6 Pemain yang Jadi Top Skor Serie A Lebih dari Sekali pada Abad 21

Ada yang hingga empat kali

Sepak bola Italia terkenal dengan pertahanannya yang kokoh. Pemain bertahan yang mumpuni serta sistem permainan yang rapat membuat para penyerang mesti bekerja ekstra. Banyak pemain depan ternama yang gagal menunjukkan kemampuan terbaiknya di sana.

Walaupun begitu, terdapat striker-striker hebat yang dapat menaklukkan kerasnya persaingan Serie A Italia. Mereka mampu tampil konsisten, bahkan memuncaki daftar pencetak gol terbanyak dalam beberapa periode.

Berikut beberapa pemain yang jadi top skor Serie A lebih dari sekali pada abad 21.

1. Ciro Immobile (2014, 2018, 2020, dan 2022)

6 Pemain yang Jadi Top Skor Serie A Lebih dari Sekali pada Abad 21Ciro Immobile rayakan golnya bersama pendukung Lazio. (twitter.com/officialsslazio)

Ciro Immobile merupakan pemain yang meraih gelar top skor Serie A terbanyak pada abad 21. Striker Lazio tersebut berhasil memuncaki daftar pencetak gol sebanyak empat kali. Hanya legenda sepak bola AC Milan, Gunnar Nordahl (5), yang memiliki catatan lebih banyak darinya.

Gelar top skor Serie A pertama Immobile didapatkan pada 2014. Ia yang saat itu masih membela Torino berhasil menyarangkan 22 gol dari 33 pertandingan. Catatan tersebut membuat Borussia Dortmund kepincut untuk mendatangkannya sebagai pengganti Robert Lewandowski yang hijrah ke Bayern Munich.

Pada 2018, Immobile berhasil mendapatkan gelar keduanya. Striker Italia tersebut membuat 29 gol dan menjadi pencetak gol terbanyak pada musim tersebut bersama dengan Mauro Icardi.

Catatan spesial ditorehkan oleh Immobile pada 2019/2020. Selain menjadi top skor, ia juga berhasil menyamai rekor Gonzalo Higuain sebagai pencetak gol terbanyak dalam semusim Serie A dengan 36 gol.

Terbaru, Immobile menjadi top skor Serie A pada 2021/2022. Torehan 27 golnya mengalahkan raihan striker Juventus, Dusan Vlahovic, yang mencetak 24 gol.

2. Mauro Icardi (2015 dan 2018)

6 Pemain yang Jadi Top Skor Serie A Lebih dari Sekali pada Abad 21Mauro Icardi merayakan golnya bersama Nagatomo saat bermain di Inter. (twitter.com/inter)

Mauro Icardi berhasil mencetak dua gol ke gawang Empoli pada laga terakhir Serie A 2014/2015. Hal tersebut membuatnya menyamai catatan gol Luca Toni dan menjadi top skor bersama pada musim tersebut. Pencapaian tersebut ia dapatkan saat usianya masih tergolong muda, yaitu 22 tahun.

Pada 2018, Icardi kembali berbagi gelar top skor dengan pemain lain. Kali ini, giliran Ciro Immobile yang memiliki torehan sama, yaitu sebanyak 29 gol.

Baca Juga: Sebelum Ciro Immobile, 5 Pemain Terakhir yang Jadi Top Skor Lazio

3. Luca Toni (2006 dan 2015)

6 Pemain yang Jadi Top Skor Serie A Lebih dari Sekali pada Abad 21Luca Toni saat masih berseragam Fiorentina. (twitter.com/acffiorentina)

Striker gaek berusia 38 tahun berhasil mendapatkan penghargaan Serie A Golden Boot pada 2015. Ia mencetak 22 gol dan menempatkannya di puncak daftar pencetak gol bersama dengan Mauro Icardi. Pemain tersebut adalah Luca Toni yang membela Hellas Verona pada musim tersebut.

Sebelumnya, striker asal Italia ini juga sudah pernah menjadi top skor kasta tertinggi sepak bola Italia ini. Pada 2014/2015, Toni yang baru bergabung dengan Fiorentina langsung tancap gas dengan mencetak 31 gol selama semusim. Tidak ada yang menyamai catatan tersebut kala itu.

4. Zlatan Ibrahimovic (2009 dan 2012)

6 Pemain yang Jadi Top Skor Serie A Lebih dari Sekali pada Abad 21Zlatan Ibrahimovic merayakan golnya saat masiih di Inter. (twitter.com/inter)

Zlatan Ibrahimovic memiliki catatan yang cukup unik sebagai top skor Serie A. Ia berhasil mendapatkan Golden Boot di dua klub rival sekota, AC Milan dan Inter Milan.

Pada 2008/2009, Inter yang baru saja menunjuk Jose Mourinho sebagai pelatih, berhasil menyabet gelar Serie A mereka yang ke-17. Ibrahimovic menjadi protagonis kala itu dengan menyumbang 25 gol dan memuncaki daftar pencetak gol pada akhir musim.

Tiga tahun berselang, Zlatan Ibrahimovic yang sudah berseragam AC Milan kembali meraih Golden Boot Serie A dengan 28 golnya. Sayangnya, catatan tersebut gagal membantu Il Rossoneri mempertahankan scudetto-nya.

5. Antonio Di Natale (2010 dan 2011)

6 Pemain yang Jadi Top Skor Serie A Lebih dari Sekali pada Abad 21Aksi Antonio Di Natale saat masih bermain bersama Udinese. (twitter.com/udinese_1896)

Di daftar selanjutnya, ada Antonio Di Natale. Striker Italia ini pernah menjadi top skor Serie A dua kali berturut-turut bersama Udinese. Pertama, ia mendapatkannya pada 2009/2010 dengan mencetak 29 gol selama semusim.

Musim selanjutnya, Di Natale kembali menyatakan dirinya belum habis. Walaupun sudah berusia 34 tahun, ia berhasil menyarangkan 28 gol dalam 36 pertandingan.

6. Andriy Shevchenko (2000 dan 2004)

6 Pemain yang Jadi Top Skor Serie A Lebih dari Sekali pada Abad 21Andriy Shevchenko saat masih bermain di AC Milan. (twitter.com/acmilan)

Andriy Shevchenko yang dibeli pada bursa transfer 1999/2000 dengan harga 26 juta euro atau sekitar Rp386 miliar langsung membuktikan dengan menjadi top skor Serie A. Ia berhasil mencetak 24 gol kala itu. Hal itu juga membuatnya menjadi pemain asing pertama yang mendapatkan Golden Boot Serie A pada musim debutnya.

Striker asal Ukraina tersebut kembali memuncaki daftar pencetak gol terbanyak Serie A pada 2003/2004 dengan 24 golnya. AC Milan pun memberikannya ganjaran berupa perpanjangan kontrak hingga 2009.

Menjadi top skor di Serie A bukanlah perkara mudah. Terlebih liga ini juga berisikan bek dan kiper ternama yang sulit untuk ditaklukkan. Maka dari itu, bisa meraih Golden Boot lebih dari sekali merupakan pencapaian yang luar biasa.

Baca Juga: Kisah Pilu Zlatan Ibrahimovic Antar AC Milan Juara Serie A

MUHAMMAD LUKMAN FATHONI Photo Verified Writer MUHAMMAD LUKMAN FATHONI

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya