Warriors Kejar Lakers di Semifinal Wilayah NBA

Warriors menang di game kedua

Jakarta, IDN Times - Golden State Warriors tidak tinggal diam usai kalah dari Los Angeles Lakers di game pertama semifinal wilayah NBA. Dalam game kedua yang dihelat Jumat (5/5/2023), Warriors meraih kemenangan.

Bertarung lagi di Chase Center, Warriors menang 127-100 lawan Lakers. Kemenangan ini tak lepas dari performa apik yang dipertontonkan oleh para pemain Warriors, termasuk oleh Splash Brothers.

1. Curry dan Thompson kembali jadi motor permainan

Warriors Kejar Lakers di Semifinal Wilayah NBAWarriors lawan Lakers di semifinal wilayah NBA. (ANTARA FOTO/USA TODAY Sports via Reuters/Cary Edmondson)

Di pertandingan ini, Splash Brothers milik Warriors, Stephen Curry dan Klay Thompson, kembali meledak. Mereka menjadi motor permainan Warriors, sekaligus berkontribusi besar dalam kemenangan.

Total, Curry mencetak 20 poin dan 12 assist di laga ini, menopang kinerja rekan-rekan setimnya. Sedangkan, Thompson mencatatkan 30 poin, satu assist, dan tiga rebound di laga ini. Dia jadi pendobrak pertahanan Lakers.

Baca Juga: Ketat, LA Lakers Bekuk Warriors di Gim 1 Semifinal Wilayah NBA

2. Anthony Davis tenggelam

Warriors Kejar Lakers di Semifinal Wilayah NBAWarriors lawan Lakers di semifinal wilayah NBA. (ANTARA FOTO/USA TODAY Sports via Reuters/Cary Edmondson)

Tidak seperti di game pertama, penampilan Anthony Davis justru tenggelam. Total, dia hanya mencetak 11 poin dan tujuh rebound. Kontribusinya bahkan masih kalah dari Rui Hachimura yang mencetak 21 poin.

Alhasil, tak ada lagi sosok pendukung LeBron James, yang sukses mencetak 23 poin, tiga assist, dan tujuh rebound di pertandingan ini. Performa buruk Davis pun berpengaruh terhadap hasil yang didapat Lakers.

3. Warriors dan Lakers akan bertemu lagi Minggu nanti

Warriors Kejar Lakers di Semifinal Wilayah NBALeBron James bersama Los Angeles Lakers. (NTARA FOTO/Gary A. Vasquez-USA TODAY Sports via Reuters)

Duel Warriors dan Lakers di semifinal Wilayah NBA masih akan berlanjut pada Minggu (7/5/2023) nanti. Diprediksi, laga masih akan berlangsung ketat, sama seperti laga-laga semifinal yang lain.

Sejauh ini, hanya Denver Nuggets yang menunjukkan dominasi di semifinal Wilayah NBA ini, dengan keunggulan 2-0 atas Phoenix Suns. Sisanya, seperti Warriors dan Lakers, belum ada tim yang kelewat unggul atas lawan-lawannya.

Baca Juga: Akhirnya Warriors Menggeliat Juga di Play-off NBA 2022/23

Topik:

  • Satria Permana

Berita Terkini Lainnya