TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wow! Tiket Indonesia Open 2022 Habis Terjual dalam 16 Jam

Tenang, masih ada tiket offline

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana di Indonesia Open 2021. (dok. Humas PP PBSI Indonesia)

Jakarta, IDN Times - Euforia menyambut gelaran bulu tangkis terbesar di Tanah Air, East Ventures Indonesia Open 2022, begitu besar. Pengurus Pusat Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PP PBSI) melaporkan, dalam 16 jam tiket yang dijual secara online habis terjual.

"Kami mengalokasikan tiket untuk penonton sebanyak 70 persen dari kapasitas Istora. Itu juga sudah dipotong dengan kepentingan produksi," kata Kabid Humas dan Media PP PBSI, Broto Happy dalam keterangan tertulis, Jumat (27/5/2022).

Baca Juga: Yeremia Rambitan Kena Semprit PBSI

1. Masih ada tiket offline

Tunggal putri terbaik Spanyol, Carolina Marin, kala berlaga di Daihatsu Indonesia Masters 2019, Januari lalu. Instagram/carolinamarin

Broto Happy mengatakan seluruh kategori tiket yang dijual secara online sudah habis hanya dalam waktu 16 jam. Namun, penikmat bulutangkis Indonesia tak perlu khawatir karena PBSI masih menyisakan tiket pertandingan yang akan dijual secara offline di hari pertandingan.

"Masih akan tersedia tiket on the spot di arena pada hari pertandingan dengan kuota 10 persen," kata Broto.

2. Total hadiah hingga miliaran rupiah

Tunggal putra andalan Malaysia, Lee Zii Jia di Indonesia Open 2021. (dok. Humas PP PBSI Indonesia)

East Ventures Indonesia Open 2022 merupakan turnamen terbesar di Indonesia tahun ini. Elite bulutangkis dunia akan turun berlaga di Istora Senayan Jakarta untuk memperebutkan titel juara dan hadiah total 1,2 juta dolar Amerika Serikat atau sekitar Rp17,6 miliar.

Pebulutangkis top dunia diagendakan akan datang berlaga di Indonesia Open 2022 adalah Viktor Axelsen, Anders Antonsen (Denmark), Carolina Marin (Spanyol), Akane Yamaguchi, Nozomi Okuhara (Jepang), dan lainnya.

Baca Juga: Indonesia Kalah di Thomas Cup 2022, Taufik Hidayat Sindir PBSI?

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya