TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Keren, 6 Klub Sepak Bola Indonesia Ini Masuk Tim Terpopuler di Dunia

Jumlah followers media sosial mereka capai jutaan

instagram.com/aremafcofficial

Perkembangan media sosial yang pesat memang memberikan banyak keuntungan, termasuk bagi klub sepakbola. Kesebelasan yang awalnya tidak populer, menjadi lebih dikenal dunia berkat keberadaan Facebook, Twitter, maupun Instagram.

Nah, baru-baru ini, Digital Sports Media merilis Global Digital Football Benchmark bulan Januari 2019 yang memonitor kepopuleran klub bola berdasarkan tingkat followers mereka di media sosial. Hasilnya, enam klub asal Indonesia termasuk dalam 207 klub paling populer di dunia. Kira-kira, ada klub pujaanmu, gak?

1. Persib Bandung

instagram.com/persib_official

Tim asal Kota Kembang berada di peringkat ke-23 sebagai klub paling populer di daftar ini. Menurut data tersebut, Maung Bandung memiliki total 15,92 juta pengikut di seluruh media sosial yang mereka miliki, dengan jumlah follower terbanyak di Facebook mencapai angka 9,78 juta.

Untuk tingkat Asia, Persib ternyata menjadi tim yang paling populer. Bahkan, kesebelasan pujaan bobotoh ini lebih populer dibandingkan nama-nama beken seperti AS Roma, Valencia, atau Ajax Amsterdam.

2. Persija Jakarta

instagram.com/persijajkt

Rival klasik Persib Bandung, Persija Jakarta, juga tidak mau kalah menjadi salah satu tim terpopuler di dunia. Macan Kemayoran menempati posisi ke-55, dengan 5,172 juta pengikut di media sosial.

Punya suporter yang memang terkenal fanatik, popularitas Persija turut melambung karena sukses merengkuh juara Liga 1 2018. Di akhir musim kemarin, tim dengan warna kebesaran oranye ini mengumpulkan total 62 poin di tabel peringkat.

Baca Juga: Piala Indonesia, Fasilitas bagi Klub Menuju Kompetisi Tahun 2019

3. Arema FC

instagram.com/aremafcofficial

Pindah ke Jawa Timur, ada Arema FC yang menjadi salah satu klub paling populer versi Global Digital Football Benchmark bulan Januari 2019. Singo Edan tercatat memiliki 2,38 juta pengikut, dengan 1,21 juta di antaranya melalui media Twitter.

Selain Persib dan Persija, Arema FC juga dikenal memiliki basis suporter yang fanatik. Tidak heran, ketika bermain tandang, tim ini seolah bertanding di kandang sendiri karena banyaknya suporter yang mendukung di stadion tuan rumah.

4. Sriwijaya FC

instagram.com/sriwijayafc.id

Meski harus terdegradasi dari Liga 1 2018, namun popularitas Sriwijaya FC ternyata tidak merosot. Laskar Wong Kito tercatat berada di posisi ke-141 sebagai klub paling populer sedunia, dengan 1,695 juta pengikut di media sosial.

Tim asal Palembang ini sempat meraih kesuksesan dengan menyabet dua gelar ISL dan tiga Piala Indonesia. Sayangnya, pada musim 2018 kemarin, klub harus turun kasta ke Liga 2 bersama dengan Mitra Kukar dan PSMS Medan.

5. Bali United

instagram.com/baliunitedfc

Klub yang merupakan transformasi dari Persisam Samarinda ini juga termasuk salah satu tim asal Indonesia yang populer. Bali United berada di posisi ke-155 sebagai tim paling populer di jagat raya, setingkat di atas Feyenoord asal Belanda.

Menurut data tersebut, Bali United memiliki total 1,525 juta pengikut di media sosial. Sebaran follower paling banyak adalah melalui Instagram dengan 630.754 pengguna mengikuti tim asal Pulau Dewata.

Verified Writer

Binar

Penggemar Radiohead dan kopi

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Rekomendasi Artikel

Berita Terkini Lainnya