TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

4 Fakta Menarik Pemain Indonesia di Denmark Open 2018

Turnamennya dimulai hari ini lho

twitter.com/inabadminton

Turnamen bulutangkis Denmark Open 2018 akan dimulai Selasa (16/10/2018)--hari ini. Merujuk pada level turnamen BWF World Tour Super 750, Denmark Open 2018 yang digelar di Odense, diikuti hampir semua pemain top dunia. Termasuk pemain-pemain top dari Indonesia. 

Siapa saja pemain Indonesia yang tampil di Denmark Open 2018. Berikut fakta-fakta pemain Indonesia di Denmark Open 2018?

1. Ada 14 pemain Indonesia yang tampil di Denmark Open 2018

twitter.com/inabadminton

Denmark Open 2018 tidak memberlakukan babak kualifikasi. Karenanya, hanya pemain dengan rangking BWF cukup tinggi yang bisa tampil di turnamen ini. Indonesia melalui Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) mengirimkan 14 pebulutangkis. 


 

Rinciannya, tiga pemain tunggal putra yakni Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie dan Tommy Sugiarto. Di tunggal putri hanya ada Gregoria Mariska. Di ganda putra ada empat pasangan, yakni Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, Wahyu Nayaka/Ade Yusuf, Berry Angriawan/Hardianto. Kemudian dua ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Ni Ketut Maharani/Rizki Amelia Pradipta. 


 

Serta empat pasangan ganda campuran, yakni Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, Praveen Jordan/Melati Daeva, Hafiz Faizal/Gloria Widjaja dan Ricky Karanda/Debby Susanto.


 

Baca Juga: Atlet Ganda Campuran yang Mewakili Indonesia di Denmark Open 2018

2. Ada tiga pemain Indonesia yang jadi unggulan

twitter.com/inabadminton

Dari 14 pemain Indonesia tersebut, ada tiga pemain yang masuk dalam daftar unggulan. Merujuk pada ketatnya persaingan karena ada banyak pemain-pemain top yang tampil, predikat unggulan ini bukan main-main.


 

Di ganda putra, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya diplot sebagai unggulan pertama. Marcus/Kevin berpeluang menjadi juara sekaligus membayar kegagalan mereka di Denmark Open 2017 kala mereka kalah di final dari Zhang Nan/Liu Cheng.


 

Di ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu ditempatkan sebagai unggulan tiga di bawah Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (unggulan 1/Jepang) dan Chen Qingchen/Jia Yifan (unggulan 2/Tiongkok).

Dan di ganda campuran, ganda senior Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir menjadi unggulan 3, di bawah dua ganda Tiongkok yang tengah on fire Zheng Siwei/Huang Yaqiong dan Wang Yilyu/Huang Dongping.
 

3. Fajar/Rian mundur dari Denmark Open 2018

twitter.com/inabadminton


 

Indonesia sebenarnya memiliki empat pemain yang menjadi unggulan. Satu pemain lainnya yakni ganda putra, Fajar Alfian/M Rian Ardianto yang menjadi unggulan 7. Namun, pasangan peraih medali perak Asian Games 2018 ini terapkasa batal tampil di Denmark Open 2018.


 

Dikutip dari badmintonindonesia.org, Fajar/Rian sebenarnya iktu dalam rombongan yang berangkat ke Denmark. Mereka sudah tiba di Odense, Minggu (14/10). Namun, Fajar kemudian pulang ke tanah air karena ada keluarganya yang sakit. Sementara Rian tetap berada id Denmark untuk melapor ke referee. 


 

"Memang Fajar/Rian tidak bisa ikut Denmark Open dan French Open, karena ada keluarga Fajar yang sakit, jadi Fajar harus," ujar Aryono Miranat, pelatih ganda putra yang mendampingi di Denmark Open 2018.


 

Baca Juga: Hebat, 3 Pebulutangkis Indonesia Kompak Raih Gelar Juara

Verified Writer

Hadi Santoso

cinta menulis seperti mencintai sepak bola dan bulutangkis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya