Klasemen Sementara MotoGP 2022: Enea Bastianini Memimpin

MotoGP 2022 seri tiga akan berlanjut di Argentina

Jakarta, IDN Times - Hasil balap di Sirkuit Mandalika tidak mengubah posisi di klasemen MotoGP 2022 secara dominan. Saat ini, Enea Bastianini masih menjadi pemuncak klasemen sementara dengan torehan 30 poin.

Kendati finis di peringkat 11, raihan Bastianini masih mengungguli pembalap-pembalap lain. Di bawahnya, ada Brad Binder yang mencatatkan 28 poin di peringkat kedua, diikuti Fabio Quartararo di peringkat ketiga dengan 27 poin.

1. Posisi Miguel Oliveira meningkat di klasemen, tapi di bawa Bastianini

Klasemen Sementara MotoGP 2022: Enea Bastianini MemimpinMiguel Oliveira (KTM) berhasil menjadi juara di MotoGP Catalunya 2021.

Keberhasilan Oliveira finis di peringkat pertama di Mandalika membawa posisinya meningkat drastis. Pembalap asal Portugal itu sekarang berada di peringkat empat dengan raihan 25 poin, tepat dua angka di bawah Quartararo.

Pun dengan posisi Johann Zarco. Keberhasilannya finis di peringkat tiga membawanya naik ke peringkat lima klasemen sementara pembalap dengan raihan 24 poin.

Baca Juga: Enea Bastianini Jadi Pembalap Italia ke-25 yang Menang di Kelas MotoGP

2. Ducati dan KTM masih dominan di MotoGP 2022

Klasemen Sementara MotoGP 2022: Enea Bastianini MemimpinPembalap Red Bull KTM Factory Racing Brad Binder memacu kecepatan sepeda motornya saat sesi latihan bebas 1 MotoGP seri Pertamina Grand Prix of Indonesia 2022 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, NTB, Jumat (18/3/2022). Ajang balapan MotoGP seri kedua 2022 tersebut berlangsung pada 18-20 Maret 2022. (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Dari dua balapan yang sudah terselenggara, tampak bahwa Ducati dan KTM masih mendominasi posisi lima besar. Ducati diwakili Bastianini dan Zarco, sedangkan KTM diwakili oleh Binder dan Oliveira.

Untuk sementara, Ducati dan KTM mampu mengungguli pabrikan-pabrikan lain macam Yamaha atau Honda. Yamaha sendiri hanya diwakili oleh Fabio Quartararo di peringkat tiga. Sedangkan Franco Morbidelli terdampar di posisi 10.

3. Sesi MotoGP berlanjut di Argentina

Klasemen Sementara MotoGP 2022: Enea Bastianini MemimpinSuasana saat event MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika berlangsung pada Sabtu (19/3/2022). (IDN Times/Uni Lubis)

Usai merampungkan sesi di Mandalika, rangkaian MotoGP 2022 berlanjut di Argentina. Rencananya, gelaran GP yang akan dihelat di Sirkuit Termas de Rio Hondo ini bakal dihelat pada 3 April 2022.

Selepas MotoGP Argentina, MotoGP 2022 bakal berlanjut di gelaran GP Amerika Serikat. Setelah itu, gelaran GP baru akan kembali ke Eropa, dimulai dari GP Portugal di Sirkuit Algarve.

Baca Juga: Rara dan Risman, 2 Sosok Viral yang Mewarnai MotoGP Mandalika 2022

Topik:

  • Ilyas Listianto Mujib

Berita Terkini Lainnya