Dijuluki Anak Ajaib, Ini 5 Hal Tentang Skateboarder Pevi Permana 

Pevi ini skateboarder andalan Indonesia, loh!

Jakarta, IDN Times - Di dunia skaterboard, nama Pevi Permana sudah lumayan beken. Bahkan nama Pevi sudah dikenal pula di luar negeri. Pevi juga sering dijuluki sebagai "Anak Ajaib" karena teknik-teknik skateboardnya yang ciamik. Yuk mengenal lebih dalam Pevi Permana, peraih medali perunggu Asian Games 2018!

1. Main skate dari kecil

Dijuluki Anak Ajaib, Ini 5 Hal Tentang Skateboarder Pevi Permana instagram.com/Pevipermana

Orang yang akrab dipanggil Pevi ini, sudah bermain skate sejak duduk di bangku kelas 2 SMP. Dan tidak pernah ada rasa takut untuk terus berlatih dalam dirinya.

Baca Juga: Atlet Skateboard Putra Sanggoe Mengaku Grogi Lawan Jepang

2. Tidak hanya skateboarding saja

Dijuluki Anak Ajaib, Ini 5 Hal Tentang Skateboarder Pevi Permana Instagram.com/@Pevipermana

Tidak hanya bermain skateboard, Pevi juga senang menuruni lembah gunung dengan sepeda downhill. Selain itu, berselancar pun jadi olahraga yang Pevi jalani.

3. Berkendara dengan motor klasik

Dijuluki Anak Ajaib, Ini 5 Hal Tentang Skateboarder Pevi Permana instagram.com/Pevipermana

Kendaraan seperti motor klasik pun menjadi pilihan, saat dia sedang ingin riding bersama teman - temannya.

4. Menjuarai berbagai macam ajang skateboarding di luar Indonesia

Dijuluki Anak Ajaib, Ini 5 Hal Tentang Skateboarder Pevi Permana instagram.com/Pevipermana

Pevi Permana adalah satu dari sekian banyak skateboarder Indonesia yang sudah cukup mendunia. Berbagai raihan prestasi yang cukup mentereng telah dia dapatkan.
- Juara Nasional dari tahun 2005 hingga 2015.
- Juara Asia di tahun 2007, 2009, dan 2010.
- Pevi masuk dalam 40 Skateboarder terbaik dalam kejuaraan dunia Skateboard di Amerika tahun 2009 "Dew Tour".
- Dan terakhir ini Asian Games 2018 dengan perolehan medali Perunggu.

5. Bertemu dengan sang legenda

Dijuluki Anak Ajaib, Ini 5 Hal Tentang Skateboarder Pevi Permana instagram.com/Pevipermana

Dalam ajang pertandingan skateboarding di Amerika tahun 2009, Pevi menyempatkan berfoto bersama dengan skateboarder yang sudah sangat melegenda yaitu Tony Hawk.
"Beruntung ya mas Pevi bisa bertemu dengan sang legenda skateboarder yang sudah mendunia."

Topik:

  • Dwi Agustiar

Berita Terkini Lainnya