6 Fakta Menarik Dari Pekan Pertama Liga 1 2018

Tidak semuanya adalah catatan impresif

Kompetisi teratas sepak bola Indonesia sudah kembali bergulir setelah beberapa kali mengalami penundaan. Ya, kick off pekan pertama Liga 1 2018 ditandai dengan laga antara juara musim kemarin, Bhayangkara FC, berhadapan dengan juara kompetisi pra-musim Piala Presiden 2018, yaitu Persija Jakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Jumat (23/3/2018) malam.

Dari sembilan pertandingan yang diadakan dari Jakarta hingga Jayapura pada pekan ini, ada enam catatan menarik yang muncul. Memang tidak semuanya adalah hal yang bagus alias impresif.

Namun begitulah wajah sepak bola sesungguhnya. Berikut ini kami sajikan keenam fakta tersebut.

1. Ada empat pertandingan yang berakhir imbang

6 Fakta Menarik Dari Pekan Pertama Liga 1 2018Instagram.com/borneofc.id

Menang di pekan pertama adalah sebuah hal yang diidam-idamkan oleh seluruh tim. Selain sebagai awalan yang bagus, kemenangan akan mendongkrak rasa percaya diri, sekaligus modal penting untuk menjalani pekan-pekan selanjutnya. Namun tidak semua kesebelasan berhasil mewujudkan harapan itu.

Tercatat bahwa dari sembilan laga di pekan pertama, ada empat yang berakhir imbang. Bhayangkara FC dan Persija Jakarta berakhir sama kuat 0-0, Arema FC kontra Mitra Kukar berkesudahan 2-2, laga Borneo FC lawan Sriwijaya FC dihiasi skor kacamata, dan Persib Bandung harus puas dengan hasil 1-1 setelah tim tamu yaitu PS TIRA mencetak gol di menit akhir.

2. Para debutan Liga 1 yang mencetak gol

6 Fakta Menarik Dari Pekan Pertama Liga 1 2018Instagram.com/aremafcofficial

Dari 14 gol yang terjadi di pekan pertama, ada lima di antaranya dilesakkan oleh para pemain yang baru pertama kali mencicipi persaingan di Liga 1. Pertama adalah gelandang Arema FC, Balsa Bozovic, dalam laga kontra Mitra Kukar di Stadion Kanjuruhan Malang pada hari Sabtu (24/3/2018) lalu.

Mantan penggawa Melaka United itu melesakkan gol melalui skema tendangan bebas pada menit ke-7. Gol itu sekaligus jadi gol tercepat Liga 1 sejauh ini.

Kedua adalah striker Mitra Kukar, Fernando Rodriguez Ortega. Dia menandai kehadirannya di kasta teratas sepakbola Indonesia dengan gol dalam pertandingan yang sama. Bukan cuma satu, melainkan dua sekaligus.

Dilesakkan pada menit 80 dan 88, pemain asal Spanyol itu pun menyamakan skor menjadi 2-2. Raihan itu pun membuatnya duduk di daftar pencetak gol terbanyak saat ini.

Ketiga, Ronaldo Wanma. Gol yang dicetak pada menit ke-75 selain membuat Persipura menang atas Persela dengan skor 2-1, juga menjadi yang pertama baginya di kompetisi resmi. Penyerang yang musim lalu masih memperkuat Persipura U-19 itu pun terlihat melakukan selebrasi sembari menangis bahagia, sebuah gol yang bermakna luar biasa untuknya.

Keempat ada Alexandar Rakic. Gol sundulan striker PS TIRA di menit ke-95 itu membuat kemenangan tuan rumah Persib buyar dalam sekejap mata. Skor pun berubah jadi 1-1 secara dramatis berkat pemain asal Serbia tersebut.

3. Iwan Setiawan jadi pelatih pertama yang dipecat

6 Fakta Menarik Dari Pekan Pertama Liga 1 2018Instagram.com/borneofc.id

Iwan Setiawan jadi pelatih pertama yang dipecat di gelaran Liga 1 2018. Menjadi korban pertama dari kompetisi pun jadi catatan yang tidak mengenakkan. Padahal dirinya baru satu kali mendampingi Borneo FC, yaitu pada pertandingan melawan Sriwijaya FC di Stadion Segiri Samarinda pada hari Minggu (25/3/2018) yang berakhir 0-0.

Bukan hasil imbang yang jadi penyebab mantan pelatih Persija itu didepak. Namun sikap emosionalnya dalam menyikapi sorakan tidak puas para suporter atas hasil imbang 0-0 pasca laga usai.

BorneoFC.id melansir bahwa Nabil Husein selaku Presiden Borneo FC tak ingin membiarkan situasi ini berlarut-larut, alhasil langkah berat yaitu pemecatan terpaksa diambilnya.

4. Bhayangkara FC catatkan rekor penonton laga kandang terbanyak

6 Fakta Menarik Dari Pekan Pertama Liga 1 2018Instagram.com/liga1match

Laga Bhayangkara FC versus Persija Jakarta pada hari Jumat (23/3/2018) memang berakhir dengan skor 0-0. Namun jumlah rekor penonton kandang terbanyak berhasil dicatatkan oleh sang juara Liga 1 musim kemarin itu.

Labbola melansir bahwa total jumlah penonton yang menyaksikan langsung laga tersebut adalah 39.425 orang, sekaligus menjadi rekor tersendiri bagi klub sepak bola milik institusi Polri tersebut. Namun angka tersebut malah lebih banyak disumbang oleh Jakmania selaku suporter tim tamu.

5. Tentang gol dan kartu kuning pertama

6 Fakta Menarik Dari Pekan Pertama Liga 1 2018Instagram.com/persipurapapua1963

Gol pertama Liga 1 2018 dicetak oleh kapten tim Persipura, Boaz Solossa, pada menit ke-27 saat menjamu Persela Lamongan. Laga tersebut berakhir dengan skor 2-1 untuk tim tuan rumah.

Kartu kuning pertama Liga 1 2018 diberikan kepada pemain Persija, Sandi Darma Sutha, saat melanggar punggawa Bhayangkara FC yaitu Paulo Sergio di menit ke-39.

Yang menarik, belum ada kartu merah melayang dari saku wasit di pekan pertama ini.

 

6. Para kiper yang belum kebobolan di pekan pertama

6 Fakta Menarik Dari Pekan Pertama Liga 1 2018Liga-Indonesia.id

Total ada tujuh tim yang belum kemasukan gol pada pekan pertama Liga 1 2018. Ketujuh penjaga gawang tangguh tersebut antara lain :

  • Adritany Ardhiyasa, Persija Jakarta (vs Bhayangkara FC, 0-0)
  • Awan Setho Raharjo, Bhayangkara FC (vs Persija, 0-0)
  • Wawan Hendrawan, Bali United (vs PSMS Medan, 1-0)
  • Rivky Mokodompit, PSM Makassar (vs PSIS Semarang, 2-0)
  • Muhammad Ridho, Borneo FC (vs Sriwijaya FC, 0-0)
  • Teja Paku Alam, Sriwijaya FC (vs Borneo FC, 0-0)
  • Dimas Galih Pratama, Persebaya Surabaya (vs Perseru Serui, 1-0).
Achmad Hidayat Alsair Photo Verified Writer Achmad Hidayat Alsair

Separuh penulis, separuh orang-orangan sawah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya