TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Anthony Ginting Rindukan Duel Melawan Kento Momota

Anthony Ginting rindu laga Momogi

Anthony Sinisuka Ginting dan Kento Momota (Instagram.com/sinisukanthony )

Jakarta, IDN Times - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, mengungkapkan kerinduannya pada rivalya, Kento Momota (Jepang). Maklum, keduanya sudah lama tak bertarung di lapangan.

Dua tunggal putra dunia ini sempat mengalami tahun yang sulit pada 2022. Performa keduanya jauh melorot meski kini Ginting tampak sudah menemukan jalannya kembali.

Namun, comeback Kento Momota masih yang  paling dinantikan oleh pecinta bulu tangkis. Maklum, usai mengalami kecelakaan, sang pemain tak pernah menemukan kembali permainan terbaiknya.

Baca Juga: Kento Momota Tegaskan Kariernya Belum Habis

1. Ginting rindu Momota

Podium tunggal putra BWF World Tour Final 2019 (IDN Times/PBSI)

Selain soal pukulan tipuannya, Anthony Sinisuka Ginting cukup terkenal dengan persaingannya dengan Kento Momota. Penikmat bulu tangkis bahkan memberi julukan "Momogi" alias Momota-Ginting untuk laga mereka.

Jarang bersua sebagai pesaing di pertandingan yang sama, tak dipungkiri Ginting membuatnya rindu pada Momota.

"Tentu saja saya merindukan dia. Saya merasa sedih untuk dia. Jadi saya harap, dia bisa kembali secepat mungkin karena pertandingan antara saya dan dia selalu menarik," kata Ginting mengutip laman resmi BWF.

2. Performa sama-sama sempat turun

IDN Times/PBSI

Ginting dan Momota sempat menikmati masa-masa kejayaan mereka. Momota bahkan sempat lama menjadi nomor satu tunggal putra dunia.

Usai mengalami kecelakaan setelah melakoni laga Malaysia Masters 2020 lalu, performa Momota terus menurun. Puncaknya, kekalahannya di Olimpiade Tokyo 2020 yang digelar pada musim panas 2021, seperti menjadi pukulan keras bagi Momota yang terus menurun penampilannya.

Sempat mengalami pergumulan yang sama di awal 2022, Ginting paham betul susahnya untuk kembali ke penampilan terbaik.

"Saya mengalami juga, mungkin tahun lalu, awal tahun. Tidak gampang untuk kembali ke puncak," kata Ginting.

Baca Juga: Anthony Ginting dan Jonatan Christie Jadi Batu Sandungan Kento Momota

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya