Presiden Jokowi: Indonesia Siap Gelar MotoGP 2021

CEO Dorna memuji Sirkuit Mandalika

Jakarta, IDN Times - Presiden Joko "Jokowi" Widodo mengatakan Sirkuit Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB) siap menggelar MotoGP pada 2021.

“Saya sampaikan bahwa kita siap,” kata Presiden Jokowi usai menerima Chief Executive Officer (CEO) Dorna, Carmelo Ezpeleta, dan Direktur Utama Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Abdulbar M. Mansoer, seperti dikutip dari setkab.go.id, Senin (11/3) sore.

1. CEO Dorna ingin memastikan Indonesia siap

Presiden Jokowi: Indonesia Siap Gelar MotoGP 2021ANTARA/Ahmad Subaidi

Presiden jokowi mengatakan kedatangan CEO Dorna hari ini untuk memastikan kesiapan Indonesia. Hajatan otomotif terbesar ini akan diikuti 35 negara.

“Kita harus optimistis," kata Presiden Jokowi.

Baca Juga: MotoGP 2019 Dimulai, Alex Rins Buat Kejutan pada Seri Pertama

2. CEO Dorna memuji Sirkuit Mandalika

Presiden Jokowi: Indonesia Siap Gelar MotoGP 2021ANTARA/Ahmad Subaidi

CEO Dorna Carmelo Ezpeleta memuji Sirkuit Mandalika. Menurutnya, selain bisa untuk berolahraga, alam Mandalika sungguh indah.

“Pantainya indah dan sirkuitnya itu mepet dengan pantai,” ungkap Presiden Jokowi. Mandalika, Jokowi melanjutkan, masuk dalam 10 destinasi wisata baru Indonesia selain Bali.

3. Kontrak dengan Dorna telah diteken

Presiden Jokowi: Indonesia Siap Gelar MotoGP 2021ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi

Sebelumnya Direktur Utama ITDC Abdulbar M. Mansoer mengatakan pihaknya telah meneken kontrak dengan Dorna, selaku penyelenggara ajang balapan motor paling bergengsi di dunia, untuk menggelar MotoGP 2021 mendatang.

"Kita tandatangan kontrak Januari lalu dengan Dorna. Kita bersaing dengan Brasil, tapi akhirnya kita yang dapat di 2021. Kita siapkan venue dan membangun sirkuit," kata Abdulbar dikutip dari Antara.

Baca Juga: Bangun Sirkuit MotoGP di Mandalika, Rp700 Miliar Siap Digelontorkan

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya