[BREAKING] Digempur Virus Corona, Olimpiade 2020 Akhirnya Ditunda!

Jepang enggan menggelar Olimpade di tengah wabah corona

Jakarta, IDN Times - Setelah terus melakukan diskusi internal dan tekanan yang datang dari negara kontestan di seluruh dunia, Komite Olimpiade Internasional (IOC) dan Jepang sepakat untuk menunda pesta olahraga akbar empat tahunan, Olimpiade 2020 Tokyo.

Dilansir dari New York Times, Perdana menteri Jepang, Shinzo Abe yang mengumumkan keputusan tersebut pada Selasa (24/3), mengatakan jika dirinya sudah berbicara kepada Presiden IOC, Thomas Bach, untuk menunda ajang tersebut satu tahun. Dia menilai dampak dari virus corona atau COVID-19 yang masih memburuk membuat Olimpiade sulit digelar sesuai jadwal.

Menurut Abe, penundaan merupakan satu-satunya cara untuk memastikan bahwa atlet dapat berlatih dengan aman. Dan, jadi salah satu cara untuk menyelamatkan ivenstasi lebih dari $10 miliar yang telah dikeluarkan Jepang untuk persiapan Olimpiade selama tujuh tahun terakhir ini tidak akan sia-sia.

Sehari sebelumnya, Abe juga sudah menyatakan siap memilih opsi untuk menunda Olimpiade 2020 Toko. Dia menilai, percuma perhelatan tersebut dilaksanakan jika tak ada penonton dan seluruh kontingen negara yang sudah masuk kualifikasi dari berbagai cabor tak semuanya tampil.

"Jika itu menjadi sulit, kita mungkin tidak punya pilihan selain mempertimbangkan menunda Olimpiade. Mengingat prinsip Olimpiade mengutamakan kesehatan atlet," kata Abe mengatakan kepada parlemen, dikutip dari Straits Times, Senin (22/3).

Namun demikian, Jepang harus menerima konsekuensinya. Pada saat ekonomi Jepang sedang tersandung, penundaan Olimpiade 2020 Tokyo bisa memberikan pukulan serius. Dalam sebuah laporan awal bulan ini, SMBC Nikko Securities Inc. memproyeksikan bahwa pembatalan Olimpiade akan menghapus 1,4 persen pertumbuhan ekonomi Jepang.

Baca Juga: Perdana Menteri Jepang Melunak, Olimpiade 2020 Tokyo Bisa Ditunda!

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria
  • Jumawan Syahrudin

Berita Terkini Lainnya