TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Hasil Lengkap Pemain Indonesia di Hari Pertama Thailand Masters 2019

Semua ganda campuran Indonesia bertanding hari ini

badmintonindonesia.org

Sebanyak lebih dari 20 wakil Indonesia bertanding di Thailand Masters 2019. Turnamen BWF Super 300 ini mulai berlangsung hari Selasa (8/1/2019) hingga Minggu (13/1/2019).

Hari pertama mulai dipertandingkan babak kualifikasi dan babak pertama di sektor ganda campuran. Berikut hasil lengkap pemain Indonesia di hari pertama Thailand Masters 2019.

Baca Juga: Dimulai Besok, Inilah 4 Fakta Turnamen Thailand Masters 2019

1. Dari babak kualifikasi, tidak ada pemain Indonesia yang lolos ke babak utama

djarumbadminton.com

Indonesia menempatkan wakilnya di babak kualifikasi pada sektor tunggal putra dan ganda putra. Kedua wakil tersebut tidak ada yang mampu lolos ke babak utama Thailand Masters 2019.

Andre Marteen kalah atas pemain tuan rumah, Saran Jamsri. Pemain Indonesia ini kalah dengan dua set langsung 15-21 19-21. Sedangkan pasangan ganda putra Indonesia, Kenas Adi Haryanto/Agripinna Prima Rahmanto Putra harus walkover di babak kualifikasi Thailand Masters 2019.

2. Rehan/Siti kalah atas pemain unggulan

badmintonindonesia.org

Hasil kurang baik juga diraih oleh pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto/Siti Fadia Silva Ramadhanti harus kalah atas pasangan Hongkong, Tang Chun Man/Ng Tsz Yau.

Pasangan muda Indonesia ini kalah melalui pertarungan dua set langsung dengan skor yang cukup ketat 19-21 20-22 atas pasangan yang merupakan unggulan kedelapan di turnamen ini.

Baca Juga: 3 Pemain Indonesia Ini Menjadi Unggulan di Thailand Masters 2019

Verified Writer

Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya