TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Bukan Messi atau Ronaldo, Ternyata Pemain Ini Jadi Inspirasi Haaland

Haaland buka-bukaan soal siapa pemain yang diteladaninya

potret Haaland berseragam Manchester City (twitter.com/ErlingHaaland)

Jakarta, IDN Times - Bomber Manchester City, Erling Braut Haaland, buka-bukaan soal siapa pemain yang diteladaninya. Bukan Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi, Haaland justru ingin mencontoh bomber Real Madrid, Karim Benzema.

Ada beberapa alasan mengapa Haaland lebih memilih Benzema ketimbang Ronaldo atau Messi. Bagi Haaland, Benzema merupakan contoh nyata pemain yang sukses karena kerja keras dan tak hanya mengandalkan bakat.

Baca Juga: Pep Guardiola Sebut Erling Haaland Mirip Lionel Messi

1. Haaland yakin bisa berkembang

Striker Manchester City, Erling Braut Haaland, di laga melawan Liverpool (Instagram @mancity)

Haaland memang tampil luar biasa di awal musim 2022/23. Hingga kini, dia sudah mencetak tiga gol dari tiga penampilannya bersama ManCity.

Namun, itu belum cukup buatnya. Bagi Haaland, kemampuannya masih bisa meningkat. Banyak yang harus dipelajarinya.

"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Tapi, saya harus selalu belajar, berkembang. Anda tak akan pernah tahu bagaimana caranya bisa jadi lebih baik," ujar Haaland dilansir FourFourTwo.

2. Benzema contoh ideal buat Haaland

Karim Benzema (uefa.com)

Demi bisa menjadi lebih baik, Haaland pun ingin belajar dari Benzema. Menurut bomber Norwegia itu, Benzema masih begitu tajam meski usianya sudah senja. Bahkan, ketika memasuki kepala tiga, performa Benzema malah lebih mentereng dan konsisten.

"Lihat Karim bersama Real Madrid, meski sudah 34 tahun performanya masih konsisten. Dia berkembang jadi lebih baik selama beberapa tahun terakhir," kata Haaland.

Baca Juga: Antara Robert Lewandowski, Benzema, LaLiga, dan Barcelona

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya