TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Busted! 5 Pemain Sepak Bola Top yang Memiliki Catatan Kriminal

Ada yang harus mendekam di penjara #IDNTimesSport

Lionel Messi. (skysports.com)

Pemain sepak bola profesional selalu dituntut untuk tampil gemilang, baik di dalam maupun di luar lapangan. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kredibilitasnya di mata publik.

Namun, tak semua pesepak bola top dunia mampu mempertahankan sikap profesionalitas dan integras yang menunjang profesinya itu. Tak jarang beberapa tindakan indisipliner pemain di luar lapangan berdampak buruk bagi klub maupun untuk perjalanan karir mereka sendiri.

Bahkan, beberapa pemain sepak bola top Eropa pernah tersandung kasus hukum atas tindakan kriminal yang dilakukan. Sederet pemain sepak bola ini juga ada yang pernah merasakan dinginnya menginap di hotel prodeo. 

Berikut 5 pemain sepak bola yang memiliki catatan kriminal semasa berkarir. Ada pemain favoritmu, nih!

1. Lionel Messi

potret Lionel Messi bersama Ernesto Valvedre (instagram/leomessi)

Lionel Messi dan ayahnya, Jorge Horacio Messi, pernah divonis penjara selama 21 bulan. Hal ini disebabkan karena Lionel Messi dan tim kuasa hukumnya telah melakukan penggelapan uang pajak.

Mahkamah Agung Spanyol mencatat, Lionel Messi telah memalsukan pajaknya senilai 4,1 juta euro atau sekitar Rp69 miliar dari kurun waktu 2007 hingga 2009.

Pihak Lionel Messi telah melakukan banding ke Mahkamah Agung atas kasus yang menimpanya ini.

Baca Juga: 6 Suka Duka Menjadi Penggemar Sepak Bola, Fans Bola Pasti Paham!

2. Eric Cantona

potret Eric Cantona bersama Sir Alex Feguson (instagram/ericcantona)

Pemain legendaris Manchester United, Eric Cantona ternyata juga memiliki catatan kriminal. Tendangan kung-fu yang dilakukan Eric Cantona terhadap fans Crystal Palace pada tahun 1995 membuat dirinya harus merasakan kurungan penjara.

Diketahui, pria asal Prancis itu harus mendekam di penjara selama dua pekan. Tak hanya itu, Manchester United juga harus mengeluarkan uang untuk menjamin tebusan kebebasan Eric Cantona.

3. Joey Barton

potret Joey Barton (instagram/joey7bartonofficial)

Tingkah bengal mantan pemain Manchester City, Joey Barton sudah menjadi kisah yang tersohor. Sepanjang karirnya, Joey Barton tercatat beberapa kali harus berurusan dengan pihak kepolisian.

Kasus kriminal Joey Barton beragam, mulai dari pemukulan rekan setimnya, Ousmane Dabo, hingga pengeroyokan pengunjung bar di Liverpool, Inggris.

Atas tindakan tersebut, Joe Barton harus mendekap di penjara selama 6 bulan lamanya.

4. Tony Adams

Instagram @tonyadamsofficial

Selama berkarir, Tony Adams kerap dikaitkan dengan kasus minuman keras. Kebiasaannya yang menenggak alkohol itu pula yang mengantar dirinya ke gerbang pintu penjara.

Puncak kasus kriminal Adams terjadi di tahun 1990. Saat itu, Tony Adams yang mengemudi di bawah pengaruh alkohol mengalami kecelakaan lalu lintas. Atas kejadian ini, Tony Adams harus merasakan dekapan jeruji penjara selama 4 bulan lamanya. Arsenal sampai harus turun tangan untuk membantu menyelesaikan kasus kriminal bek andalan merke tersebut.

Baca Juga: Dana Hibah LaLiga Bantu Barcelona Amankan Kontrak Messi

Writer

Adi Ramadhan Pratama

Belajar dari pengalaman

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya