TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Klub Liga Inggris yang Gawangnya Paling Sering Dibobol Son Heung Min

Manchester City masuk dalam daftar

Son Heung-Min (thetimes.co.uk)

Son Heung Min bisa dikatakan sebagai pemain asal Asia terbaik saat ini. Pemain 29 tahun ini telah berkarier di Inggris sejak 2015 silam. Ia bergabung dengan Tottenham Hotspurs dari Bayer Leverkusen.

Selama berseragam Spurs, performa Son kian berkembang, Ia sukses tampil konsisten dan menjadi andalan klub di lini depan. Pemain asal Korea Selatan ini telah membukukan 127 gol dan 73 assist dalam 321 penampilan.

Ada beberapa klub yang menjadi langganan Son dalam mencetak gol. Berikut lima klub Liga Inggris yang gawangnya paling sering dibobol Son Heung Min.

1. Crystal Palace (6 gol)

Crsytal Palace (skysports.com)

Son Heung Min menjadi momok menakutkan untuk klub berjuluk The Eagles ini. Terbukti, pemain asal Korea Selatan ini mampu membukukan 6 gol dan 2 assist dalam 13 pertandingan melawan Crsytal Palace.

Son mampu meraih kemenangan sebanyak 10 kali, 2 hasil imbang, dan 1 kali kekalahan. Terakhir kali Son mencetak gol ke gawang Crystal Palace pada musim 2021/2022 di ajang Premier League. Ia berhasil membantu Spurs menang dengan skor 3-0.

Baca Juga: 5 Bintang Liga Inggris dengan Nomor Punggung 27

2. Leicester City (7 gol)

Leicester City (skysports.com)

Klub yang menjuarai gelar Premier League pada 2016 lalu ini ternyata menjadi klub yang gawangnya paling sering dibobol Son Heung Min. Dalam 14 pertemuan, Son mampu mencetak 7 gol dan 5 assist

Son mampu memenangi pertandingan sebanyak 8 kali, 2 hasil imbang, dan 4 kekalahan. Terakhir kali Son melawan The Foxes, ia mampu tampil impresif bersama Spurs. Ia sukses mencetak 2 gol dan 1 asisst serta membawa Spurs menang dengan skor 3-1.

3. Manchester City (7 gol)

Manchester City (skysports.com)

Son Heung Min membuktikan ketajamannya dalam mencetak gol ke klub berjuluk The Citizens. Son tampil impresif kala berhadapan dengan Manchester City. Tercatat, Son mampu menorehkan 7 gol dan 3 assist dalam 15 pertandingan melawan Manchester City di semua ajang.

Momen terbaik Son melawan Manchester City ketika ia mampu menyingkirkan Manchester City di ajang Liga Champions musim 2018/2019.  Son berhasil mencetak 3 gol dalam 2 leg melawan City.

4. West Ham United (7 gol)

West Ham United (skysports.com)

Son Heung Min telah melawan West Ham sebanyak 15 kali. Dalam periode tersebut, pemain berusia 29 tahun ini berhasil tampil apik melawan The Hammers. Ia mencetak 7 gol dan 7 assist serta memenangi pertandingan sebanyak 7 kali.

Gol terakhir Son ke gawang West Ham tercipta di Premier League musim 2021/2022. Pada pertandingan tersebut, Son mencetak 2 gol dan membantu Spurs menang dengan skor 3-1.

Baca Juga: 7 Pemain Muslim Terbaik di Liga Inggris Saat Ini, Ada Pogba dan Salah!

Verified Writer

Ainur Rizki

Orang yang suka ngopi dan sepak bola aja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya