5 Pemain yang Terpilih Masuk All-NBA Third Team 2023, Ada LeBron!

LeBron James sudah tiga kali terpilih All-NBA Third Team

Musim reguler NBA 2022/2023 telah berakhir. Beberapa pemain NBA mampu tampil impresif hingga meraih berbagai penghargaan individu. Salah satunya adalah All-NBA Third Team 2023.

Ada beberapa pemain yang baru pertama kali mendapatkan penghargaan itu, namun ada juga yang sudah lebih dari satu kali. Artikel berikut ini akan membahas lima pemain NBA yang terpilih All-NBA Third Team 2023. 

1. De'Aaron Fox (Sacramento Kings)

5 Pemain yang Terpilih Masuk All-NBA Third Team 2023, Ada LeBron!De'Aaron Fox (nba.com)

De'Aaron Fox adalah pemain kunci di Sacramento Kings. Pemain berusia 25 tahun ini merupakan point guard utama di tim. Dia biasa menjadi mesin poin sekaligus pengatur ritme permainan Kings.

Fox sendiri tampil solid pada musim reguler 2022/2023. Pemain asal New Orleans ini mampu membuat rata-rata 25 poin, 4,2 rebound, dan 6,1 assist. Torehan itu sudah cukup untuk mengantarnya terpilih di All-NBA Third Team 2023.

2. LeBron James (Los Angeles Lakers)

5 Pemain yang Terpilih Masuk All-NBA Third Team 2023, Ada LeBron!LeBron James (nba.com)

Meski sudah berusia 38 tahun, LeBron James masih tampil kompetitif di NBA. Pemain berposisi power forward dan small forward ini menjadi tumpuan di timnya, Los Angeles Lakers. James pun menjadi salah satu faktor penting di balik keberhasilan timnya menembus NBA Playoffs 2023.

Statistik pemain berjuluk King James ini pada musim reguler 2022/2023 terbilang impresif. Di usia yang sudah mendekati kepala empat, dia mampu mencatatkan rata-rata 28,9 poin, 8,3 rebound, serta 6,8 assist. Capaian itu membuat namanya masuk All-NBA Third Team 2023.

Baca Juga: 5 Atlet NBA dengan Gaji Tertinggi, Ada Nama LeBron James 

3. Damian Lillard (Portland Trail Blazers)

5 Pemain yang Terpilih Masuk All-NBA Third Team 2023, Ada LeBron!Damian Lillard (nba.com)

Berikutnya, ada point guard andalan Portland Trail Blazers, siapa lagi jika bukan Damian Lillard. Sama seperti LeBron James, Lillard masih diandalkan di tim meski sudah tidak muda. Pemain berusia 32 tahun ini dikenal atas keahliannya melakukan tembakan jarak jauh.

Usia seolah hanya angka semata bagi Lillard. Buktinya, dia mampu membuat rata-rata 32,2 poin, 4,8 rebound, dan 7,3 assist pada musim reguler 2022/2023. Meski gagal membawa Blazers menembus NBA Playoffs 2023, nama Lillard tetap masuk di All-NBA Third Team 2023.

4. Julius Randle (New York Knicks)

5 Pemain yang Terpilih Masuk All-NBA Third Team 2023, Ada LeBron!Julius Randle (nba.com)

Julius Randle adalah salah satu pemain pilar di New York Knicks. Pemain berusia 28 tahun ini biasa menjadi power forward. Randle menjadi mesin poin andalan Knicks bersama Jalen Brunson dan RJ Barrett.

Performa pemain asal Dallas ini pada musim reguler 2022/2023 terbilang solid. Pasalnya, Randle sanggup membuat rata-rata 25,1 poin, 10 rebound, dan 4,1 assist. Torehan itu cukup untuk mengantar Randle terpilih All-NBA Third Team 2023. 

5. Domantas Sabonis (Sacramento Kings)

5 Pemain yang Terpilih Masuk All-NBA Third Team 2023, Ada LeBron!Domantas Sabonis (nba.com)

Terakhir ada big man andalan Sacramento Kings bernama Domantas Sabonis. Dia bisa menjadi power forward dan center. Sabonis sendiri mulai berseragam Kings pada November 2022 setelah diboyong dari Indiana Pacers.

Sabonis cepat beradaptasi dan menjadi tumpuan Kings baik dalam menyerang maupun bertahan. Pada musim reguler 2022/2023 ini, dia mencatatkan rata-rata 19,1 poin, 12,3 rebound, dan 7,3 assist bersama tim. Torehan itu membuatnya terpilih All-NBA Third Team 2023.

Semua pemain di atas menunjukkan performa impresif pada musim reguler NBA 2022/2023 ini. Atas dasar itu, tak heran mereka mampu terpilih masuk All-NBA Third Team 2023. Selain Damian Lillard, keempat pemain lain di atas sukses meloloskan timnya ke NBA Playoffs 2023.

Baca Juga: 10 Fakta Domantas Sabonis, Penerus Nama Besar Lithuania di NBA

Christopher Rudolf Photo Verified Writer Christopher Rudolf

Penulis iseng yang bingung mau nulis apa :D

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Atqo

Berita Terkini Lainnya