TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Paling Diandalkan Jose Mourinho di Liga Champions, Ada CR7

Bagaimana kiprah mereka?

Jose Mourinho (uefa.com)

Jose Mourinho merupakan salah satu pelatih papan atas. Meski kerap menimbulkan kontroversi, pelatih asal Portugal itu terbilang cukup sukses. Dia mampu meraih berbagai trofi bergengsi bersama klub yang ia latih, termasuk di Liga Champions.

Hingga saat ini, pelatih 60 tahun tersebut telah berhasil merengkuh trofi Liga Champions sebanyak dua kali. Kesuksesan tersebut ia raih saat menukangi FC Porto dan Inter Milan. Sementara itu, beberapa klub top Eropa lain yang pernah ditangani Mourinho ada Chelsea hingga Real Madrid.

Lantas, siapa saja pemain paling diandalkan Jose Mourinho di Liga Champions?

1. Ricardo Carvalho

Ricardo Carvalho (chelseafc.com)

Pemain pertama dalam daftar ini berposisi sebagai bek tengah, yakni Ricardo Carvalho. Pemain berkebangsaan Portugal ini menjadi andalan Mourinho di tiga tim berbeda. Ketiga klub tersebut adalah FC Porto, Chelsea, dan Real Madrid.

Tak heran Carvalho kerap dimainkan Mourinho, khususnya di Liga Champions. Carvalho dimainkan Mourinho dalam 53 pertandingan di Liga Champions. Pemain yang gantung sepatu pada 2018 itu sukses merengkuh trofi Liga Champions saat berseragam FC Porto.

Baca Juga: Mourinho atau Tuchel Pulang ke Chelsea Demi Gantikan Potter?

2. John Terry

John Terry (uefa.com)

Berikutnya ada John Terry yang juga jadi andalan Jose Mourinho di Liga Champions. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu menjadi andalan utama Mourinho di lini belakang Chelsea.

Pemain asal Inggris itu dimainkan Mourinho dalam 52 pertandingan di Liga Champions. Beroperasi di lini belakang, pria 46 tahun itu mencatatkan 6 gol dan 5 assist. Ia sukses meraih trofi Liga Champions bersama Chelsea. Namun, kesuksesannya tersebut ia raih saat tidak ditangani Mou.

3. Frank Lampard

Frank Lampard (uefa.com)

Selain kedua pemain sebelumnya, Frank Lampard juga menjadi pemain Chelsea yang sangat diandalkan Jose Mourinho. Gelandang asal Inggris itu tampil mengesankan selama diasuh Mourinho. Lampard merupakan salah satu legenda yang lama berseragam Chelsea.

Ketika Mourinho datang, pria 44 tahun ini pun semakin menjadi andalan dengan catatan 42 pertandingan di Liga Champions. Sebagai gelandang berkualitas, ia berhasil mengoleksi 8 gol dan 12 assist.

4. Petr Cech 

Petr Cech (uefa.com)

Sementara itu, dari posisi penjaga gawang, Jose Mourinho memercayakan Petr Cech di mistar gawang Chelsea. Kiper asal Republik Ceko itu juga menjadi salah satu rekrutan Mourinho di Chelsea.

Hal tersebut membuat Cech tak kesulitan menembus skuad utama The Blues di bawah asuhan Mou. Sekitar 6 musim ditangani Mourinho, Cech tampil dalam 40 pertandingan di Liga Champions.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Menghilang dari Tim Terbaik Dunia 2022

Verified Writer

Aswar Riki

Pencinta olahraga yang gak hoby olahraga. @aswarriki_

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya