TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Klub yang Dikaitkan dengan Angel Di Maria, Kontraknya akan Berakhir!

Mulai dari klub Inggris, Italia, Argentina, hingga Portugal

Angel Di Maria (planetfootball.com)

Angel Di Maria kemungkinan besar akan meninggalkan Paris Saint-Germain pada akhir musim 2021/2022. Pasalnya, kontrak pemain asal Argentina itu bersama PSG akan berakhir pada Juni 2022. Sementara itu, belum ada tanda-tanda Di Maria bakal menandatangani kontrak barunya sejauh ini.

Dengan status bebas transfer, tentunya akan banyak klub besar yang menginginkan jasa Di Maria. Berikut lima tim yang bisa menjadi destinasi selanjutnya bagi Di Maria setelah meninggalkan PSG.

1. Newcastle United 

Skuad Newcastle United saat pertandingan menghadapi Chelsea di Premier League. (twitter.com/NUFC)

Sebagai klub kaya baru, Newcastle United kabarnya akan mendatangkan sejumlah pemain baru pada musim panas 2022. Hal tersebut dilakukan agar komposisi skuad The Magpies makin solid untuk mengarungi musim 2022/2023. Angel Di Maria dilaporkan masuk dalam incaran klub kaya raya tersebut.

Di Maria sendiri pernah bermain di kompetisi Premier League bersama Manchester United. Sayangnya, ia saat itu gagal tampil menjanjikan. Namun, bukan tidak mungkin Di Maria akan tampil lebih baik lagi pada kesempatan kedua di tanah Inggris.

Baca Juga: 6 Klub Favorit Angel Di Maria untuk Mencetak Gol, Mana Saja?

2. Juventus 

Para pemain Juventus ketika melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Venezia. (twitter.com/juventusfcen)

Paulo Dybala sudah dipastikan bakal pergi dari Juventus pada musim panas 2022. Pasalnya, pemain asal Argentina itu memilih untuk tidak memperpanjang kontraknya bersama Bianconeri yang akan berakhir pada 30 Juni 2022.

Dengan situasi tersebut, Angel Di Maria dianggap sangat cocok untuk menjadi penerus Dybala di Turin. Terlebih lagi, keduanya memiliki tipe permainan yang mirip.

3. Boca Juniors 

Skuad Boca Juniors pada musim 2021/2022. (twitter.com/BocaJrsOficial)

Usia Angel Di Maria saat ini sudah tidak lagi muda, 34 tahun. Untuk bermain di kompetisi top Eropa, umur segitu bisa dibilang kurang ideal.

Kembali ke kampung halaman juga menjadi pilihan menarik untuk kariernya. Oleh karena itu, besar kemungkinan ia bakal kembali ke negaranya setelah hengkang dari Paris Saint-Germain.

Boca Juniors adalah salah satu klub terbesar di Amerika Selatan, khususnya Argentina. Klub tersebut dinilai menjadi tempat yang ideal untuk Di Maria melanjutkan karier. Di Boca Juniors, Di Maria akan kembali berjumpa dengan mantan rekan setimnya di Manchester United, Marcos Rojo.

4. River Plate 

Para pemain River Plate melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang lawan. (twitter.com/RiverPlate)

Selain Boca Juniors, River Plate juga menjadi klub terbesar di kompetisi Argentina. River Plate sendiri selalu menjadi pesaing ketat Boca Juniors, baik di kompetisi domestik maupun Copa Libertadores.

Pada musim panas 2022, River Plate bakal kehilangan penyerang muda andalannya, Julian Alvarez yang hengkang ke Manchester City. Alhasil, River Plate membutuhkan pengganti yang sepadan untuk mengisi lini serang. Angel Di Maria dinilai cocok untuk menggantikan Alvarez. 

Baca Juga: 5 Pemain Top yang Bisa Menggantikan Peran Angel Di Maria di PSG

Verified Writer

Auliyau Rohman

Orang biasa yang lagi butuh tidur.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya