TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Pembalap MotoGP yang Paling Banyak Terjatuh pada Paruh Pertama Musim

Ternyata ada satu pembalap yang belum pernah terjatuh

insiden kecelakaan di MotoGP Catalunya (motogp.com)

MotoGP musim 2022 sudah melombakan 11 balapan. Semua pembalap di kelas premier berjuang keras mendapatkan hasil maksimal pada setiap Grand Prix. Sayangnya, tak semua balapan berjalan sesuai rencana. Saat balapan di Catalunya, misalnya, perjuangan Francesco Bagnaia dan Alex Rins harus selesai lebih awal karena mereka ditabrak oleh Takaaki Nakagami.

Momen paling mengejutkan tentunya ketika Fabio Quartararo terjatuh 2 kali ketika berlaga di Sirkuit Assen, Belanda. Padahal, pembalap asal Prancis itu terkenal paling konsisten saat mengaspal.

Hampir semua rider pernah merasakan terjatuh di lintasan balap, baik pada saat sesi latihan bebas, kualifikasi, pemanasan, maupun balapan. Untuk kelas MotoGP, secara total pembalap yang terjatuh adalah sebanyak 186 kali.

Disarikan dari Motorsport-Total, berikut ini statistik pembalap MotoGP yang terjatuh pada paruh pertama musim. Di antara 24 pembalap, ternyata ada salah satu yang sama sekali belum terjatuh. Siapa dia?

1. Marco Bezzecchi paling banyak. Pembalap Mooney VR46 Racing Team itu jadi rookie dengan catatan 15 kali terjatuh

Marco Bezzecchi (motogp.com)

2. Enea Bastianini dari tim Gresini Racing sudah 14 kali terjatuh selama paruh pertama MotoGP musim 2022

Enea Bastianini lesu setelah terjatuh di kandang sendiri. (motogp.com)

3. Alex Marquez (LCR Honda) juga termasuk pembalap yang paling banyak terjatuh. Ia sudah 12 kali tersungkur di aspal lintasan

Alex Marquez (motogp.com)

4. Jorge Martin mencatatkan 11 kali terjatuh. Pembalap Pramac Racing itu terjatuh karena kesalahan sendiri atau ditabrak rider lain

Jorge Martin (motogp.com)

5. Marc Marquez dan Pol Espargaro masing-masing sudah 10 kali terjatuh. Keduanya adalah pembalap andalan tim Repsol Honda

ilustrasi lowside (motogp.com)

6. Johann Zarco (Pramac Racing), Joan Mir (Suzuki Ecstar), dan Darryn Binder (RNF Yamaha) mencatatkan 9 kali terjatuh

Joan Mir terjatuh di area run-off. (motogp.com)

Baca Juga: Jeda Paruh Musim Jadi Momentum Francesco Bagnaia Merenungkan Diri

7. Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) dan Brad Binder (Red Bull KTM) sudah 8 kali terjatuh dalam 11 seri balapan terakhir

Francesco Bagnaia terkejut sekaligus kecewa bisa terjatuh di Sachsenring, Jerman. (motogp.com)

8. Aleix Espargaro (Aprilia Racing) dan Jack Miller (Ducati Lenovo) 7 kali tersungkur di atas lintasan balap MotoGP

Jack Miller (motogp.com)

9. Fabio Diggia (Gresini), Remy Gardner (Tech3), Franco Morbidelli (Monster Energy Yamaha), dan Takaaki Nakagami (LCR) sudah 6 kali terjatuh

Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli terjatuh di Sirkuit Assen, Belanda. (motogp.com)

10. Alex Rins (Suzuki Ecstar), Raul Fernandez (Tech3), dan Luca Marini (VR46 Racing) pernah 5 kali terjatuh

Raul Fernandez (motogp.com)

11. Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) dan Miguel Oliveira (Red Bull KTM Racing) masing-masing 4 kali terjatuh

Fabio Quartararo terjatuh di Sirkuit Assen, Belanda. (motogp.com)

12. Andrea Dovizioso dari tim RNF Yamaha setidaknya pernah sekali terjatuh

Andrea Dovizioso (motogp.com)

Baca Juga: Deretan Pembalap MotoGP yang Jatuh di Sirkuit Mandalika

Verified Writer

Ryan Budiman

Hola... jadipunya.id

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya