Kian Menua, 5 Penyerang Veteran Ini Masih Tampil Menjanjikan

Menjadi tulang punggung timnya

Penyerang haus gol menjadi idaman bagi klub mana pun. Memiliki penyerang tajam bakal memperbesar peluang mereka untuk memenangi suatu pertandingan.

Di liga top Eropa, penyerang berlabel bintang sudah menjamur di berbagai klub. Didominasi oleh sosok-sosok muda yang masih punya masa depan, terselip juga penyerang gaek yang sukses unjuk gigi. Mereka masih tampil produktif pada usia senja.

1. Jamie Vardy

Kian Menua, 5 Penyerang Veteran Ini Masih Tampil MenjanjikanJamie Vardy (twitter.com/vardy7)

Sepatah kata yang pas menggambarkan Jamie Vardy saat ini: tua-tua keladi. Hal ini terpampang jelas menilik statistiknya yang masih produktif pada usia yang sudah tak muda lagi. Tampil 22 kali sejauh ini, Vardy sukses mencetak double digit dengan catatan 11 gol pada 2021/2022. Keran golnya itu jelas masih bisa bertambah.

Usianya yang kini sudah 35 tahun juga jadi pertanda bahwa Vardy merupakan sosok sentral di skuad Leicester City. Terlebih di lini depan, ia juga memiliki saingan-saingan yang masih muda, seperti Kelechi Iheanacho dan Patson Daka. Keduanya punya waktu banyak untuk menimba ilmu dari penyerang Inggris tersebut.

2. Edin Dzeko

Kian Menua, 5 Penyerang Veteran Ini Masih Tampil MenjanjikanEdin Dzeko (twitter.com/ChampionsLeague)

Seolah melawan arus, Edin Dzeko malah makin beringas saat usianya kian menua. Mengawali langkah baru bersama Inter Milan, kehadiran Dzeko mampu menutupi lubang yang ditinggalkan Romelu Lukaku. Ia masih tampil impresif dengan sumbangan gol demi golnya yang dibutuhkan Nerazzuri.

Catatan awal Dzeko bersama Inter Milan sejauh ini cukup menjanjikan. Ia mampu beradaptasi dengan cepat terhadap gaya permainan Nerazzuri dan membentuk duet maut bersama Lautaro Martinez di ujung tombak. Secara keseluruhan, Dzeko sudah membukukan 12 gol dan 7 assist dari 29 penampilan pada 2021/2022 ini.

Baca Juga: Kisah Jamie Vardy, dari Buruh Pabrik hingga Jadi Top Skor Liga 

3. Zlatan Ibrahimovic

Kian Menua, 5 Penyerang Veteran Ini Masih Tampil MenjanjikanZlatan Ibrahimovic (twitter.com/FabrizioRomano)

Pengalaman memang tak bisa bohong. Zlatan Ibrahimovic membuktikan bahwa dirinya masih mampu bersaing meski sudah berusia kepala empat. Stamina dan fisiknya masih prima disertai keganasannya yang tak kunjung menurun. Kredit patut diberikan untuk pemain Swedia tersebut.

Pulang ke AC Milan sejak awal 2020, Ibrahimovic datang sebagai sosok berpengalaman. Ia melengkapi keberagaman di skuad Rossoneri yang didominasi oleh para pemain muda. Performanya juga masih konsisten. Catatan 8 gol dan 2 assist pada 2021/2022 ini jadi bukti kehebatannya.

4. Karim Benzema

Kian Menua, 5 Penyerang Veteran Ini Masih Tampil MenjanjikanKarim Benzema (twitter.com/Benzema)

Karim Benzema terus mencetak gol demi gol yang berharga bagi Real Madrid. Padahal usianya sudah memasuki 34 tahun saat ini. Ia membuktikan bahwa ungkapan usia hanyalah angka memang benar adanya. Benzema justru tampil menggila, terlebih saat Los Blancos ditangani oleh Carlo Ancelotti.

Selalu dipercaya mengisi juru gedor Real Madrid, performa Benzema terus moncer dari laga ke laga. Ia sudah membukukan 24 gol hanya dari 28 penampilan pada 2021/2022 ini. Jumlah tersebut membawanya jadi lumbung gol utama Los Blancos. Terasa makin istimewa, ia menduduki urutan pertama top skor sementara LaLiga.

5. Cristiano Ronaldo

Kian Menua, 5 Penyerang Veteran Ini Masih Tampil MenjanjikanCristiano Ronaldo (twitter.com/ManUtd)

Cristiano Ronaldo mencoba mengulangi kisah masa lalunya bersama Manchester United. Berbeda dengan periode pertama, kini ia datang sebagai salah satu pemain terbaik. Usia Ronaldo boleh saja 36 tahun, tetapi kontribusinya dalam menciptakan gol masih mumpuni.

Meski diselimuti performa inkonsisten The Red Devils, Ronaldo sejatinya tetap tampil produktif. Ia sudah mengoleksi 14 gol dari 24 penampilan di semua kompetisi yang menjadikannya sebagai top skor sementara Manchester United. Dengan usianya yang terus bertambah, Ronaldo mampu membuktikan bahwa dirinya masih belum habis pada 2021/2022 ini.

Tak dapat dimungkiri kelima nama di atas terus menua. Namun, konsistensi mereka hingga usia senja tentu merupakan hal yang tak mudah ditiru oleh pemain mana pun.

Baca Juga: 5 Pelatih Top yang Gagal Memaksimalkan Potensi Cristiano Ronaldo

Alvin Pratama Photo Verified Writer Alvin Pratama

@alvnprtm21

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Gagah N. Putra

Berita Terkini Lainnya