Riau Ega Melaju ke Babak 32 Besar Olimpiade Tokyo

Riau Ega menang atas wakil Australia

Jakarta, IDN Times - Satu-satunya wakil Indonesia di cabang olahraga panahan masih membuka peluang untuk meraih medali di Olimpiade Tokyo 2020. Riau Ega Salsabilla yang tampil di nomor perorangan, berhasil mengandaskan wakil Australia, David Barnes.

Turun pada babak pertama curve, Riau Ega langsung tampil gemilang sejak set pertama dimulai. Dia mampu mengamankan set pertama dengan kemenangan 27-25. Catatan itu membuat pemanah berusia 25 tahun itu unggul 2-0.

1. Riau Ega gemilang lawan David Barnes

Riau Ega Melaju ke Babak 32 Besar Olimpiade TokyoRiau Ega Agatha, Atlet Panahan Indonesia. (IDN Times/Herka Yanis P)

Memasuki set kedua, David Barnes berusaha mengejar ketertinggalan. Wakil Australia itu mampu mengimbangi permainan Riau Ega. Hasilnya, kedua pemanah berbagi angka 28-28. Hasil tersebut membuat Riau Ega tetap unggul dengan skor 3-1.

Keunggulan itu membuat Riau Ega tampil lebih tenang. Buktinya, dia kembali berhasil mengamankan set ini dengan kemenangan 26-24. Kemenangan set ketiga ini membuat Riau Ega unggul jauh 5-1.

Baca Juga: Langkah 2 Wakil Indonesia Terhenti di Cabor Panahan Olimpiade Tokyo

2. Tunggu lawan di babak kedua cabang olahraga panahan nomor perorangan putra

Riau Ega Melaju ke Babak 32 Besar Olimpiade TokyoAtlet panahan Indonesia, Riau Ega Agatha. (IDN Times/Herka Yanis)

Set keempat yang jadi penentu bagi wakil Australia ternyata mampu ditutup dengan kemenangan dari Riau Ega. Dia mampu unggul 29-24 dalam set ini. Sehingga, pertandingan pun mampu diselesaikan Riau Ega dengan kemenangan telak 7-1 pada babak pertama.

Hasil ini membuat Riau Ega melangkah ke babak kedua. Dia masih menunggu pemenang antara wakil Amerika Serikat, Jacob Wukie melawan wakil Cile, Andres Aguilar yang saat ini masih bertarung di babak 32 besar.

3. Satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di panahan Olimpiade Tokyo 2020

Riau Ega Melaju ke Babak 32 Besar Olimpiade TokyoSejumlah atlet panahan mengambil anak panah dalam kualifikasi perorangan putri Olimpiade Tokyo 2020 di Yumenoshima Park Archery Field, Tokyo, Jepang, Jumat (23/7/2021). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan.

Jika kembali meraih kemenangan di babak 16 besar, dia bakal melaju ke perempat final. Tentu hal itu jadi peluang Indonesia menambah pundi-pundi medali, setelah sebelumnya mampu mengumpulkan satu perak dan dua perunggu dari cabang olahraga angkat besi.

Riau Ega merupakan satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa di cabang olahraga panahan Olimpiade 2020. Tiga wakil lainnya, yakni Arif Dwi Pangestu, Alvianto Bagas Prastyadi, dan Choirunisa Diananda, dipastikan tersingkir karena kalah di babak pertama.

Baca Juga: Duo Minions Buka Suara Soal Kekalahan di Olimpiade Tokyo

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya