[BREAKING] Kalahkan China, Anthony Ginting Sumbang Poin Pertama Final Thomas Cup 

Anthony Ginting menang melawan Lu Guang Zu dalam rubber game

Jakarta, IDN Times - Anthony Sinisuka Ginting memenangkan laga kontra China, Lu Guang Zu dalam rubber game dengan skor 18-21, 21-14, 21-16 dalam babak final Piala Thomas 2020. Pertandingan berlangsung di Ceres Arena, Aarhus, Denmark pada Minggu (17/10/2021) malam.

Game pertama tak berlajalan mulus bagi Ginting, sapaan Anthony. Sempat unggul 13-10, Ginting tertahan imbang 13-13. Setelahnya, Ginting kerap tertinggal dan tak punya kesempatan memimpin.

Melihat Ginting tak juga memimpin, Lu Guang Zhu terus memberikan perlawanan. Pukulan terakhir Ginting melebar keluar lapangan dan dinyatakan out. Skor 18-21, Ginting kehilangan game pertama.

Di awal game kedua, Ginting bermain lebih ganas dan memimpin 9-3. Interval game kedua diamankan Ginting dengan skor 11-5.

Usai jeda turun minum, Ginting jaga kemudi pertandingan. Meski kerap melakukan kesalahan sendiri, Ginting terus memimpin 18-10. 

Ginting kecolongan empat poin sebelum kedudukan menjadi 19-14. Pukulan Lu melebar keluar lapangan, Ginting meraih game poin 20-14 dan menyudahi game kedua dengan skor 21-14.

Game penentuan dimainkan. Permainan Ginting tampak lebih fokus dan terarah. Tanpa ampun, Ginting amankan interval dengan skor 11-4. 

Usai jeda turun minum, Lu mulai balik menyerang. Lu terus memperkecil ketertinggalan hingga 10-15. Setelahnya, tanpa ampun Ginting terus mempertebal keunggulan hingga 18-10.

Mencapai match point 20-14, Ginting sempat kecolongan dua poin beruntun. Pukulan China melebar keluar lapangan, Ginting berhasil memenangkan laga dengan skor akhir 21-16.

Anthony Ginting membawa Indonesia unggul 1-0 kontra China di final Piala Thomas 2020.

Baca Juga: 5 Fakta Indonesia Jelang Final Piala Thomas 2020 Kontra China

Topik:

  • Dwifantya Aquina

Berita Terkini Lainnya