Draw Lengkap Pemain Indonesia di R1 Indonesia Open 2018

Turnamen ini akan digelar pada 3-8 Juli 2018

Kurang dari tiga minggu lagi, turnamen Blibli Indonesia Open 2018 yang termasuk ke dalam HSBC BWF World Tour Super 1000 akan segera digelar. Turnamen ini merupakan satu dari tiga turnamen Super 1000 yang merupakan turnamen Grade 2 Level tertinggi.

Turnamen berhadiah 1.250.000 USD ini akan digelar di Istora Senayan, Jakarta. Sebagai turnamen Grade 2 dengan level paling tinggi, turnamen Super 1000 tidak mempertandingkan babak kualifikasi. Jadi semua atlet langsung bertanding di babak pertama.

Selain itu, pemain tunggal yang berada di 15 besar dunia dan pemain ganda yang berada di peringkat 10 besar dunia saat pengumuman ranking di tanggal 23 November 2017, diwajibkan mengikuti turnamen level ini tahun 2018.

Jika tidak, persatuan bulutangkis tempat pemain atau pasangan bersangkutan terdaftar harus membayar denda sebesar 5000 USD. Berikut daftar draw (undian) lengkap para pemain Indonesia di babak pertama Indonesia Open 2018.

1. Jonatan Christie hadapi Viktor Axelsen

Draw Lengkap Pemain Indonesia di R1 Indonesia Open 2018bwfbadminton.com

Berstatus sebagai pemain non-unggulan membuat seorang atlet sangat rentan bertemu dengan pemain-pemain yang lebih diunggulkan di babak-babak awal suatu turnamen. Nasib kurang baik tersebut dialami oleh satu dari tiga tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie, di babak pertama Indonesia Open.

Jojo, sapaan akrabnya, harus langsung bertemu dengan pemain Denmark, Viktor Axelsen yang merupakan unggulan pertama, peringkat satu dunia, dan Juara Dunia 2017. Nasib dua tunggal putra lainnya sedikit lebih beruntung dibandingkan Jojo.

Tommy Sugiarto akan menjamu pemain Thailand, Khosit Phetpradab. Sementara Anthony Sinisuka Ginting akan melawan pemain Belanda, Mark Caljouw.

2. Dua tunggal putri bertemu dua mantan juara Indonesia Open

Draw Lengkap Pemain Indonesia di R1 Indonesia Open 2018bwfbadminton.com

Nasib kurang baik juga dialami oleh dua tunggal putri Indonesia yang juga tidak diunggulkan di turnamen ini. Fitriani kembali akan bertemu dengan Ratchanok Intanon.

Pertemuan nanti akan menjadi yang keempat bagi kedua atlet tahun ini. Setali tiga uang dengan Fitriani, Dinar Dyah Ayustine akan bertemu dengan lawan yang juga tidak muda, yakni Saina Nehwal dari India.

Ratchanok merupakan juara Indonesia Open pada tahun 2015. Sementara Saina merupakan juara Indonesia Open tiga kali, yakni pada tahun 2009, 2010, dan 2012. Bahkan dalam empat tahun tersebut, Saina selalu berhasil masuk ke babak final.

Sementara Gregoria Mariska akan melawan pemain yang di atas kertas lebih mudah dikalahkan dibandingkan dengan dua pemain di atas, yakni Lee Chia Hsin dari China Taipei. Jika sama-sama lolos, Fitriani akan berjumpa dengan Gregoria di babak kedua.

3. Minions perang saudara melawan Daddies di babak pertama

Draw Lengkap Pemain Indonesia di R1 Indonesia Open 2018bwfbadminton.com

Indonesia berhasil mengirimkan enam wakilnya di ganda putra. Namun dari keenam wakil tersebut, lima di antaranya berada di pool atas. Bahkan di babak pertama ini sudah harus terjadi perang saudara antar-sesama ganda putra Indonesia.

Pasangan peringkat satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo harus menghadapi senior mereka, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Siapa pun yang lolos, sudah ditunggu oleh pemenang antara pasangan Indonesia, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso melawan pasangan Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi yang sudah tidak lagi berpasangan kembali harus bermain bersama karena keduanya berada di peringkat 10 saat ranking tanggal 23 November 2017 diumumkan. Keduanya tidak diturunkan di All England (Angga dipasangkan dengan Rian Agung) dan PBSI harus membayar denda sebesar 5000 USD kepada BWF. Angga/Ricky akan melawan pasangan Tiongkok, He Jiting/Tan Qiang.

Di slot lain, pasangan muda, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan melawan pasangan Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda yang diunggulkan di tempat keenam. Sementara Berry Angriawan/Hardianto yang menjadi satu-satunya pasangan yang berada di pool bawah akan melawan ganda Tiongkok, Han Chengkai/Zhou Haodong.

4. Terjadi dua perang saudara di ganda putri

Draw Lengkap Pemain Indonesia di R1 Indonesia Open 2018bwfbadminton.com

Ganda putri menjadi nomor yang paling banyak mengirimkan wakil, yakni 10 pasangan. Namun dari kesepuluh pasangan ini, empat di antaranya sudah harus saling melawan di babak pertama. Pasangan Rosyita Eka Putri Sari/Meirisa Cindy Sahputri akan melawan melawan pasangan Dian Fitriani/Nadya Melati. Sementara pasangan Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi Istarani akan melawan pasangan Pia Zebadiah Bernadet/Tiara Rosalia Nuraidah.

Di posisi lain, pasangan Devi Tika Permatasari/Keshya Nurvita Hanadia akan melawan pasangan Malaysia, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean. Pasangan muda Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti akan melawan pasangan India, Jakkampudi Meghana/S Ram Poorvisha.

Sementara di tiga slot paling bawah, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan melawan pasangan Denmark, Maiken Fruegaard/Sara Thygesen; Yulfira Barkah/Nitya Krishinda Maheswari akan melawan pasangan Malaysia, Vivian Hoo/Yap Cheng Wen; dan Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta akan melawan pasangan Jepang, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

6. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir kembali bertemu Tan Kian Meng/Lai Pei Jing

Draw Lengkap Pemain Indonesia di R1 Indonesia Open 2018bwfbadminton.com

Juara Dunia dan Olimpiade, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir kembali bertemu dengan pasangan Malaysia, Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing. Ini merupakan pertemuan pertama bagi kedua pasangan tahun ini. Namun tahun lalu, keduanya bertemu sebanyak empat kali, termasuk di perempatfinal Indonesia Open 2017.

Di posisi lain, pasangan muda Yantoni Edy Saputra/Marsheilla Gischa Islami akan melawan pasangan Jepang, Yugo Kobayashi/Misaki Matsutomo. Sementara pasangan-pasangan racikan baru mengalami nasib yang sedikit berbeda.

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan melawan pasangan Hong Kong, Lee Chun Hei/Chau Hoi Wah; Ricky Karandasuwardi/Debby Susanto akan melawan pasangan Tiongkok, He Jiting/Du Yue; dan Riky Widianto/Masita Mahmudin akan melawan pasangan China Taipei, Wang Chi Lin/Lee Chia Hsin. Ketiganya bukan lawan yang mudah dan ketiga pasangan Indonesia harus waspada.

Sementara di dua tempat lain, pasangan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja dan Ronald/Annisa Saufika masing-masing akan melawan pasangan Prancis, Ronan Labar/Audrey Fontaine dan pasangan Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Alexandra Boje. Di atas kertas, kedua pasangan Indonesia ini seharusnya dapat meraih kemenangan, tetapi keduanya tetap tidak boleh kehilangan fokus.

Ari Cipta Gunawan Photo Verified Writer Ari Cipta Gunawan

Moviegoer, Reader, Writer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya