Piala Asia 2019: Iran vs Oman, Upaya Menjebol Tembok Kokoh

Carlos Queiroz, pelatih Iran: "Tiada ruang untuk kesalahan!"

Senin 21 Januari 2019, Stadion Mohammed bin Zayed - Abu Dhabi, 00:00 WIB

Iran menembus Babak 16 Besar tanpa kesulitan berarti. Menang 5-0 atas Yaman dan membekap Vietnam dua gol tanpa balas sebelum bermain imbang kacamata dengan sang tetangga Irak. Dari skor-skor tersebut ada satu hal yang bisa publik petik dari juara Grup D ini; pertahanan mereka solid bukan main.

Adapun Oman sampai ke fase ini dengan susah payah. Lolos dari Grup F sebagai peringkat tiga terbaik, The Reds terbantu dengan kemenangan 3-1 atas Turkmenistan di laga pamungkas penyisihan grup, selain jumlah kebobolan yang minim yakni hanya menderita empat gol.

1. Iran masih andalkan skema bermain sederhana dalam memburu kemenangan

Piala Asia 2019: Iran vs Oman, Upaya Menjebol Tembok Kokohthe-afc.com

Carlos Queiroz, peracik strategi timnas Iran, rupanya enggan memandang sebelah mata sang lawan. Torehan ciamik dalam beberapa bulan terakhir serta sentuhan tangan Pim Verbeek yang terbukti manjur jadi tolak ukur utama. Arti krusial yang iringi partai ini pun membuatnya takkan mengampuni kesalahan sekecil apapun.

"Hasil babak penyisihan grup kini tak lagi penting. Saat itu kami bermain demi poin, tetapi sekarang ini tentang siapa yang sanggup bertahan. Saya punya pandangan kans 50-50, ada batas tipis antara menang dan kalah. Tiada ruang untuk kesalahan, penyesalan, permintaan maaf, apalagi kesempatan kedua. Kami harus menang," tegas sosok asal Portugal itu dalam sesi jumpa pers pada Sabtu (19/1/2019) kemarin.

Lebih jauh, Queiroz takkan mengubah gaya bermain Team Melli. Ashkan Dejagah beserta kolega tetap pertahankan ciri sederhana yang bertumpu pada posession ball, operan-operan pendek, menekan kala kehilangan bola kemudian mencetak gol. Dengan orientasi nan simpel, kinerja lini belakang dan depan cenderung tak tumpang tindih.

Baca Juga: Piala Asia 2019: Yordania vs Vietnam, Naga Emas Berburu Gol Cepat

2. Pim Verbeek, juru taktik Oman, tegaskan timnya sudah siap sepenuhnya

Piala Asia 2019: Iran vs Oman, Upaya Menjebol Tembok Kokohthe-afc.com

Bagaimana dengan Oman? Dalam kesempatan terpisah, Pim Verbeek menegaskan bahwa peringkat dari fase grup bukan penentu kemenangan di babak gugur. Senada dengan perkataan sang kompatriot dari kubu seberang, yang bakal tersaji saat duel acapkali tak terduga atau bahkan patahkan prediksi para pengamat.

"Peringkat tak lagi berarti dalam pertandingan seperti ini. Kami akan melakukan segalanya demi maju ke perempat final. Para pemain sangat bersemangat dan percaya diri. Iran adalah tim fantastis dan bertemu mereka sudah pasti menjadi tantangan. Namun seperti yang semua orang lihat, kami adalah tim yang berjuang hingga akhir," tandasnya seperti dikutip dari laman the-afc.com.

Tembok tebal Iran yang sulit ditembus memang jadi perhatian tersendiri pelatih asal Belanda ini. Namun meneer Verbeek beranggapan titik lemah tetap bisa ditemukan. Jika sanggup menyibak celah, maka Ahmed Kano cs siap mengeksploitasinya demi sebiji gol. Apakah sang juara Piala Teluk terbaru pandai manfaatkan ceruk yang dimaksud?

3. Sanggupkah The Reds membongkar tebalnya lini belakang Team Melli?

Piala Asia 2019: Iran vs Oman, Upaya Menjebol Tembok Kokohthe-afc.com

Berikut prakiraan susunan pemain kedua kesebelasan:

Iran (4-1-4-1)

Alireza Beiranvand; Voria Ghafouri, Morteza Pouraliganji, Hossein Kanaanizadegan, Ehsan Hajsafi; Omid Ebrahimi; Alireza Jahanbakhsh, Ashkan Dejagah, Vahid Amiri, Saman Ghoddos; Serdar Azmoun

Oman (4-5-1)

Faiz Al-Rushaidi; Saad Al-Mukhaini, Khalid Al-Buraiki, Mohamed Al-Musalami, Ali Al- Busaidi; Mohamed Khasib, Harib Al-Saadi, Ahmed Kano, Raed Ibrahim Saleh, Muhsen Al-Khaldi; Muhsen Al-Ghassani

Catatan empat pertemuan terakhir:

29/03/2016 Iran 2-0 Oman (Kualifikasi Piala Dunia)

08/10/2015 Oman 1-1 Iran (Kualifikasi Piala Dunia)

28/09/2010 Oman 2-2 Iran (Uji Coba)

24/07/2004 Oman 2-2 Iran (Piala Asia)

Baca Juga: Piala Asia 2019: Thailand vs Cina, Ada Momentum yang Harus Dijaga

Achmad Hidayat Alsair Photo Verified Writer Achmad Hidayat Alsair

Separuh penulis, separuh orang-orangan sawah.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya