Jadwal Pertandingan 11 Wakil Indonesia di Babak Kedua French Open 2019

Jepang 13 wakil dan Tiongkok 12 wakil. Semangat, Indonesia!

Jakarta, IDN Times - 11 wakil Indonesia masih bertahan untuk menjalani babak kedua French Open 2019. Seluruhnya akan berlaga hari ini (24/10) di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis.

Pertandingan akan dimulai kisaran pukul 14.00 waktu setempat atau sekitar pukul 19.00 WIB. Sejumlah pertandingan wakil Indonesia bahkan baru mulai dini hari esok (25/10).

7 dari 11 wakil Indonesia masuk dalam daftar unggulan di turnamen BWF Super 750 ini. Di sisi lain, dua wakil non-unggulan Indonesia akan ditantang wakil unggulan negara lain hari ini (24/10).

Di sektor tunggal putri, Fitriani menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa. Pada sektor ganda putri, pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu yang merupakan wakil tunggal ganda putri Indonesia masih bertahan.

Berbeda dengan nomor putri, di nomor putra enam wakil Indonesia masih bertahan. Tiga dari sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Shesar Hiren Rhustavito.

Sedangkan tiga lainnya wakil ganda putra, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, dan Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso.

Di sektor ganda campuran, Indonesia masih memiliki tiga wakil. Mereka adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari.

Indonesia menjadi negara dengan wakil ketiga terbanyak yang bertahan dalam turnamen ini. Jepang menjadi peringkat pertama dengan sisa 13 wakil dan Tiongkok di peringkat kedua dengan sisa 12 wakil.

Berikut jadwal pertandingan wakil Indonesia di babak kedua French Open 2019 hari ini (24/10):

 

Court 1 :
18.40 WIB - Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (1) vs Kim Gi Jung/Lee Yound Dae (Korea)

Court 2 :
-

Court 3 :
19.10 WIB - Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja (8) vs Ben Lane/Jessica Pugh (Inggris)
21.40 WIB - Han Cheng Kai/Zhou Hao Dong (Tiongkok/7) vs Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso
22.30 WIB - Subhankar Dey (India) vs Shesar Hiren Rhustavito
01.00 WIB - Fitriani vs He Bing Jiao (Tiongkok/7)

Court 4 :
19.10 WIB - Lee Cheuk Yiu (Hong Kong) vs Jonatan Christie (6)
20.50 WIB - Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India) vs Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (2)
21.40 WIB - Greysia Polii/Apriyani Rahayu (6) vs Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting (Tiongkok)
01.00 WIB - Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia)
01.50 WIB - Anthony Sinisuka Ginting (8) vs Huang Yu Xiang (Tiongkok)
TBA - Mathias Christiansen/Alexandra Boje (Denmark) vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (6)

Baca Juga: Pontang-panting, Kevin/Marcus Susah Payah ke Babak Kedua French Open

Topik:

  • Isidorus Rio Turangga Budi Satria

Berita Terkini Lainnya