TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kevin/Marcus dan An Se-young Masuk Daftar Forbes 30 Under 30 Asia 2020

Ada deretan nama atlet asal Asia lainnya

All England 2020: Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon ke babak final (IDN Times/PBSI)

Jakarta, IDN Times - Kabar membanggakan datang dari pasangan ganda putra terbaik dunia asal Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon. Keduanya masuk dalam daftar nama anak muda berprestasi Forbes 30 Under 30 Asia 2020.

Tak hanya Kevin/Marcus, nama atlet bulu tangkis tunggal putri asal Korea Selatan, An Se-young, juga masuk dalam daftar yang sama.

Baca Juga: "Monster" Baru di Tunggal Putri Muncul dan Ia Bernama An Se-young

1. Deretan prestasi Kevin/Marcus yang dicatat Forbes

IDN Times/PBSI

Forbes mencatat pada 2018, pasangan peringkat satu dunia ini memenangkan delapan gelar dari turnamen BWF World Tour. Keduanya juga dianugerahi penghargaan sebagai Favorite Male and Athlete of The Year dari Indonesian Sport Awards.

Pada 2020, gacoan Indonesia di sektor ganda putra ini ikut memperkuat skuat Indonesia hingga berhasil mendapatkan medali emas di Kejuaraan Bulu Tangkis Beregu Asia.

2. An Se-young juga masuk dalam daftar

Tunggal putri Korea Selatan, An Se-young berlaga di Indonesia Masters 2020 (IDN Times/Reynaldy Wiranata)

Nama bintang muda bulu tangkis asal Korea Selatan, An Se-young juga masuk dalam daftar. Gadis 17 tahun ini memang memiliki catatan prestasi gemilang di sektor tunggal putri.

An Se-young pada 2019 disebut-sebut sebagai harapan baru Korea Selatan di dunia bulu tangkis. Kini, An Se-young menduduki peringkat ke-9 dunia berdasarkan peringkat Badminton World Federation (BWF).

Baca Juga: Update Ranking BWF: Kevin/Marcus Masih Rajai Ganda Putra

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya