TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

3 Balapan MotoGP Tanpa Kehadiran Tim Pabrikan Honda, Pernah Terjadi!

Paling anyar di seri Argentina

balapan MotoGP (motogp.com)

Kehadiran Honda cukup penting di MotoGP. Merek asal Jepang tersebut merupakan pabrikan paling banyak mengemas gelar juara dunia di kelas premier. Tak tanggung-tanggung, ada 21 gelar yang sudah mereka bawa pulang.

Lewat tim pabrikannya, Honda memang tampil digdaya di banyak Grand Prix. Tim pabrikan yang masyhur sebagai Repsol Honda langganan menghiasi barisan depan saat balapan.

Kendati begitu, tetap saja ada momen ketika mereka tak berdaya. Dalam beberapa Grand Prix, pabrikan Honda pernah tak mengirimkan wakilnya.

1. GP Argentina 2023

potret Joan Mir (motogp.com)

Tak ada pembalap Repsol Honda di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina. Pada balapan seri kedua MotoGP 2023 tersebut, kedua pembalap tim pabrikan absen lantaran cedera.

Joan Mir terjatuh dengan keras pada balapan sprint hari Sabtu sehingga dinyatakan tidak fit untuk mengikuti balapan hari Minggu. Sementara itu, Marc Marquez masih dalam masa pemulihan setelah terlibat kecelakaan pada seri Portugal.

Sejak terbentuk pada 1995, ini adalah momen kedua kalinya tim Repsol Honda tak menurunkan wakilnya di balapan Grand Prix. Momen pertamanya terjadi 2 tahun sebelumnya.

Baca Juga: 10 Tahun Marc Marquez di MotoGP, Dapat 100 Podium dan 56 Kemenangan

2. GP Valencia 2021

Stefan Bradl (motogp.com)

Saat gelaran GP Valencia 2021, warna oranye tim pabrikan Repsol Honda tak terlihat di lintasan. Dua pembalapnya waktu itu tengah didera cedera.

Marc Marquez absen karena diplopianya kambuh. Stefan Bradl yang langganan sebagai pembalap pengganti tidak diminta turun balap karena sedang mempersiapkan tes penting untuk musim berikutnya.

Sedangkan, rekan setim Marquez, Pol Espargaro, tidak bisa mengikuti balapan karena cedera dalam latihan. Espargaro terjatuh pada latihan bebas ketiga (FP3) hari sebelumnya.

Ini merupakan momen pertama Repsol Honda absen dalam balapan. Ini sekaligus momen pertama tim pabrikan Honda tak menempatkan wakilnya pada seri Grang Prix sejak 1992.

3. GP Belanda 1992

Wayne Rainey, Mick Doohan, dan Kevin Schwantz pada balapan musim 1992. (motogp.com)

Gelaran GP Belanda 1992 adalah seri pertama ketika tak ada pembalap tim pabrikan Honda di balapan Grand Prix. Saat itu, tim pabrikan Honda belum bernama Repsol Honda.

Di Sirkuit Assen musim tersebut, motor milik Wayne Gardner dan Mick Doohan harus terparkir di pitbox. Kedua pembalap tim pabrikan berlogo sayap tunggal tak bisa mengikuti balapan lantaran cedera.

4. Honda mengalami masa sulit

Pol Espargaro (motogp.com)

Selama beberapa tahun terakhir, performa Honda sedang tidak baik-baik saja. Mereka mengalami masa sulit ketika Marc Marquez cedera.

Honda sempat tak pernah menang dalam 21 balapan beruntun. Ini merupakan rekor terburuk bagi pabrikan Jepang tersebut.

Dari seri Valencia 2019, Honda baru kembali merengkuh kemenangan di Sirkuit Sachsenring, Jerman, pada 2021. Itu pun berkat comeback apik Marc Marquez.

Baca Juga: Mimpi LCR Honda di MotoGP 2023, Penuh Determinasi!

Verified Writer

Ryan Budiman

Hola... jadipunya.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya