TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kevin/Marcus Angkat Koper dari Malaysia Masters 2023

Lanjut ke turnamen berikutnya

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2022 (dok. PP PBSI)

Jakarta, IDN Times - Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, harus angkat koper dari Malaysia Masters 2023. Ini terjadi usai mereka menelan kekalahan di babak 16 besar, Kamis (25/5/2023).

Kevin/Marcus kalah dua gim langsung saat menghadapi pasangan Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. Bertanding di Axiata Arena, mereka menyerah dengan skor 21-15, 21-17.

Baca Juga: Kualifikasi Olimpiade Dimulai, Kevin/Marcus Siap Bersaing

1. Kevin/Marcus tak keluar dari tekanan

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon di Kejuaraan Dunia 2022 (dok. PP PBSI)

Sejak service pertama dilepaskan, Kevin/Marcus tak bisa keluar dari tekanan permainan lawan. Mereka terus ditekan pasangan Hoki/Kobayashi sejak service pertama dilepaskan. 

Tak banyak serangan yang mampu dikerahkan Kevin/Marcus di babak pertama. Pertahanan pasangan yang akrab disapa The Minions itu pun tak cukup kuat untuk menghalau serangan Hoki/Kobayashi.

Di game kedua, Kevin/Marcus sejatinya mencoba mengambil insiatif serangan. Pertandingan berlangsung ketat di babak kedua. Kevin/Marcus sempat unggul hingga 17-15.

Siapa sangka, angka itu malah jadi malapetaka untuk The Minions. Hoki/Kobayashi menyalip enam angka tanpa balas dan mengunci kemenangan.

2. Laga mantan ranking satu dunia

Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dalam ajang Denmark Open 2021 (Instagram.com/bwf.official)

Laga ini menjadi laga panas di babak 16 besar Malaysia Masters 2023. Bagaimana tidak? Laga ini merupakan duel pasangan mantan ranking satu dunia.

Kevin/Marcus lama menduduki singgasana ranking satu dunia ganda putra. Namun, sejak performa mereka menurun, Hoki/Kobayashi sempat menggantikan posisi The Minions. Tepatnya sejak September 2022 lalu.

Tak sampai satu tahun, Hoki/Kobayashi mengalami penurunan performa juga. Kini, keduanya menempati ranking tujuh dunia, tepat dibawah pasangan senior Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan.

Posisi puncak ditempati pasangan Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Sementara The Minions berada di ranking 18 dunia.

Baca Juga: Main Cepat, Kevin/Marcus Menang Mudah di Piala Sudirman 2023

Baca Juga: Kualifikasi Olimpiade Dimulai, Kevin/Marcus Siap Bersaing

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya