Praveen/Melati Akhirnya Melaju ke Final Thailand Open 2021

Praveen/Melati siap hadapi wakil tuan rumah di final

Jakarta, IDN Times - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, mengamankan tiket babak final gelaran BWF Super 1000 Thailand Open 2021 hari ini, Sabtu (16/1/2021).

Keduanya sukses menaklukan wakil Prancis, Thom Gicquel/Delphine Delrue, dalam dua set langsung dengan skor 21-16, 23-21 dalam duel yang berlangsung di Impact Arena Bangkok, Thailand.

1. Praveen/Melati kunci kemenangan set pertama

Praveen/Melati Akhirnya Melaju ke Final Thailand Open 2021IDN Times/PBSI

Menjalani set pertama, tak banyak ragam pukulan yang ditunjukkan baik oleh Praveen/Melati pun Gicquel/Delrue. Banyak kesalahan yang diciptakan keduanya dan karenanya menjadi sumbangan poin untuk lawan.

Praveen/Melati mengamankan interval set pertama dengan skor 11-9. Usai jeda minum, Praveen/Melati meminimalisasi kesalahan sendiri dan terus mendominasi pertandingan.

Tak terlalu bermain menyerang, Praveen/Melati kunci kemenangan di set pertama dengan skor 21-16 dengan mudah.

Baca Juga: Thailand Open 2021: Praveen/Melati Lolos ke Semifinal 

2. Praveen/Melati rebut tiket final Thailand Open

Praveen/Melati Akhirnya Melaju ke Final Thailand Open 2021IDN Times/PBSI

Memasuki set kedua, Praveen/Melati banyak menyumbang poin bagi lawan karena beberapa kali membuat kesalahan. Bahkan mereka sempat tertinggal 11-5 sebelum akhirnya menyusul 17-17.

Set kedua berakhir untuk kemenangan Praveen/Melati dengan skor 23-21, membuat keduanya sukses mengamankan tiket final pertama di gelaran Super Series Thailand Open 2021.

3. Praveen/Melati hadapi wakil tuan rumah di babak final

Praveen/Melati Akhirnya Melaju ke Final Thailand Open 2021bwfbadminton.com

Babak final tidak akan menjadi pertandingan mudah bagi Praveen/Melati. Keduanya akan berhadapan dengan wakil tuan rumah yang menjadi unggulan pertama di turnamen ini, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Sebelumnya, Dechapol/Sapsiree memenangkan laga intensif kontra wakil Korea Selatan yang merupakan unggulan keempat, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung, dalam rubber set dengan skor 17-21, 21-17, 22-20.

Terakhir kali Praveen/Melati berhadapan dengan Dechapol/Sapsiree di babak final gelaran bulu tangkis tertua dunia, All England 2020. Gelaran itu menjadi turnamen bulu tangkis terakhir BWF sebelum jeda panjang imbas pandemik COVID-19.

Pertandingan belrangsung di Birmingham Arena, Birmingham, Inggris pada 15 Maret 2020. Berlangsung intens, Praveen/Melati amankan kemenangan All England 2020 dalam rubber set dengan skor 21-15, 17-21, 21-8.

Baca Juga: Praveen/Melati dan Jonatan Christie Lolos Perempat Final Thailand Open

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya