4 Pemain Muda Indonesia Hadapi Pemain Top di R1 Thailand Open 2018

Tanding hari ini, semoga ada kejutan

Sebanyak 18 pebulutangkis Indonesia akan tampil di putaran pertama/round 1 Toyota Thailand Open 2018 yang digelar di Bangkok, Rabu (11/7). Mereka akan berjuang untuk lolos ke round 2 turnamen BWF World Tour Super 500 yang digelar sejak tahun 1984 ini.

Namun, 'tiket' lolos putaran kedua Thailand Open 2018 tidak akan didapat dengan mudah. Pemain-pemain Indonesia harus menampilkan kemampuan terbaiknya. Pasalnya, pemain-pemain Indonesia, utamanya beberapa pemain muda, akan langsung menghadapi lawan berat di round 1.

Berikut beberapa pemain muda Indonesia yang langsung bertemu pemain top dunia di round 1 Thailand Open 2018?  

1. Ganda putra Sabar Karyaman/Frengky Putra hadapi ganda Jepang unggulan 1

4 Pemain Muda Indonesia Hadapi Pemain Top di R1 Thailand Open 2018Bwfbadminton.com

Indonesia punya empat wakil di sektor ganda putra pada putaran pertama/round 1 Thailand Open 2018. Dan, tantangan berat akan langsung dihadapi ganda putra Indonesia. Salah satunya pasangan Sabar Karyaman Gutama/Frengky Wijaya Putra. Finalis Kejurnas PBSI 2017 ini harus bertemu ganda putra Jepang yang menjadi unggulan 1, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda seperti dikutip dari Bwfworldtour.com.

Melawan Kamura/Sonoda yang merupakan ganda putra terbaik Jepang, tentunya tidak akan mudah bagi Sabar/Frengky. Dua pekan lalu, Kamura/Sonoda tampil sebagai juara Malaysia Open 2018. Dan April lalu, mereka juga menjadi finalis Kejuaraan Asia. Pendek kata, Kamura/Sonoda akan menjadi lawan berat bagi ganda putra Indonesia ini.

Namun, meski menghadapi lawan berat, Frengky (20 tahun) dan Sabar ( 22 tahun) tidak boleh patah arang. Mereka bisa mencontoh senior mereka, Fajar Alfian/M Rian Ardianto yang berhasil mengalahkan Kamura/Sonoda di round 1 Indonesia Open 2018 pada pekan lalu, meskipun mereka tidak diunggulkan.

2. Akbar/Reza bertemu ganda Thailand juara Thailand Masters 2018

4 Pemain Muda Indonesia Hadapi Pemain Top di R1 Thailand Open 2018twitter.com/badmintonthai

Tidak hanya Sabar/Frengky, pasangan ganda putra Indonesia, Akbar Bintang Cahyono/Moh Reza Pahlevi Isfahani juga menghadapi lawan tangguh di round 1. Jadwal mempertemukan Akbar/Reza dengan ganda putra tuan rumah, Tinn Isriyanet/Kittisak Namdash.

Memang, dalam daftar seeded Thailand Open 2018, tidak ada nama Tinn Isriyanet/Kittisak Namdash. Namun, Isriyanet (25 tahun) dan Namdash (22 tahun) merupakan salah satu ganda putra andalan Thailand. Tahun ini, mereka sudah meraih gelar Thailand Masters 2018 pada Januari lalu dengan mengalahkan ganda Indonesia, Wahyu Nayaka/Ade Yusuf.

Toh, Akbar (22 tahun) /Reza (20 tahun) juga punya kemampuan untuk mengalahkan ganda Thailand tersebut. Pada April lalu, keduanya tampil sebagai juara Finnish Open 2018.

3. Ganda putri Mychelle Chrystine/Winny Oktavina bertemu unggulan 2 asal jepang

4 Pemain Muda Indonesia Hadapi Pemain Top di R1 Thailand Open 2018Bwfbadminton.com

Di sektor ganda putri, Indonesia memiliki 4 wakil yang tampil di babak utama Thailand Open. Dari empat wakil tersebut, hanya pasangan Mychelle Chrystine Bandaso/Winny Oktavina Kandow yang tampil di babak utama Thailand Open 2018 setelah melewati babak kualifikasi. 

Menariknya, di babak utama, Mychelle/Winny langsung bertemu lawan berat. Yakni ganda putri Jepang, Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto yang menjadi unggulan kedua.

Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto merupakan satu dari empat ganda putri Jepang yang kini mulai mendominasi persaingan ganda putri dunia. Akhir tahun lalu, mereka jadi juara Dubai World Super Series Finals. Tahun ini, Tanaka/Yonemoto masih mencoba memburu gelar perdananya.

Mungkinkah Mychelle/Winny bisa membuat kejutan?

4. Ganda campuran termuda Indonesia bertemu unggulan 1 asal Inggris

4 Pemain Muda Indonesia Hadapi Pemain Top di R1 Thailand Open 2018Bwfbadminton.com

Di sektor ganda campuran, dua pasangan muda Indonesia yang berhasil lolos dari fase kualifikasi, Irfan Fadhilah/Pia Zebadiah dan Andika Ramadiansyah/Mychelle Chrystine Bandaso akan tampil di round 1 babak utama pada hari ini. Sebuah kebetulan, keduanya akan bertemu dua ganda campuran Inggris yang menjadi unggulan.

Pasangan Andika/Mychelle langsung bertemu ganda campuran unggulan 1 asal Inggris, Chris Adcock/Gabrielle Adcock. Di jajaran ganda campuran dunia, nama Chris/Gabby Adcock termasuk dalam 10 besar ganda campuran top dunia. Dua pekan lalu, ganda pasangan suami-istri ini berhasil mengalahkan ganda campuran senior Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di perempat final Malaysia Open 2018.

Meski tidak diunggulkan, Andika/Mychelle yang masih berusia 20 tahun dan menjadi ganda campuran termuda Indonesia di babak utama Thailand Open 2018, punya keunggulan dari segi stamina karena usia mereka yang jauh lebih muda.

Sementara Irfan/Pia akan bertemu ganda Inggris, Marcus Ellis/Lauren Smith yang menjadi unggulan 4. Tahun ini, Ellis/Smith telah meraih gelar di Canada Open 2018 dan menjadi runner up Swiss Open 2018.

Hadi Santoso Photo Verified Writer Hadi Santoso

cinta menulis seperti mencintai sepak bola dan bulutangkis

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Pinka Wima

Berita Terkini Lainnya