TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Wonderkid Chelsea Cemas Jadi Korban PHP

Conor Gallagher sudah dipinjamkan empat kali

Conor Gallagher. (planetfootball.com)

Jakarta, IDN Times - Pemain muda Chelsea yang tengah dipinjamkan ke Crystal Palace, Conor Gallagher, dilaporkan khawatir dengan manajer Thomas Tuchel. Kebijakan Tuchel membuat Gallagher cemas dengan prospek masa depannya di Chelsea.

Wajar, karena Gallagher sudah dipinjamkan empat kali oleh Chelsea. Ketika kembali pada musim panas 2022 mendatang, Gallagher belum yakin bisa menembus tim utama, meski penampilannya cukup impresif bersama Crystal Palace.

Catatan empat gol dan dua assist yang ditorehkan, hingga dipanggil ke Timnas Inggris, tak membuat Gallagher yakin terpakai di Chelsea.

Baca Juga: Saul Niguez Pasti Dibuang Chelsea

1. Minta jaminan

Potret Conor Gallagher bersama Crystal Palace. (footballtransfers.com)

Gallagher memang harus bersaing dengan sejumlah gelandang berprofil tinggi di Chelsea. Dia akan adu kuat dengan Mateo Kovacic, N'Golo Kante, hingga Mason Mount.

Bisa saja Gallagher bertahan. Tapi, dia meminta jaminan main di tim utama.

Permintaan itu sudah dijawab The Blues. Mereka siap memberikan kesempatan untuk menembus tim utama. Kesempatan yang sebelumnya sudah diberikan kepada pemain akademi lainnya seperti Mount, Reece James, dan Trevoh Chalobah.

2. Ragu itu janji palsu

Conor Gallagher. (premierleague.com)

Namun, Daily Express melansir, pemain yang juga sempat dipinjamkan ke West Bromwich Albion itu dilanda keraguan tentang jaminan dari Chelsea. Gallagher ragu karena melihat gelagat Chelsea yang mau berburu pemain di bursa transfer musim dingin dan panas 2022.

Dia khawatir salah satu pemain incaran Chelsea juga berposisi yang sama dengannya. Apalagi, manajer Chelsea, Thomas Tuchel, belum bicara apa-apa dengannya.

Baca Juga: Bek Chelsea Mau Pulang Kampung Usai Kontrak Habis

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya