Baca artikel IDN Times lainnya di IDN App
For
You

Fikri: Ada Tanggung Jawab Lebih Saat Berpasangan dengan Fajar

WhatsApp Image 2025-09-19 at 19.32.16 (1).jpeg
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri memenangkan perempat final China Masters 2025 (dok.PP PBSI)
Intinya sih...
  • Fikri masih menunggu kepastian pasangan mainnya
  • Sudah jalani tujuh turnamen bersama Fajar
  • Masih ada satu turnamen tersisa di Australia Open 2025
Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Jakarta, IDN Times - Muhammad Shohibul Fikri mengakui tak mudah untuk berpasangan dengan Fajar Alfian. Fikri merasa berpasangan dengan Fajar memberikannya tanggung jawab lebih.

Kepastian untuk terus dipasangkan dengan Fajar diakui Fikri membuatnya lega namun juga memberi tanggung jawab baru.

“Buat lega ya buat lega, tapi ya biasa saja sih sebetulnya. Yang penting kan jadi tanggung jawab lagi juga. Dengan pasangan sama A' Fajar juga saya harus bisa lebih berprestasi juga dari sebelum-sebelumnya,” kata Fikri ditemui di Pelatnas PBSI Cipayung pada Rabu (5/11/2025).

1. Menunggu kepastian pasangan

FajarFikri14_SF_DenmarkOpen2025_PBSI_20251018 (1).jpg
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di Denmark Open 2025 (dok.PP PBSI)

Fikri mengaku masih menunggu kepastian dari PBSI soal pasangan mainnya. Meski berprestasi dengan Fajar, belum ada keputusan resmi dengan siapa Fikri nantinya akan terus berduet.

Fikri sejatinya berpasangan dengan Daniel Marthin. Namun, lantaran Daniel mengalami cedera saat membela Indonesia di Piala Sudirman 2025, Fikri dicarikan pasangan baru dan kini berduet dengan Fajar.

“Kalau hasil akan dipasangkan dengan A' Fajar atau tidak ya mungkin nanti masih lihat pastinya. Masih menunggu,” kata Fikri.

Di sisi lain, Fajar yang semula berpasangan dengan Muhammad Rian Ardianto telah memperlihatkan isyarat akan permanen berpisah dengan Rian. Ini tampak dalam unggahan Fajar di akun Instagramnya (fajaralfian95). Sementara Daniel diprediksi baru akan comeback pada 2026 mendatang.

2. Sudah jalani tujuh turnamen bersama Fajar

FajarFikri_SF_DenmarkOpen2025_PBSI_20251018 (1).jpg
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di Denmark Open 2025 (dok.PP PBSI)

Fajar/Fikri dipasangkan sejak Japan Open 2025 pada pertengahan Juli lalu. Dari total tujuh turnamen yang sudah dijalani, mereka sudah empat kali menembus final dan mengantongi satu gelar juara, yakni dari China Masters 2025.

Selain itu, Fajar/Fikri juga meraih tiga posisi runner-up (Korea Open 2025, Denmark Open 2025, dan French Open 2025). Hasil lainnya pun tak terlalu buruk, karena pasangan ini mampu menembus semifinal di China Masters 2025 dan terhenti di perempat final Japan Open 2025 dan Hylo Open 2025.

3. Masih ada satu turnamen tersisa

FajarFikri3_SF_DenmarkOpen2025_PBSI_20251018 (1).jpg
Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di Denmark Open 2025 (dok.PP PBSI)

Fajar/Fikri masih punya satu turnamen tersisa sebelum menutup 2025. Keduanya diagendakan bertanding di Australia Open 2025 pada 18-23 November mendatang.

Fikri berharap bisa jadi juara di turnamen tersebut. “Sisa dua bulan lagi, yang pasti masih ada pertandingan Australia, saya mau maksimalin saja pertandingan terakhir di tahun ini, siapa tahu bisa dapat hasil yang lebih baik lagi,” kata Fikri. “Iya inginnya juara sih. Cuma kan gak gampang, jadi ya step by step saja,” sambung dia.

Share
Editor’s Picks
Topics
Editorial Team
Dwifantya Aquina
EditorDwifantya Aquina
Follow Us

Latest in Sport

See More

Piala Dunia U-17 2025 Live di TV Mana? Ini Link Streamingnya

06 Nov 2025, 22:47 WIBSport