TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

9 Nomor yang Pensiun dari MotoGP, Salah Satunya Milik Valentino Rossi

Nomor yang dihormati dan dikenang di ajang Grand Prix

Valentino Rossi (valentinorossi.com)

Saat ajang Grand Prix di Italia pada Sabtu (28/5/2022), nomor 46 secara resmi akan dipensiunkan dari MotoGP. Semua pembalap di kelas premier tak bisa lagi menggunakan nomor yang identik dengan sosok Valentino Rossi tersebut.

Dilansir laman resmi MotoGP, seremoni itu akan dihadiri oleh The Doctor dan acara digelar di jalur utama Sirkuit Mugello tepat sebelum sesi kualifikasi. Rossi yang sudah berkarier selama 26 tahun memang fenomenal. Ia sukses mengemas 9 gelar juara dunia, 115 kemenangan, dan 235 podium di berbagai kelas.

Rossi menjadi ikon balap MotoGP lebih dari dua dekade. Nomor balap yang dikombinasikan dengan inisial namanya menjadi salah satu jenama yang paling terkenal di dunia olahraga. Sampai saat ini, VR46 identik dengan MotoGP dan Valentino Rossi.

Di dunia balap MotoGP, sebuah nomor memang bisa dipensiunkan dan tak bisa lagi digunakan untuk menghormati seorang pembalap atau pencapaian yang ia raih. Nomor 46 milik Valentino Rossi bukan yang pertama pensiun. Sebelumnya, Sudah ada beberapa nomor yang juga dipensiunkan. Termasuk nomor 46, berikut ini 9 nomor yang telah pensiun dari MotoGP. Apa saja?

1. Nomor 46 memang identik dengan Valentino Rossi. Sepanjang kariernya, The Doctor selalu menggunakan nomor kesayangannya ini

Valentino Rossi (motogp.com)

2. Nomor 34 yang dipakai Kevin Schwantz juga tak bisa lagi digunakan di kelas MotoGP. Ini jadi nomor pertama yang dipensiunkan dari MotoGP

Kevin Schwantz (motogp.com)

3. Nomor 39 milik Luis Salom pensiun dari kelas Moto2 Sebagai bentuk penghormatan bagi Salom yang meninggal saat latihan bebas pada 2016

Luis Salom (motogp.com)

Baca Juga: Sirkuit di Italia yang Pernah Menggelar MotoGP, Apa Saja?

4. Nomor 48 kepunyaan Shoya Tomizawa tak bisa lagi digunakan di Moto2. Tomizawa meninggal saat balapan di Misano pada 2010

Shoya Tomizawa (motogp.com)

5. Nomor 50 milik Jason Dupasquier pensiun dari kelas Moto3. Pembalap asal Swiss ini meninggal saat sesi kualifikasi di Sirkuit Mugello pada 2021

Jason Dupasquier (motogp.com)

6. Nomor 58 yang digunakan Marco Simoncelli tak bisa lagi digunakan di semua kelas. Simoncelli meninggal saat balapan pada 2011

Marco Simoncelli (motogp.com)

7. Nomor 65 milik Loris Capirossi pensiun dari kelas MotoGP. Capirossi dianggap spesial dan punya kontribusi bagi dunia balap Grand Prix

Loris Capirossi (motogp.com)

8. Nomor 69 yang dipakai mendiang Nicky Hayden pensiun dari kelas MotoGP. Hayden meninggal saat latihan sepeda di jalanan sekitar Sirkuit Misano

Nicky Hayden (motogp.com)

Baca Juga: Separuh Lebih Pembalap MotoGP 2022 Pernah Podium di Sirkuit Mugello

Verified Writer

Ryan Budiman

Hola... jadipunya.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya