6 Pemain EPL yang Cetak Minimal 2 Gol sebelum Berusia 18 Tahun

- Ethan Nwaneri, pemain termuda di EPL saat debut pada 18 September 2022, mencetak gol pertamanya pada 23 November 2024 dan gol keduanya pada 4 Januari 2025.
- Federico Macheda, pemain Italia yang mencuri perhatian dunia dengan debutnya di EPL pada usia 17 tahun dan mencetak gol penting untuk Manchester United.
- James Milner, pemain dengan jumlah penampilan terbanyak kedua di EPL, debut pada usia 16 tahun dan sudah mencetak beberapa gol sebelum berusia 18 tahun.
Dalam kurikulum sepak bola di Inggris, seorang pemain yang masih berusia di bawah 18 tahun masuk kategori youth football. Dalam situs resminya, Football Association sebagai federasi sepak bola di Inggris sangat menekankan, youth football hanya tentang sukacita. Mereka tidak membebani anak-anak yang masuk kategori ini dengan beragam tekanan atau target-target yang prestisius.
Namun, anomali selalu terjadi. Begitu banyak talenta luar biasa yang tidak lagi terbendung untuk ukuran pemain seusianya. Mereka pun naik kelas lebih cepat. Puncaknya, anak-anak ajaib seperti ini bahkan sudah bisa bermain di English Premier League (EPL) sebagai kompetisi teratas di Inggris dan salah satu yang terbaik di dunia.
Terdapat enam pemain yang punya catatan jauh lebih istimewa. Mereka bukan hanya sudah bisa bermain di EPL sebelum genap berusia 18 tahun. Namun, keenamnya juga sudah bisa mencetak minimal dua gol. Siapa saja mereka?
1. Ethan Nwaneri sudah mencetak dua gol bersama Arsenal
Ethan Nwaneri saat ini tercatat sebagai pemain termuda dalam sejarah Premier League. Penggawa milik Arsenal itu mencatatkan debut di EPL pada 18 September 2022. Saat itu, gelandang kidal tersebut masih berusia 15 tahun 5 bulan 28 hari.
Namun, Nwaneri perlu menunggu waktu yang cukup lama untuk bisa mencetak gol pertamanya di EPL. Pemain setinggi 1,78 meter ini membuka akun golnya di EPL pada 23 November 2024 ketika Arsenal mengalahkan Nottingham Forest dengan skor 3-0. Nwaneri mencetak gol pada menit 86, 4 menit setelah masuk ke lapangan untuk menggantikan Martin Odegaard.
Pada 4 Januari 2025, pemain bernomor punggung 53 ini mencetak gol keduanya. Nwaneri membobol gawang Brighton & Hove Albion. Sayangnya, pada pertandingan ini, Arsenal hanya bisa bermain imbang 1-1. Nwaneri pun ditarik keluar pada awal babak kedua karena mengalami cedera.
2. Federico Macheda mengoleksi dua gol bersama Manchester United
Federico Macheda mencuri perhatian dunia pada 5 April 2009. Saat itu, penyerang yang berasal dari Italia ini menjadi pahlawan kemenangan Manchester United atas Aston Villa. Macheda mencetak gol pada menit tambahan yang membuat MU menaklukkan Aston Villa dengan skor 3-2.
Pada pertandingan tersebut, Macheda masih berusia 17 tahun 7 bulan 14 hari. Pertandingan ini merupakan debutnya di Premier League. Macheda tampil sebagai pemain pengganti.
Sepekan berselang, Macheda kembali melakukan hal yang sama. Ia masuk sebagai pemain pengganti dalam pertandingan melawan Sunderland. Kemudian, pada menit 71, ia mencetak gol yang membuat MU menang dengan skor 2-1.
Sayangnya, perkembangan Macheda terhenti. Ia hanya mencatatkan 22 penampilan dan 4 gol di EPL. Selain MU, Macheda juga pernah bermain di EPL bersama Queens Park Rangers.
MU merekrut Macheda dari akademi Lazio pada 2007. Namun, setelah berulang kali meminjamkannya, MU akhirnya melepasnya secara permanen pada 2014. Saat ini, Macheda yang berusia 33 tahun bermain di Liga Yunani bersama Asteras Aktor.
3. James Milner mencetak tiga gol bersama Leeds United
Per 15 Januari 2025, James Milner tercatat sebagai pemain dengan jumlah penampilan terbanyak kedua di Premier League. Pemain yang kini membela Brighton & Hove Albion tersebut sudah bermain sebanyak 637 kali. Milner hanya kalah dari Gareth Barry yang mengoleksi 653 penampilan.
Keistimewaan Milner memang sudah terlihat sejak awal. Ia debut di EPL saat Leeds United bertanding melawan West Ham United pada 10 November 2003. Saat itu, Milner berusia 16 tahun 10 bulan 6 hari.
Empat pertandingan kemudian, Milner mencetak gol pertamanya di EPL. Pada 26 Desember 2002, ia membobol gawang Sunderland yang membantu Leeds United menang dengan skor 2-1. Pada pertandingan berikutnya melawan Chelsea, Milner kembali mencetak gol dan Leeds United pun menang dengan skor 3-0.
Milner mencetak satu gol lagi sebelum dirinya berusia 18 tahun. Namun, itu terjadi pada musim berikutnya (2003/2004). Pada 29 November 2003, ia mencetak gol yang membuat Leeds United menang dengan skor 1-0 atas Charlton Athletic.
