TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Jaga Asa, Indonesia Loloskan 2 Wakilnya di Perempat Final Swiss Open

Ganda campuran habis!

instagram.com/badminton.ina

Swiss Open 2021 mulai memasuki babak perempat final atau babak delapan besar. Indonesia memang tidak banyak menurunkan wakilnya di turnamen BWF Super 300 ini. 

Dari 8 wakil yang bertanding sejak hari pertama, Indonesia menyisakan 2 wakilnya yang berhasil lolos ke babak delapan besar. Berikut hasil selengkapnya. 

1. Menang lagi, Shesar masih melaju

instagram.com/badminton.ina

Shesar Hiren Rhustavito sukses meraih satu tiket di babak delapan besar Swiss Open 2021. Tunggal putra andalan Indonesia ini berhasil mengalahkan pemain Kanada, Brian Yang dua set langsung dengan skor 21-19 21-13.

Dengan hasil ini, Shesar masih menjaga asa bagi Indonesia untuk bisa meraih gelar di sektor tunggal putra. 

Baca Juga: Hasil Hari Kedua Swiss Open 2021: 2 Wakil Indonesia Gugur

2. Taklukkan unggulan, Leo/Daniel lolos ke QF

instagram.com/badminton.ina

Satu tiket perempat final juga sudah diamankan oleh ganda putra Indonesia. Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sukses menumbangkan pasangan unggulan kedelapan asal Inggris, Ben Lane/Sean Vendy dua set langsung dengan skor 21-19 21-15.

3. Gagal ikuti jejak Leo/Daniel, Pramuka/Yeremia harus terhenti

instagram.com/badminton.ina

Sayangnya keberhasilan Leo/Daniel gagal diikuti oleh pasangan ganda putra Indonesia lainnya. Pramuka Kusumawardhana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambutan harus terhenti di babak kedua Swiss Open. 

Pramudya/Yeremia dipaksa mengakui keunggulan pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty. Pasangan Indonesia ini kalah melalui pertarungan tiga set dengan skor 17-21 22-20 17-21 atas pasangan unggulan kedua tersebut. 

4. Rinov/Phita kalah, ganda campuran habis

instagram.com/badminton.ina

Indonesia kembali harus kehilangan wakilnya dari sektor ganda campuran. Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari gagal menaklukkan pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Ashwini Ponnappa. Pasangan Indonesia ini menyerah dua set langsung dengan skor 18-21 16-21. 

Dengan hasil ini, Indonesia dipastikan tanpa gelar di sektor ganda campuran. Ini juga merupakan kekalahan beruntun yang dialami ganda campuran Indonesia atas pasangan India di Swiss Open kali ini. 

Baca Juga: Ada Indonesia, 5 Pemain Unggulan Ini Harus Terhenti di R1 Swiss Open

Verified Writer

Rizna Hidayah

Sharing | Travelling | Writing

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya