Bendera Indonesia Terbalik, Tuan Rumah SEA Games 2023 Minta Maaf

Bendera Indonesia terbalik saat seremonial

Jakarta, IDN Times - Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia) telah mengirimkan surat keberatan kepada CAMSOC (panitia lokal Kamboja untuk SEA Games 2023), atas kejadian bendera Merah Putih terbalik pada pre-show opening ceremony.

Plt Sekretaris Jenderal (Sekjen) NOC Indonesia Harry Warganegara, berkata Kamboja telah meminta maaf kepada Indonesia atas kejadian bendera Merah Putih terbalik. Mereka juga memastikan kejadian serupa tidak terulang di Opening Ceremony.

“Kamboja sudah meminta maaf secara langsung kepada kami, dan bertindak cepat sehingga kejadian tersebut tidak terulang di opening ceremony,” ujar Harry, Jumat (5/5/2023).

NOC Indonesia telah mengirimkan keberatan secara resmi melalui surat bernomor 5.5.2/NOC-INA/SET/2023 tertanggal 5 Mei 2023, yang ditandatangani Harry Warganegara kepada Sekretaris Jenderal NOC Kamboja dan CEO CAMSOC Vath Chamroeun.

“Penempatan bendera kami yang terbalik tidak dapat diterima karena kami telah memberi tahu CAMSOC berkaitan dengan pemasangan bendera Indonesia yang telah disetujui sebelumnya. Kami berharap ada perbaikan yang dilakukan pada Opening Ceremony dan menanti tindakan cepat Anda," kata Harry dalam surat tersebut.

SEA Games 2023 sendiri dihelat di Kamboja dan dimulai per 5 Mei 2023 ini, dan akan ditutup pada 17 Mei 2023 mendatang. Indonesia menurunkan kekuatan tempur sebanyak 599 atlet yang akan berlaga di 31 cabang olahraga (cabor).

Baca Juga: Bendera Indonesia Terbalik di Seremoni Pembukaan SEA Games 2023

Topik:

  • Rochmanudin

Berita Terkini Lainnya