

Lemak

  • Daging domba: 14,8

  • Daging kambing: 9,2

Air

  • Daging domba: 66,3

  • Daging kambing: 70,3

Besi

  • Daging domba: 2,6

  • Daging kambing: 1,0

Fosfor

  • Daging domba: 191

  • Daging kambing: 124

2. Warna daging domba dan kambing

daging kambing
ilustrasi warna daging (pexels.com/Jorge Soto Farias)

Sebagian orang masih rancu dengan perbedaan daging kambing dan domba yang sama-sama tergolong sebagai daging merah. Namun ternyata, cara membedakannya dapat dilihat dari warna daging mereka.

Dari ketiga jenis, daging sapi mempunyai warna yang paling merah, disusul daging kambing, dan daging domba berwarna paling pucat. Kemerahan warna daging dipengaruhi oleh kandungan miogoblin. Warna lemak daging kambing dan domba sangat mirip, yaitu lebih pucat ke arah putih. Namun lemak otot domba lebih dominan. 

3. Bau daging kambing dan domba

Bau prengus identik dengan daging kambing jantan. Bau daging kambing terkadang menjadi penghalang untuk mengonsumsinya. Berbeda dengan daging domba yang tidak berbau menyengat. 

Apabila kamu pecinta daging kambing, tidak perlu risau saat mengolahnya. Berbekal bahan yang ada di dapur bisa  mengurangi bau prengus daging kambing.

Ini tips menghilangkan bau daging kambing:

  • Melumuri daging dengan garam dan mendiamkan selama satu jam.

  • Hindari mencuci daging kambing.

  • Penambahan jahe dan kunyit pada masakan.

  • Pemakaian bumbu berbau khas, seperti kapulaga, serai, kayu manis, cengkeh.

  • Marinasi dengan parutan nanas sekitar 30 menit. Kucuri dengan jeruk nipis atau cuka dapur.

4. Tekstur daging

Jika dibandingkan daging kambing, daging domba terasa lebih empuk saat digigit. Serat daging domba lebih halus. Banyaknya lemak dan aktivitas memengaruhi tingkat keempukan daging. 

Lemak daging kambing tersebar merata pada bagian tubuhnya, di sisi lain lemak kambing banyak di jeroannya. Kambing aktif bergerak dan beraktivitas, sehingga dagingnya lebih keras dan serabut ototnya tebal. Terlebih, kambing berjenis kelamin jantan. 

5. Karkas

daging kambing
ilustrasi karkas hewan (pixabay.com/mufidpwt )

Karkas adalah hewan ternak yang sudah disembelih, dikuliti, dibersihkan bagian dalamnya (jeroan), serta dipisahkan dari kepala, kaki, ekor, dan organ reproduksinya. Ketika kambing dan domba dengan berat yang sama disembelih, karkas kambing lebih besar dibandingkan domba. Karkas domba garut lebih besar jika dibandingkan domba-domba biasa. 

Bisnis kambing dianggap lebih menggoda dikarenakan menguntungkan. Komposisi protein dan lemak daging kambing tinggi yaitu satu dibanding delapan, hal ini menambah cita rasa lezat dan gurih daging saat diolah. 

Nah, sekarang kamu tahu kan perbedaan daging kambing dan domba. Apabila kamu sudah mengenal jenis daging akan mudah saat proses pengolahan makanan. Nah, antara daging kambing dan domba, manakah yang lebih kamu suka?

This article is written by our community writers and has been carefully reviewed by our editorial team. We strive to provide the most accurate and reliable information, ensuring high standards of quality, credibility, and trustworthiness.
Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Aria Hamzah
Izza Namira
Aria Hamzah
EditorAria Hamzah
Follow Us