4. Danny Cadamarteri juga mencetak tiga gol bersama Everton
Danny Cadamarteri mencatatkan debut di Premier League bersama Everton pada pertandingan terakhir musim 1996/1997 melawan Chelsea. Ia masuk ke lapangan pada awal babak kedua. Kala itu, Cadamarteri berusia 17 tahun 6 bulan 29 hari.
Gol pertamanya di EPL dibuat pada pekan ketujuh musim 1997/1998, tepatnya pada 19 September 1997. Cadamarteri menyumbang satu gol yang membuat Everton menang atas Barnsley dengan skor 4-2. Mantan pemain berposisi penyerang ini tampil sejak awal dan bermain selama 72 menit.
Sepekan berselang, Cadamanteri kembali mencetak gol. Torehannya itu membuat Everton mengimbangi Arsenal dengan skor 2-2. Cadamanteri mencetak gol penyama kedudukan dan bermain penuh.
Pada pertandingan berikutnya yang berlangsung pada 3 Oktober 1997, Cadamanteri mencetak gol ketiganya di EPL. Ia melakukannya ke gawang Sheffield Wednesday. Sayangnya, Everton kalah dengan skor 1-3.
Cadamanteri sebetulnya kembali mencetak gol pada laga selanjutnya melawan Liverpool. Namun, karena pertandingan berlangsung pada 17 Oktober 1997, Cadamanteri sudah genap berusia 18 tahun. Ia lahir pada 12 Oktober 1979.
5. Michael Owen mengemas lima gol bersama Liverpool
Michael Owen berhasil mencetak gol pada laga debutnya di Premier League. Catatan ini ia lakukan bersama Liverpool pada 6 Mei 1997 saat masih berusia 17 tahun 4 bulan 22 hari. Sayangnya, dalam pertandingan melawan AFC Wimbledon tersebut, Liverpool kalah dengan skor 1-2.
Uniknya, pada pertandingan perdana musim berikutnya (1997/1998), Liverpool kembali berhadapan dengan AFC Wimbledon. Begitu pun Owen yang kembali mencetak gol. Namun, lagi-lagi, mereka gagal menang karena hanya bermain imbang 1-1.
Pada 22 Agustus 1997, Owen mencetak gol ketiganya di EPL ke gawang Blackburn Rovers. Namun, golnya tersebut masih belum bisa mengantarkan Liverpool meraih kemenangan. Mereka bermain imbang 1-1.
Owen yang merupakan pemain binaan akademi Liverpool mencetak gol keempatnya di EPL saat berhadapan dengan Tottenham Hotspur pada 7 November 1997. Masuk sebagai pemain pengganti pada menit 75, ia mencetak gol pada menit 86. Liverpool menang dengan skor 4-0.
Gol terakhir Owen di EPL sebelum berusia 18 tahun terjadi pada 12 Desember 1997. Ia mencetak 1 gol dan 1 assist yang membuat Liverpool menang atas Crystal Palace dengan skor 3-0. Dua hari berselang, Owen pun berulang tahun yang ke-18. Ia lahir pada 14 Desember 1979.
6. Wayne Rooney mencetak tujuh gol bersama Everton
Wayne Rooney menjadi pemain dengan koleksi gol terbanyak di Premier League sebelum berusia 18 tahun. Ia mencetak tujuh gol bersama Everton pada 2002/2003 hingga 2003/2004. Keran golnya dibuka saat menghadapi Arsenal pada 19 Oktober 2002. Rooney yang saat itu berusia 16 tahun 11 bulan 25 hari membantu Everton menang dengan skor 2-1.
Pada 3 November 2003, Everton menang dengan skor 1-0 atas Leeds United berkat gol tunggal Rooney. Lalu, pada 14 Desember 2002, Rooney kembali menjadi penentu kemenangan The Tofees. Golnya pada menit 25 memastikan mereka mengalahkan Blackburn Rovers dengan skor 2-1.
Pada 23 Maret 2003, Rooney kembali mencetak gol ke gawang Arsenal. Namun, kali ini, mereka kalah dengan skor 1-2. Pada pertandingan berikutnya yang berlangsung pada 6 Mei 2003, Rooney kembali berhasil mencetak gol. Ia membuka papan skor saat Everton menghadapi Newcastle United. Mereka menang dengan skor 2-1.
Pada 26 Mei 2003, Everton menang comeback atas Aston Villa dengan skor 2-1. Rooney mencetak gol kemenangan pada menit 89. Setelah itu, ia langsung ditarik keluar dan digantikan oleh Scot Gemmill.
Gol terakhir Rooney di EPL sebelum berusia 18 tahun tercipta pada 26 Agustus 2003. Ia mencetak satu gol saat Everton bertanding melawan Charlton Athletic. Pertandingan berakhir dengan skor imbang 2-2.
Dari daftar di atas, ada Ethan Nwaneri yang lahir pada 21 Maret 2007. Per 15 Januari 2025, ia memiliki waktu 60-an hari untuk bisa menambah golnya di EPL sebelum berusia 18 tahun. Dalam kurun waktu tersebut, Arsenal akan melakoni delapan pertandingan. Mampukah Nwaneri melakukannya sekaligus melewati catatan milik para pendahulunya?