TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Pemain Chelsea yang Berpeluang Hengkang pada Transfer Januari 2022

Minim kesempatan di bawah Thomas Tuchel 

Hakim Ziyech (skysports.com)

Chelsea masih tampil ganas di bawah asuhan Thomas Tuchel pada 2021/2022. Klub asal London Barat itu untuk sementara berada di urutan ketiga klasemen Premier League. Kesuksesan The Blues bisa bersaing di papan atas tidak terlepas dari peran para pemain Chelsea yang bermain impresif.

Sayangnya, tidak semua pemain top Chelsea mendapatkan waktu bermain yang banyak di bawah asuhan Tuchel. Ada juga beberapa nama yang sangat jarang dimainkan sehingga lebih sering duduk di bangku cadangan. Karena kondisi itu, mereka diprediksi bakal memilih hengkang ke klub lain pada Januari 2022.

1. Kepa Arrizabalaga

Kepa Arrizabalaga (planetfootball.com)

Chelsea saat ini sangat mengandalkan Edouard Mendy di bawah mistar gawang. Semua tidak terlepas dari penampilan ciamik sang penjaga gawang pada setiap pertandingannya. Namun, itu membuat Kepa Arrizabalaga harus rela menjadi kiper nomor dua di Stamford Bridge.

Padahal Kepa sampai saat ini masih berstatus sebagai penjaga gawang termahal di dunia. Karena kondisi itu, Kepa kabarnya ingin meninggalkan Chelsea dalam waktu dekat. Mantan pelatih Chelsea yang saat ini menukangi Lazio, Maurizio Sarri, dilaporkan tertarik untuk memboyong Kepa ke Italia.

Baca Juga: 5 Pemain Chelsea yang Berpeluang Hengkang secara Gratis di Akhir Musim

2. Malang Sarr

Malang Sarr (chelsea-news.co)

Malang Sarr bukanlah pilihan utama Thomas Tuchel di lini belakang musim ini. Buktinya, bek asal Prancis itu baru tampil satu kali di Premier League. Ia kalah bersaing dari bek-bek berpengalaman seperti Thiago Silva, Andreas Christensen, Antonio Rudiger, dan Cesar Azpilicueta.

Jika melihat situasi tersebut, kecil kemungkinan bagi Sarr untuk bisa berkembang di Stamford Bridge. Bek berusia 22 tahun itu harus mencari tim baru Januari nanti agar bisa mendapatkan kesempatan bermain secara reguler.

3. Saul Niguez

Saul Niguez (teamtalk.com)

Keputusan Thomas Tuchel untuk mendatangkan Saul Niguez dari Atletico Madrid pada musim panas lalu terbukti belum membuahkan hasil yang manis sejauh ini. Pasalnya, gelandang asal Spanyol itu terlihat kesulitan untuk beradaptasi dengan kultur sepak bola Inggris. Alhasil, ia tercatat baru tampil sebanyak empat kali di Premier League.

Catatan itu tentu sangat mengecewakan bagi gelandang sekelas Saul yang sebelumnya pernah menjadi salah satu gelandang elite Eropa. Jika melihat penampilannya itu, besar kemungkinan peminjaman Saul akan berakhir lebih cepat pada Januari nanti.

4. Ross Barkley

Ross Barkley (skysports.com)

Ross Barkley sebenarnya hampir saja bergabung dengan Burnley dengan status pinjaman pada musim panas lalu. Akan tetapi, kesepakatan tersebut gagal terwujud hingga bursa transfer ditutup. Alhasil, Barkley tetap bertahan di Stamford Bridge pada musim ini.

Kendati begitu, gelandang berusia 28 tahun itu sangat minim kesempatan bermain di bawah asuhan Thomas Tuchel. Sejauh ini, Barkley tercatat baru tampil sebanyak lima kali di Premier League. Jika tak ingin kariernya makin meredup, ada baiknya Barkley memilih untuk hengkang ke klub lain pada Januari nanti.

Baca Juga: 5 Pemain Liverpool yang Berpotensi Hengkang pada Januari 2022

Verified Writer

Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya