- Buka laman resmi primevideo.com atau unduh aplikasi Prime Video di perangkat yang kamu gunakan
- Login atau buat akun baru jika kamu belum memiliki akun
- Setelah itu, pilih paket yang tersedia mulai Rp59 ribu per bulan atau Rp499 ribu per tahun
- Jika pembayaran berhasil, maka kamu sudah dapat menonton atau streaming pertandingan NBA 2025/2026.
NBA 2025/2026 Live di TV Mana? Ini Link Streamingnya

- NBA 2025/2026 live di Prime Video, NBA League Pass, IndiHome TV, Sky Sports, dan espn
- Daftar 30 klub peserta NBA musim 2025/2026 termasuk Atlanta Hawks, Boston Celtics, hingga Washington Wizards
- Penggemar harus berlangganan paket untuk menonton pertandingan NBA 2025/2026 pada platform-platform tersebut
Musim NBA 2025/2026 resmi dimulai pada 21 Oktober 2025. Bintang muda Victor Wembanyama dari San Antonio Spurs tampil luar biasa sejak awal, mencatat rekor 100 poin dan 15 blok hanya dalam tiga laga pembuka. Para veteran seperti LeBron James, Chris Paul, dan Kyle Lowry juga menorehkan sejarah sebagai pemain dengan 20 musim atau lebih di liga.
Musim ini turut mencatat rekor baru dengan kehadiran 135 pemain internasional dari 43 negara. Di musim 2025/2026, Oklahoma City Thunder datang sebagai juara bertahan dan difavoritkan untuk kembali merebut gelar berkat skuad muda yang solid.
Lantas, NBA 2025/2026 live di TV mana? Simak informasi link streaming, daftar klub peserta, serta fakta menarik seputar NBA musim terbaru!
1. NBA 2025/2026 live di TV mana di Indonesia?
NBA 2025/2026 tayang di TV mana? Seluruh pertandingan NBA musim ini dapat disaksikan di Prime Video selaku pemegang hak siar resmi NBA 2025/2026. Selain di Prime Video, penggemar basket juga bisa menonton streaming NBA di situs resmi NBA menggunakan NBA League Pass, IndiHome TV, Sky Sports, dan espn.
Namun, kamu harus berlangganan paket untuk bisa menyaksikan pertandingan NBA 2025/2026 pada platform-platform tersebut.
Cara nonton live streaming NBA 2025/2026 di Indonesia via Prime Video:
Cara nonton live streaming NBA 2025/2026 pakai NBA League Pass:
- Buka laman resmi nba.com pada perangkat yang kamu gunakan
- Login atau buat akun baru jika kamu belum memiliki akun
- Pada halaman utama, buka menu “Watch” dan pilih “NBA TV"
- Untuk menonton pertandingan secara penuh, kamu harus berlangganan paket NBA League Pass terlebih dahulu. dengan pilihan paket League Pass seharga Rp945 ribu per musim dan paket League Pass Premium seharga Rp1,2 juta per musim
- Selesaikan pembayaran sesuai paket yang dipilih. Setelah transaksi berhasil, maka kamu sudah dapat menonton atau streaming pertandingan NBA 2025/2026.
2. Daftar 30 klub peserta NBA musim 2025/2026
Berikut daftar 30 klub peserta NBA musim 2025/2026:
- Atlanta Hawks
- Boston Celtics
- Brooklyn Nets
- Charlotte Hornets
- Chicago Bulls
- Cleveland Cavaliers
- Dallas Mavericks
- Denver Nuggets
- Detroit Pistons
- Golden State Warriors
- Houston Rockets
- Indiana Pacers
- Los Angeles Clippers
- Los Angeles Lakers
- Memphis Grizzlies
- Miami Heat
- Milwaukee Bucks
- Minnesota Timberwolves
- New Orleans Pelicans
- New York Knicks
- Oklahoma City Thunder
- Orlando Magic
- Philadelphia 76ers
- Phoenix Suns
- Portland Trail Blazers
- Sacramento Kings
- San Antonio Spurs
- Toronto Raptors
- Utah Jazz
- Washington Wizards
3. Daftar juara NBA dari tahun ke tahun
Klub dengan gelar juara NBA terbanyak hingga saat ini adalah Boston Celtics dengan total 18 kali juara, disusul oleh Los Angeles Lakers sebanyak 17 kali juara.
Yang terbaru, Oklahoma City Thunder meraih gelar juara NBA musim 2024-2025 usai mengalahkan Indiana Pacers dengan skor 103-91 dalam gim ketujuh final di Paycom Center, Senin (23/6/2025) pagi WIB.
Demikian informasi NBA 2025/2026 live di TV mana yang gak boleh kamu lewatkan. Selamat menonton!
FAQ seputar NBA 2025/2026
NBA 2025 disiarkan di mana? | NBA 2025/2026 disiarkan di Prime Video, NBA League Pass, indiHome TV, Sky Sports, hingga espn. |
Apakah NBA tayang di Indonesia? | Penggemar basket di Indonesia dapat menonton streaming NBA lewat Prime Video. |
NBA All Star 2026 di mana? | NBA All-Star 2026 akan diselenggarakan di Intuit Dome di Inglewood, California, pada 15 Februari 2026. |

















