5 Syarat Agar Sebuah Game Bisa Dikategorikan Sebagai E-Sport

Apakah game favorit kamu sudah memenuhi syaratnya?

E-Sport adalah cabang olahraga yang diperkirakan menjadi olahraga masa depan. Berbagai game seperti Dota, Clash Royale, dan sebagainya bahkan pernah dijadikan sebagai cabang permainan E-Sport pada ASIAN Games 2018 lalu.

Olahraga yang sering diplesetkan sebagai olahraga jari ini membutuhkan ketangkasan dan mental yang kuat dari para pemainnya sehingga E-Sport ini juga menarik untuk ditonton. Meski sempat banyak pertentangan, nyatanya E-Sport memang mulai dilirik untuk memperkaya variasi cabang olahraga yang dipertandingkan di berbagai event olahraga.

Namun, tidak semua game bisa dimasukkan sebagai E-Sport karena ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh game tersebut. Pada artikel kali ini, kita akan membahas syarat-syarat sebuah game bisa dikategorikan sebagai E-Sport. Apa sajakah itu? Berikut adalah ulasannya untuk Kamu!

1. Game bersifat kompetitif

5 Syarat Agar Sebuah Game Bisa Dikategorikan Sebagai E-Sportkissfmmedan.com

Karena game di cabang E-Sport akan digunakan untuk bertanding, tentu game tersebut harus bersifat kompetitif dan memungkinkan para pemainnya bertanding dengan adil. Permainan ini bisa bersifat tim ataupun individual, tergantung game yang dimainkan. Jika game tidak bisa digunakan untuk berkompetisi, bagaimana cara menentukan pemenang?

2. Komunitas gamer yang setia

5 Syarat Agar Sebuah Game Bisa Dikategorikan Sebagai E-Sportesportsobserver.com

Perkembangan sebuah game tentu tidak lepas dari dukungan para pemain setianya. Adanya komunitas para gamer membuat pihak penyelenggara E-Sport yakin bahwa game yang akan dipertandingkan akan menarik perhatian banyak orang.

Para anggota komunitas inilah yang nantinya diharapkan akan ikut memeriahkan pertandingan dan ikut menonton pertandingan tersebut secara langsung. Adanya komunitas yang besar akan menjadi jaminan bagi penyelenggara agar bisa menarik minat penonton secara massif.

3. Mudah, tetapi sulit dikuasai

5 Syarat Agar Sebuah Game Bisa Dikategorikan Sebagai E-Sportgamekings.tv

Kemudahan game tersebut untuk dimainkan adalah syarat penting untuk E-Sport. Artinya, kamu tidak perlu belajar terlalu banyak untuk bermain game tersebut, tetapi untuk menjadi jago dalam game tersebut Kamu harus lebih banyak memutar otak dan memiliki lebih banyak pengalaman.

Hal ini juga akan membantu paran penonton awam agar juga bisa menikmati saat menonton kompetisi game tersebut. Game yang mudah dimainkan juga akan terlihat simpel dan membuat suasana pertandingan jadi lebih meriah.

Baca Juga: E-Sport Itu Olahraga Kok! Ini 5 Fakta Tentang Kegiatan Fisik Mereka

4. Game yang balanced

5 Syarat Agar Sebuah Game Bisa Dikategorikan Sebagai E-Sportedition.cnn.com

Game yang balanced ini artinya permainan bisa dilakukan dengan adil tanpa memberatkan pihak lainnya. Dalam bermain game, kita sering melihat penggunaan item cash yang membuat pemainnya menjadi lebih jago alias lebih sering menang ketimbang menggunakan item bawaan dari gamenya itu sendiri.

Hal ini harus dihindari oleh game yang masuk pertandingan E-Sport, karena hal ini akan mengundang protes dari para pemain maupun para pendukungnya. Game sebaiknya dibuat se-balanced mungkin agar skil dan pengalaman menjadi faktor penentu utama kemenangan.

5. Sponsorship yang baik

5 Syarat Agar Sebuah Game Bisa Dikategorikan Sebagai E-Sportmldspot.com

Bukan hanya dari segi pemain, para penyelenggara dan developer game juga harus memiliki komitmen yang kuat untuk mengadakan pertandingan. Jika para pemain sudah sangat antusias, tetapi tidak ada pihak yang mensponsori akan sia-sia saja.

Pendanaan ini digunakan untuk infrastruktur, menyewa tempat, hingga uang hadiah yang besar untuk para pemenang. Dengan begini, para pemain profesional juga akan dengan senang hati untuk ikut serta dalam pertandingan untuk memeriahkan pertandingan.

Dengan diadakannya pertandingan E-Sport, para developer juga akan semakin diuntungkan karena akan membuat game yang diusungnya semakin berjaya dan dimainkan dalam waktu lama oleh para gamer.

Nah, jadi itulah 5 syarat yang harus dipenuhi agar sebuah game bisa dijadikan sebagai cabang permainan E-Sport. Apakah ada game favorit Kamu yang sudah dijadikan permainan untuk E-Sport?

Baca Juga: E-Sport Itu Olahraga Kok! Ini 5 Fakta Tentang Kegiatan Fisik Mereka

Deny Hung Photo Verified Writer Deny Hung

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Novaya

Berita Terkini Lainnya